Fitriany Farhas Terima Penghargaan Parahita Ekapraya Tingkat Pratama dari Kementerian PPPA

- Redaksi

Kamis, 25 Juli 2024 - 11:25 WIB

50188 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta : Penjabat (Pj) Bupati Nagan Raya Provinsi Aceh, Fitriany Farhas.AP. S.Sos.M.SI menerima secara langsung penghargaan Parahita Ekapraya Tingkat Pratama yang diserahkan oleh Pelaksana Tugas (Plt) Deputi Bidang Kesetaraan Gender Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Rini Handayani, di kantor Kementerian PPPA, Jakarta, pada hari Rabu 24 Juli 2024

Penghargaan ini merupakan yang pertama bagi Kabupaten Nagan Raya dan menjadi kebanggaan tersendiri, mengingat dari Provinsi Aceh hanya dua Kabupaten/ Kota yang berhasil meraih penghargaan, yaitu Kabupaten Nagan Raya dan Kota Sabang.

Fitriany Farhas menyampaikan bahwa penghargaan Parahita Ekapraya dari Kementerian PPPA merupakan bentuk apresiasi atas komitmen dan keberhasilan Kabupaten Nagan Raya dalam Pengarusutamaan Gender (PUG) pada tahun 2023 yang lalu.

Baca Juga :  Sarat Potensi Korupsi, IACN Desak KPK dan Kejagung Panggil Bupati Nias Utara

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Dalam kesempatan ini Fitriany Farhas mengucapkan.Terima kasih kepada masyarakat Nagan Raya dan semua pihak yang telah berkontribusi untuk mewujudkan kesetaraan gender di Kabupaten Nagan Raya,” ujarnya.

Menurut Fitriany, Pemerintah Kabupaten Nagan Raya akan terus berupaya meningkatkan kualitas pengarusutamaan gender melalui berbagai program dan inisiatif dengan dukungan dari Kementerian PPPA.

“Untuk penguatan kapasitas PUG di Nagan Raya, kami berharap adanya dukungan anggaran dari Kementerian PPPA, baik melalui alokasi Dana Alokasi Khusus (DAK) fisik maupun non-fisik,” imbuh Pj Bupati Fitriany Farhas.

Baca Juga :  Majulah Bersama Promosindo Group Membangun Negeri: Program Memanggil 1 Juta Orang Kaya Baru

Sementara itu, Plt. Deputi Bidang Kesetaraan Gender Kementerian PPPA, Rini Handayani, mengapresiasi upaya yang telah dilakukan oleh Kabupaten Nagan Raya dalam mendorong kesetaraan gender.

“Penghargaan Parahita Ekapraya ini diberikan sebagai bentuk penghargaan atas komitmen dan upaya nyata yang telah dilakukan dalam mencapai kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan,” tutur Rini.

Sebagai informasi, penghargaan Parahita Ekapraya adalah penghargaan yang diberikan oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) kepada pimpinan kementerian/lembaga dan pemerintah daerah yang menunjukkan komitmen dan peran dalam mewujudkan kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan dalam berbagai bidang pembangunan sejak tahun 2004. (red )

Berita Terkait

Inalum Menapaki Usia Emas 50 Tahun, Meneguhkan Eksistensi di Industri Aluminium Nasional
Minim Papan Proyek dan Akses Informasi, Pekerjaan Rutin Jalan Jabar Diduga Tak Akuntabel
Panen Raya Padi Sawah di Kecamatan Mardingding Indikator Keberhasilan Pemulihan Dan Penguatan Jaringan Irigasi Kawasan Terdampak Banjir
Partai Cinta Negeri Usung Pendiri Sekaligus Ketua Umumnya, Samsuri S.Pd.I., M.A., sebagai Capres RI 2029
BPN KBB Serahkan 250 Sertipikat PTSL 2025 di Desa Mekar Jaya, Sekaligus Sosialisasikan Sertipikat Elektronik
Putusan MK Nomor 145/PUU-XXlll/2025, Teguhkan Peran Pers Sebagai Pilar Demokrasi dan Penyeimbang Kekuasaan 
Ribuan ASN Di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Karo Ikuti Apel Gabungan
DPP AKPERSI: Sobang Terancam Pendidikan, Kesehatan dan Pertanian 

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 19:26 WIB

A. MALIK MUSA, SH., M.Hum, Ketua PWM Aceh Tak Kenal Lelah Mengurus Korban Bencana Sampai Ke Seribu Bukit

Senin, 19 Januari 2026 - 22:57 WIB

Demi Warga Terdampak, Bupati Suhaidi dan Kapolres Gayo Lues Lintasi Medan Ekstrem Menuju Lesten

Jumat, 16 Januari 2026 - 22:51 WIB

Kapolsek Blangkejeren Tekankan Pentingnya Meneladani Isra’ Mi’raj untuk Penguatan Iman Generasi Muda di Era Modern

Jumat, 16 Januari 2026 - 00:09 WIB

Kapolres Gayo Lues Bersama Forkopimda Sambut Kedatangan Kapolda Aceh Tinjau Pengungsi Banjir dan Longsor

Senin, 12 Januari 2026 - 22:39 WIB

Peringatan Isra’ Mi’raj di Pengungsian, Pemerintah dan Ulama Beri Dukungan Moril untuk Warga Agusen

Senin, 12 Januari 2026 - 21:33 WIB

Polres Gayo Lues Bersama Brimob Polda Sumsel Sediakan Air Bersih Siap Minum bagi Pengungsi

Sabtu, 10 Januari 2026 - 22:18 WIB

PIKABAS Bank Aceh Salurkan Bantuan Kemanusiaan dan Layanan Kesehatan Spesialis bagi Korban Banjir Aceh

Jumat, 9 Januari 2026 - 23:42 WIB

Kapolres Gayo Lues Buka Akses Jalan Darurat Penghubung Desa Pertik–Desa Ekan

Berita Terbaru