Satu Komando dan Rasa Memiliki Jadi Kunci: IWO-I KBB Mantapkan Arah Organisasi Lewat Silaturahmi Pengurus

Redaksi.

- Redaksi

Sabtu, 7 Juni 2025 - 11:05 WIB

50153 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Bandung Barat, waspadaindonesia.com \\ Dewan Pengurus Daerah (DPD) Ikatan Wartawan Online Indonesia (IWO-I) Kabupaten Bandung Barat (KBB) menggelar acara silaturahmi dan konsolidasi pada Sabtu (07/06/2026). Kegiatan ini mengusung tema “Membangun Organisasi yang Harmonis dan Berintegritas” dan dihadiri oleh jajaran pengurus lengkap.

 

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Acara yang berlangsung penuh kehangatan dan kekeluargaan ini menjadi momentum penting untuk memperkuat sinergi internal dan arah organisasi ke depan. Ketua DPD IWO-I KBB, Rusendi, Sekretaris Jenderal Kusmawan, serta Pembina IWO-I KBB, Cecep A.S, hadir langsung memberikan arahan dan pandangan strategis.

 

Beberapa poin penting yang menjadi fokus pembahasan dalam kegiatan ini antara lain:

1 . Restrukturisasi organisasi;

2 . Klarifikasi hasil audiensi sebelumnya;

3 . Program kerja jangka pendek dan jangka panjang;

4 . Rencana pendirian media resmi milik IWO-I KBB;

5 . Penekanan pentingnya soliditas, kedisiplinan, serta profesionalisme pengurus.

Baca Juga :  Kasihhati : "FPII akan selalu ada digarda terdepan untuk membela kepentingan wartawan"

 

Dalam sambutannya, Ketua IWO-I KBB Rusendi menekankan pentingnya satu komando dalam menjalankan roda organisasi. Ia mengingatkan agar tidak ada ego sektoral yang merusak arah program yang telah dirancang.

 

“Organisasi harus berjalan satu komando agar program-program tidak terpecah dan terlihat semrawut. Jangan sampai ada ketidaksinergian yang justru menghambat kemajuan,” tegasnya. Ia juga menegaskan bahwa seluruh anggota harus bekerja secara profesional dan tidak mudah terpengaruh oleh isu-isu luar yang bersifat destruktif.

 

Derry, salah satu pengurus yang turut memberikan pandangan, menekankan pentingnya peran aktif setiap struktur pengurus.

 

“Setiap pengurus harus difungsikan sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya. Ketika semua bergerak, akan timbul rasa memiliki. Ini akan membangun kekompakan dan memperkuat pondasi lembaga,” ujarnya.

 

Sementara itu, Pembina IWO-I KBB, Cecep A.S., mempertegas pentingnya kedisiplinan, prinsip yang teguh, dan mengedepankan profesionalisme dalam menjalankan amanah organisasi.

Baca Juga :  Wabup Karo Njujungken Beras Piher kepada Calon Jemaah Haji Tahun 1446 H/2025 M

 

“Saya ingin seluruh anggota menjaga disiplin dan tetap teguh pada prinsip. Profesionalisme adalah kunci, dan dalam menjalankan roda organisasi, satu komando adalah harga mati,” ungkap Cecep.

 

Ia juga menyampaikan bahwa rencana kerja sama dengan aparat penegak hukum (APH), khususnya Kodim, sudah siap untuk direalisasikan dalam waktu dekat. “Sinergi ini akan memperkuat eksistensi IWO-I di masyarakat dan menciptakan kolaborasi yang bermanfaat,” tambahnya.

 

Melalui kegiatan ini, IWO-I KBB berkomitmen membangun organisasi yang tidak hanya solid secara internal, tetapi juga mampu menjalin kemitraan strategis eksternal. Dengan semangat kebersamaan, kedisiplinan, dan integritas, IWO-I KBB optimistis menjadi organisasi yang semakin profesional dan bermanfaat bagi masyarakat Bandung Barat. Red Ladi

Berita Terkait

Wakapolres Tanah Karo : Keberadaan Organisasi Profesi Media Sangat Penting Dalam Membangun Informasi Yang Sehat, Edukatif, Dan Berimbang
Wabup Nagan Raya Raja Sayang Terima Kunker Wali Kota Banda Aceh, Salurkan Bantuan Banjir di Beutong Ateuh
Minim Papan Proyek dan Akses Informasi, Pekerjaan Rutin Jalan Jabar Diduga Tak Akuntabel
BPN KBB Serahkan 250 Sertipikat PTSL 2025 di Desa Mekar Jaya, Sekaligus Sosialisasikan Sertipikat Elektronik
Kapolda Riau Saat Orasi di Hadapan 1.000 Siswa se-Provinsi Riau:  Generasi Muda Adalah Kunci Menjaga Alam, Kepercayaan, dan Masa Depan
PPA Dorong Rekonstruksi Pascabanjir Berbasis Konsep Bangun Lebih Baik Bagi Korban Bencana
Kades Mandalamukti Klarifikasi Isu Pembangunan Aula Mangkrak
Ketua PWM A.Malik Musa Memeberikan Arahan: Pendidikan Adalah Jalan Perubahan, Wisudawan Muhammadiyah Harus Menjadi Cahaya bagi Aceh dan Bangsa

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 19:26 WIB

A. MALIK MUSA, SH., M.Hum, Ketua PWM Aceh Tak Kenal Lelah Mengurus Korban Bencana Sampai Ke Seribu Bukit

Senin, 19 Januari 2026 - 22:57 WIB

Demi Warga Terdampak, Bupati Suhaidi dan Kapolres Gayo Lues Lintasi Medan Ekstrem Menuju Lesten

Jumat, 16 Januari 2026 - 22:51 WIB

Kapolsek Blangkejeren Tekankan Pentingnya Meneladani Isra’ Mi’raj untuk Penguatan Iman Generasi Muda di Era Modern

Jumat, 16 Januari 2026 - 00:09 WIB

Kapolres Gayo Lues Bersama Forkopimda Sambut Kedatangan Kapolda Aceh Tinjau Pengungsi Banjir dan Longsor

Senin, 12 Januari 2026 - 22:39 WIB

Peringatan Isra’ Mi’raj di Pengungsian, Pemerintah dan Ulama Beri Dukungan Moril untuk Warga Agusen

Senin, 12 Januari 2026 - 21:33 WIB

Polres Gayo Lues Bersama Brimob Polda Sumsel Sediakan Air Bersih Siap Minum bagi Pengungsi

Sabtu, 10 Januari 2026 - 22:18 WIB

PIKABAS Bank Aceh Salurkan Bantuan Kemanusiaan dan Layanan Kesehatan Spesialis bagi Korban Banjir Aceh

Jumat, 9 Januari 2026 - 23:42 WIB

Kapolres Gayo Lues Buka Akses Jalan Darurat Penghubung Desa Pertik–Desa Ekan

Berita Terbaru