Beri Bantuan Peralatan Olahraga, Menpora Dito Harap Maksimalkan Potensi Olahraga di Madrasah

Waspada Indonesia

- Redaksi

Rabu, 12 Februari 2025 - 23:03 WIB

5049 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo menyerahkan bantuan peralatan olahraga diantaranya bola kepada Madrasah Ibtidaiyah Al Wathoniyah di Desa 5 Ulu, Palembang, Sumatera Selatan, Rabu (12/2).(foto:bagus/kemenpora.go.id)

Palembang: Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo menyerahkan bantuan peralatan olahraga diantaranya bola kepada Madrasah Ibtidaiyah Al Wathoniyah di Desa 5 Ulu, Palembang, Sumatera Selatan, Rabu (12/2).

Bantuan ini merupakan bagian dari upaya Kemenpora dalam mendorong pengembangan olahraga di lingkungan madrasah.

“Hari ini kami memberikan bantuan peralatan olahraga kepada Madrasah Ibtidaiyah Al Wathoniyah. Terus terang, saya sangat senang melihat prestasi yang telah diraih. Saya sepakat dengan Pj Gubernur Sumsel, Elen Setiadi, agar madrasah ini bisa terus mengembangkan olahraga di lingkungan madrasah,” ujar Menpora Dito.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Baca Juga :  Dito Ariotedjo Serukan Pemuda Jadikan Al-Qur’an Sumber Inspirasi dalam Pidato Penutupan DMDI

Menpora Dito juga menyampaikan pentingnya sinergi antara Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) dan Kementerian Agama (Kemenag) dalam memaksimalkan potensi olahraga di madrasah.

“Kami sudah bertemu dengan Menteri Agama, dan beliau berkomitmen meluncurkan program bantuan serta pengembangan olahraga di seluruh madrasah secara nasional,” ungkapnya.

Lebih lanjut ia mengatakan bahwa Kementerian Agama memiliki Pekan Olahraga Madrasah. Ini bisa menjadi ajang strategis untuk melahirkan atlet-atlet muda berbakat dari madrasah di Indonesia.

“Madrasah Ibtidaiyah Al Wathoniyah harus menjadi pelopor di ajang ini, Madrasah Ibtidaiyah Al Wathoniyah dapat menjadi pusat lahirnya bibit atlet potensial,” tambahnya.

Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan, Elen Setiadi, turut mengapresiasi langkah Menpora Dito dan berharap Madrasah Ibtidaiyah Al Wathoniyah tidak hanya unggul di bidang pendidikan agama, tetapi juga mampu mengembangkan potensi olahraga.

Baca Juga :  Arah Baru Akuatik Indonesia: Munas 2025 Didorong Fokus Menuju Olympic dan Asian Games

“Madrasah ini menyiapkan generasi muda dengan pengetahuan agama dan umum yang cukup. Ke depan, kami berharap olahraga juga menjadi bagian dari pengembangan siswa di sini,” ujar Elen.

Ia juga mendorong pengurus yayasan untuk memberikan perhatian lebih pada bidang olahraga, guna mencetak generasi yang tidak hanya berprestasi di bidang akademik tetapi juga di bidang olahraga.

“Kami siap membantu memfasilitasi anak-anak kita yang berbakat di cabang olahraga tertentu. Insyaallah, mereka akan menjadi generasi yang tidak hanya cerdas, tetapi juga tangguh dan berdaya saing,” katanya.

“Dengan adanya sinergi antara Kemenpora dan Kemenag serta dukungan dari pemerintah daerah, Madrasah Ibtidaiyah Al Wathoniyah diharapkan dapat menjadi contoh bagi madrasah-madrasah lain di Indonesia dalam mengembangkan pendidikan berbasis olahraga,” sambungnya. (rep)

Berita Terkait

Turnamen Bulutangkis Usia Dini Dan Pelajar Perebut Piala Bupati Ini Nama Nama Pemenangnya
Semarak Piala Bupati Nagan Raya, 134 Atlet Muda Unjuk Bakat di Lapangan Bulu Tangkis
BOS LP Ketua Klop Legend Nagan Raya Menutup Secara Resmi Turnamen Sepak Bola Kaki Legend CUP III
HAORNAS 2025 Momentum Untuk Bersatu Membangun Olahraga
PT Socfindo Seumayam Bantu Bangun Lapangan Volly Desa Alue Waki
Turnamen Sepak Bola Kaki Legend CUP III Darul Makmur Berhasil Kalahkan Tiem Legend Seunagan Skor 3-1
Pemkab Nagan Raya Beri Penghargaan Atlet dan Wasit yang Berpartisipasi dalam PON XXI Aceh-Sumut
Pemkab Nagan Raya Gelar Upacara Peringatan Haornas Ke-42 Tahun 2025

Berita Terkait

Minggu, 12 Oktober 2025 - 15:58 WIB

Jaya Sakti Sehat, Satgas Yonif 113/JS Bangun Kedekatan Lewat Layanan Kesehatan di Kampung Bilai

Minggu, 12 Oktober 2025 - 05:35 WIB

Kegiatan Dibiayai Dana Desa, Tapi Laporan Dibuat Puskesmas: Desa Bingung, Masyarakat Curiga

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 19:29 WIB

TNI Jaya Sakti Bantu Warga, Pos Engganengga Bagikan Bahan Makanan Door-to-Door ke Rumah Penduduk

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 19:26 WIB

Satgas Yonif 113/JS Menyapa dan Dengarkan Keluhan Warga di Pedalaman Intan Jaya

Jumat, 10 Oktober 2025 - 07:35 WIB

Jaya Sakti Menyapa, Satgas Yonif 113/JS Bangun Silaturahmi Melalui Komunikasi dari Rumah ke Rumah

Jumat, 10 Oktober 2025 - 07:29 WIB

Jaya Sakti Berbagi, Satgas Yonif 113/JS Eratkan Hubungan dengan Anak-anak Kampung Bilai

Kamis, 9 Oktober 2025 - 22:33 WIB

Tanpa Paksaan, Peserta Isbat Nikah di Sukamaju Dukung Penuh Kelanjutan Program Legalitas Pernikahan

Kamis, 9 Oktober 2025 - 16:35 WIB

Satgas Yonif 113/JS Berikan Layanan Kesehatan dari Rumah ke Rumah di Intan Jaya

Berita Terbaru