Semangat Sumpah Pemuda ke-97 di Labuhanbatu: Wakil Bupati Ajak Pemuda Bangkit dan Berani Bermimpi Besar

Waspada Indonesia

- Redaksi

Selasa, 28 Oktober 2025 - 23:30 WIB

50102 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Bupati Kabupaten Labuhanbatu H Zamri ST.

Wakil Bupati Kabupaten Labuhanbatu H Zamri ST.

LABUHANBATU – WASPADAINDONESIA.COM | Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Labuhanbatu menggelar upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 dengan penuh khidmat dan menggugah semangat nasionalisme di lingkungan masyarakat Labuhanbatu. Upacara yang dilaksanakan di halaman kantor Bupati tersebut dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Labuhanbatu, H. Jamri ST, sebagai Inspektur Upacara. Hadir pula Kapten Infanteri Jendakami Sembiring yang bertugas sebagai pemimpin upacara, serta diikuti oleh jajaran Forkopimda, ASN, pelajar, organisasi kepemudaan, dan berbagai elemen masyarakat.

Dalam prosesi yang berlangsung tertib dan sarat makna itu, Wakil Bupati H. Jamri membacakan amanat tertulis dari Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Erick Thohir. Dalam pidato tersebut disampaikan bahwa semangat perjuangan para pemuda tahun 1928 harus terus dihidupkan oleh generasi muda masa kini, meskipun tantangan zaman telah berubah. “Para pemuda 1928 tidak banyak bicara. Mereka mengangkat bambu runcing, mereka berani, mereka bersumpah dan menepati janji dengan darah dan nyawa. Hari ini, tugas pemuda berbeda. Bukan lagi mengangkat senjata, tapi mengangkat ilmu. Belajar, bekerja keras, menanamkan kejujuran. Tapi semangatnya harus tetap sama. Indonesia tidak boleh kalah dan harus tetap tegak,” ujar Wakil Bupati saat membacakan amanat tersebut.

Baca Juga :  Bupati Labuhanbatu Resmikan Berdirinya Masjid Ummi Tardiyah

H. Jamri juga menekankan bahwa bentuk perjuangan kaum muda saat ini bukan lagi dalam pertempuran melawan penjajah, tetapi dalam menghadapi derasnya arus globalisasi dan percepatan perubahan dunia. Ia mengingatkan bahwa di tengah dunia yang semakin kompetitif dan tak terprediksi, kaum muda Indonesia tidak boleh kehilangan arah dan semangat. “Kita hidup di zaman yang berat, dunia bergerak begitu cepat, tapi kita tidak boleh takut, karena di antara kita masih banyak anak muda yang berani, jujur, dan itulah kekuatan bangsa Indonesia,” ujarnya penuh semangat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam arahannya, Wakil Bupati menyampaikan bahwa bangsa ini membutuhkan pemuda yang tidak hanya cerdas dan terampil, tetapi juga memiliki keberanian, jiwa patriotik, karakter gigih, percaya diri, dan empati terhadap sesama. Ia menyampaikan bahwa mencintai Indonesia tidak cukup hanya dengan kata-kata, tetapi butuh tindakan nyata dan konsisten dalam kehidupan sehari-hari. Wakil Bupati H. Jamri ST juga mengutip pesan dari Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, yang menginspirasi pemuda untuk terus bermimpi besar. “Jangan takut bermimpi besar dan jangan takut gagal. Pemuda bukanlah hanya pelengkap sejarah, tetapi penentu sejarah berikutnya,” kutipnya, seraya mempertegas bahwa masa depan bangsa sangat ditentukan oleh generasi mudanya.

Baca Juga :  Diwakili Kadis Pendidikan Kabupaten Labuhanbatu, Bupati Labuhanbatu, Terima Bantuan Renovasi 2 Ruang Kelas Dari Bank Mandiri.

Di akhir amanatnya, H. Jamri mengajak seluruh masyarakat Labuhanbatu, khususnya generasi muda, untuk menjaga dan meningkatkan semangat persatuan, nasionalisme, dan optimisme dalam membangun negeri. Ia menekankan bahwa semangat Sumpah Pemuda harus menjadi bara yang terus menyala di dada seluruh rakyat Indonesia, tanpa terkecuali. “Selamat Hari Sumpah Pemuda. Mari kita jaga terus api perjuangan pemuda 1928, bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa yang besar, kuat, adil, dan makmur serta disegani. Salam Pemuda!” pungkasnya dengan penuh semangat di hadapan peserta upacara.

Kegiatan peringatan Hari Sumpah Pemuda ini menjadi momentum penting bagi masyarakat Labuhanbatu untuk kembali merefleksikan semangat persatuan dan perjuangan yang telah diwariskan oleh para pemuda sejak tahun 1928. Upacara berlangsung dengan tertib dan khidmat. Hadir pula dalam kegiatan tersebut para pelajar dari berbagai sekolah yang terlihat antusias mengikuti rangkaian upacara, sebagai bukti bahwa estafet semangat nasionalisme terus tumbuh di kalangan generasi penerus bangsa. (Ucok Tandjung)

Berita Terkait

Polres Labuhanbatu Bersama Kodim 0209/LB dan Satpol PP Gelar Patroli Tiga Pilar Jaga Keamanan Kota Rantauprapat
Bupati Labuhanbatu Resmikan Berdirinya Masjid Ummi Tardiyah
Satres Narkoba Polres Labuhan Batu Berbagi Di Jumat Berkah
Untuk Menjaga Kebugaran dan Kesehatan Personil Polres Labuhanbatu Laksanak Kegiatan Senam
Memperingati HUT Humas Polri ke 70 Polres Labuhanbatu Gelar Kegiatan Donor Darah.
Pelantikan PPPK tiga Kabupaten Tahap II dilakukan serentak di Kantor Kemenag Kabupaten Labuhanbatu.
Informasi Masyarakat ke Polsek Bilah Hilir, Dalam Seminggu 3 Laporan dan 4 Tersangka Berhasil di Ringkus Team Unit Reskrim.
Ucok Bomban Lompat ke Sungai Diamankan Team Unit Reskrim Polsek Bilah Hilir, 1.60 Gram Diduga Sabu Turut Disita.

Berita Terkait

Rabu, 29 Oktober 2025 - 08:11 WIB

Proyek Pembangunan Drainase Pembuangan Akhir di Tiga Panah Capai Progres Sekitar 60% Target Rampung Awal Desember 2025

Selasa, 28 Oktober 2025 - 14:48 WIB

Kemajuan Signifikan: Program Ketahanan Pangan dan Usaha BUMDES Membawa Harapan Baru bagi Masyarakat Kabupaten Bandung Barat

Selasa, 28 Oktober 2025 - 09:07 WIB

Launching dan Peresmian Gedung SPPG Karo-II Polsek Berastagi Dihadiri Bupati Karo

Selasa, 28 Oktober 2025 - 07:40 WIB

LAUNCHING PROGRAM MAKAN BERGIZI GRATIS (MBG) DI SMA NEGERI 1 KABANJAHE

Minggu, 26 Oktober 2025 - 06:47 WIB

RSUD Cililin Diduga Lambat Tangani Pasien, Keluarga Keluhkan Penantian di UGD

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 19:57 WIB

Rumah Sakit Cililin Kewalahan, Pasien UGD Membludak Akibat Ruangan Penuh

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 14:34 WIB

Sekolah Rakyat Bernilai Ratusan Miliar Segera Hadir di Nagan Raya. Ini Kata TRK

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 14:28 WIB

Sekolah Rakyat Bernilai Ratusan Miliar Segera Hadir di Nagan Raya. Ini Kata TRK

Berita Terbaru