Bupati Nagan Raya Hadiri Konferensi Internasional, Perkuat Komitmen Pemenuhan Tenaga Medis Spesialis di Daerah

- Redaksi

Jumat, 29 Agustus 2025 - 01:11 WIB

50161 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta : Bupati Nagan Raya Provinsi Aceh, Dr. TR. Keumangan, S.H., M.H., menghadiri acara The 2nd International Conference on Advancing Post Graduate Medical Education 2025 di Hotel Raffles, Jakarta, Rabu (27/08/2025).

Konferensi internasional diselenggarakan oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia bersama para mitra strategis ini berlangsung selama dua hari, 27–28 Agustus 2025, mengusung tema “Aligning Standards, Strengthening Systems, Empowering Future Specialists.”

Dalam kesempatan ini, Bupati TRK sapaan akrab Bupati Nagan Raya menyampaikan apresiasi atas inisiatif Kementerian Kesehatan terhadap program tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia berharap akan ada banyak dokter putra daerah kabupaten Nagan Raya yang dapat melanjutkan pendidikan spesialis melalui program tersebut agar peningkatan kualitas layanan kesehatan menjadi lebih baik di kabupaten penghasil giok itu.

Baca Juga :  Fadhly Rinaldy Agen PESIAR Terbaik 2025

“Kami siap berkolaborasi dengan pemerintah pusat untuk memastikan kebutuhan tenaga medis spesialis juga bisa terpenuhi di Nagan Raya, sehingga pelayanan kesehatan bisa optimal dan merata hingga ke pelosok,” ujar Bupati TRK.

Sementara itu, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyampaikan bahwa Indonesia masih tertinggal jauh dalam produksi dokter spesialis dibandingkan negara lain. Saat ini, Indonesia hanya mampu mencetak sekitar 2.700 dokter spesialis per tahun melalui 26 rumah sakit pendidikan.

Untuk mengejar ketertinggalan tersebut lanjut Menkes, Kementerian Kesehatan menargetkan peningkatan jumlah rumah sakit pendidikan menjadi 300–500 dalam beberapa tahun ke depan. Dengan percepatan ini, produksi dokter spesialis diharapkan dapat mencapai 10.000 hingga 20.000 per tahun.

Baca Juga :  Penyerahan Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya dari Presiden RI Bagi ASN Yang Melaksanakan Tugas Puluhan Tahun

“Transformasi kesehatan yang kita lakukan bukan hanya soal jumlah, tapi juga kualitas. Kita ingin dokter spesialis Indonesia diakui secara global,” kata Budi.

Konferensi internasional ini dibuka secara resmi oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Pratikno.

Acara turut dihadiri oleh pejabat dari kementerian/lembaga, para bupati dan wali kota se-Indonesia, mitra kerja sama internasional, Konsil Kesehatan Indonesia, Kolegium Kesehatan Indonesia, Majelis Disiplin Profesi, direktur RSUD dari 514 kabupaten/kota, unsur perguruan tinggi, serta tamu undangan lainnya. (Red)

Berita Terkait

Inalum Menapaki Usia Emas 50 Tahun, Meneguhkan Eksistensi di Industri Aluminium Nasional
Minim Papan Proyek dan Akses Informasi, Pekerjaan Rutin Jalan Jabar Diduga Tak Akuntabel
Panen Raya Padi Sawah di Kecamatan Mardingding Indikator Keberhasilan Pemulihan Dan Penguatan Jaringan Irigasi Kawasan Terdampak Banjir
Partai Cinta Negeri Usung Pendiri Sekaligus Ketua Umumnya, Samsuri S.Pd.I., M.A., sebagai Capres RI 2029
BPN KBB Serahkan 250 Sertipikat PTSL 2025 di Desa Mekar Jaya, Sekaligus Sosialisasikan Sertipikat Elektronik
Putusan MK Nomor 145/PUU-XXlll/2025, Teguhkan Peran Pers Sebagai Pilar Demokrasi dan Penyeimbang Kekuasaan 
Ribuan ASN Di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Karo Ikuti Apel Gabungan
DPP AKPERSI: Sobang Terancam Pendidikan, Kesehatan dan Pertanian 

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 19:26 WIB

A. MALIK MUSA, SH., M.Hum, Ketua PWM Aceh Tak Kenal Lelah Mengurus Korban Bencana Sampai Ke Seribu Bukit

Senin, 19 Januari 2026 - 22:57 WIB

Demi Warga Terdampak, Bupati Suhaidi dan Kapolres Gayo Lues Lintasi Medan Ekstrem Menuju Lesten

Jumat, 16 Januari 2026 - 22:51 WIB

Kapolsek Blangkejeren Tekankan Pentingnya Meneladani Isra’ Mi’raj untuk Penguatan Iman Generasi Muda di Era Modern

Jumat, 16 Januari 2026 - 00:09 WIB

Kapolres Gayo Lues Bersama Forkopimda Sambut Kedatangan Kapolda Aceh Tinjau Pengungsi Banjir dan Longsor

Senin, 12 Januari 2026 - 22:39 WIB

Peringatan Isra’ Mi’raj di Pengungsian, Pemerintah dan Ulama Beri Dukungan Moril untuk Warga Agusen

Senin, 12 Januari 2026 - 21:33 WIB

Polres Gayo Lues Bersama Brimob Polda Sumsel Sediakan Air Bersih Siap Minum bagi Pengungsi

Sabtu, 10 Januari 2026 - 22:18 WIB

PIKABAS Bank Aceh Salurkan Bantuan Kemanusiaan dan Layanan Kesehatan Spesialis bagi Korban Banjir Aceh

Jumat, 9 Januari 2026 - 23:42 WIB

Kapolres Gayo Lues Buka Akses Jalan Darurat Penghubung Desa Pertik–Desa Ekan

Berita Terbaru