LAMONGAN// Waspadaindonesia. com–Peristiwa kecelakaan truk tronton yang bermuatan semen akibat rem blong menghantam sebuah rumah dan Gapura serta Pemotor di jalan Raya Babat – Jombang tepatnya di Desa Sendangrejo Kecamatan Ngimbang, Kamis malam (17/04/2025)
Akibat peristiwa itu 2 orang korban mengalami luka dan di bawah ke RSUD Ngimbang, dengan gerak cepat Anggota Polsek Ngimbang mengevakuasi korban dan mengatur lalulintas untuk mengantisipasi kemacetan.
Kapolsek Ngimbang Iptu I Wayan Sumantra, S.H, saat mendapat Informasi terjadi kecelakaan memerintahkan Anggota Polsek Ngimbang untuk terjun ke tempat kejadian perkara (TKP) dan mengevakuasi korban serta mengatur lalulintas guna antisipasi kemacetan
Kecelakaan truk bermuatan semen menabrak sebuah rumah dan gapura serta 2 orang pemotor diduga akhibat rem blong, ungkapnya
Dikatakan , truk tronton dengan nomor polisi S 8107 UE yang dikemudikan oleh Abdul Rahman (61) warga Dukuh Bolak Banteng Suropati, Surabaya, berangkat dari Tuban pukul O4. 30,dengan tujuan Blitar melaju dari arah Babat menuju Jombang.
Ketika melintasi ruas jalan menurun Pasar Ngimbang, Desa Sendangrejo, Kecamatan Ngimbang tepatnya di dekat kantor BRI Unit Ngimbang, truk tiba – tiba mengalami rem blong.
Pengemudi truk sempat berupaya memperingatkan pengendara lain di depannya dengan berteriak.
Namun, truk yang hilang kendali kemudian menyerempet sepeda motor bernomor polisi S 8517 JCJ yang dikendarai oleh dua orang wanita, yakni Inna Trimika dan Nayla Rahmania, keduanya merupakan warga Desa Sendangrejo, Kecamatan Ngimbang, Kabupaten Lamongan.
“Kemudian sesampainya pas di depan Awam truk menghantam sebuah rumah dan gapura yang mengakibatkan truk terguling ke sisi barat jalan,” imbuh Kapolsek Ngimbang
Saat ini Polsek Ngimbang menyerahkan ke Kanit Gakum Satlantas Polres Lamongan Ipda Hadi Susanto untuk melakukan olah TKP dan mengumpulkan keterangan dari saksi-saksi di lokasi kejadian.
Iptu Hadi memastikan bahwa tidak ada korban jiwa dalam insiden ini.
Dua pengendara sepeda motor mengalami luka-luka dan telah dilarikan ke RSUD Ngimbang untuk mendapatkan penanganan medis.
“Korban 2 orang yang mengalami luka dan sudah dibawa ke RSUD Ngimbang untuk mendapatkan perawatan,”
Saat berita ini di tayangkan truk tronton yang bermuatan semen dalam proses evakuasi, pungkasnya (roy)