Baksos Pengobatan Gratis RSUD TCD Sigli di Pengungsian Pijay, Sekda Pidie Turun Langsung Tinjau Layanan Kesehatan

REDAKSI BANDA ACEH

- Redaksi

Sabtu, 20 Desember 2025 - 23:18 WIB

50106 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Waspadaindonesia.com | SIGLI – Sekretaris Daerah Kabupaten Pidie, Drs. Samsul Azhar, meninjau langsung kegiatan Bakti Sosial (Baksos) Pemeriksaan Kesehatan dan Pengobatan Gratis yang dilaksanakan oleh RSUD Tgk Chik Ditiro (TCD) Sigli di posko pengungsian korban banjir Kabupaten Pidie Jaya (Pijay), Sabtu (20/12/2025).

Kegiatan ini menjadi bentuk kepedulian pemerintah daerah dan tenaga kesehatan dalam memastikan kondisi kesehatan para pengungsi tetap terjaga di tengah situasi darurat bencana.

Baksos pengobatan gratis tersebut dipusatkan di dua lokasi pengungsian, yakni Gampong Meunasah Lhok dan Gampong Meunasah Balek, Kota Meureudu. Di kedua titik ini, para pengungsi mendapatkan layanan pemeriksaan kesehatan menyeluruh, pengobatan gratis, serta pendampingan medis langsung dari tim dokter spesialis dan tenaga kesehatan RSUD TCD Sigli.

Baca Juga :  Ketum PPA Nilai BLT Solusi Awal Hadapi Masa Krisis Bencana Aceh

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam kunjungannya, Sekda Pidie didampingi Direktur RSUD TCD Sigli dr. Mohd. Riza Faisal, MARS, jajaran wakil direktur, para kepala bidang, kepala bagian, serta manajemen rumah sakit. Kehadiran lengkap jajaran RSUD TCD Sigli menunjukkan keseriusan dan komitmen pelayanan kesehatan bagi masyarakat terdampak banjir di Pidie Jaya.

Direktur RSUD TCD Sigli, dr. Mohd. Riza Faisal, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud pengabdian rumah sakit kepada masyarakat, khususnya dalam kondisi bencana. “Pelayanan kesehatan diberikan secara menyeluruh agar dapat meringankan beban para pengungsi, sekaligus mencegah munculnya penyakit pascabanjir,” ujarnya. Baksos ini melibatkan dokter spesialis anak, penyakit dalam, paru, radiologi, kulit dan kelamin, dokter umum, tim paramedis, serta karyawan RSUD TCD Sigli.

Baca Juga :  Aceh Creative Fest 2025 Tutup dengan Aksi Kemanusiaan, Donasi Terkumpul Rp207 Juta

Selain layanan kesehatan, rangkaian Baksos juga diisi dengan pembagian sembako, penyaluran pakaian dan perlengkapan mandi, makanan siap saji, 600 kotak nasi, serta perlengkapan salat bagi para pengungsi. Bantuan tersebut disambut hangat oleh masyarakat yang selama beberapa hari terakhir masih bertahan di posko pengungsian akibat banjir.

Sekda Pidie, Drs. Samsul Azhar, mengapresiasi langkah cepat dan kepedulian RSUD TCD Sigli dalam membantu korban banjir. Ia berharap kegiatan serupa dapat terus berlanjut sebagai bentuk sinergi antara pemerintah daerah dan fasilitas pelayanan kesehatan.

Baksos ini memberi manfaat nyata bagi para pengungsi, menjaga kesehatan mereka, sekaligus memperkuat semangat kebersamaan dan solidaritas di tengah musibah,” tutupnya.

Berita Terkait

“Ketika Rasa Hilang dari Kekuasaan” “Pemimpin dan Empati yang Retak” “Kontroversi yang Lahir dari Sunyinya Kepekaan”
Ketua PWM Aceh A. Malik Musa Berikan Arahan pada Kegiatan Dukungan Psikososial Korban Banjir dan Longsor di SMA Unggul Pidie Jaya
KASAD KIRIM ALAT BERAT, SURYADI DJAMIL ANGKAT SUARA
Diyakini Publik dan Akademisi, Salim Fakhry: Pemimpin yang Hadir di Titik Lelah Rakyat, Bekerja dengan Hati untuk Aceh Tenggara
Ketua DPRK Aceh Singkil Bersilaturahmi dan Ngopi Bareng Pemerhati Sosial Aceh
Kak Na Apresiasi Sumbangsih Relawan Pada Masa Tanggap Darurat Banjir Aceh
Dorongan PPA Kepada Presiden Agar Pengelolaan Dana Rehap Rekon Bencana Diserahkan ke Aceh, Bukan Pusat
Relawan ASN Bersihkan Fasilitas Pendidikan di Tamiang, Sekda Pantau Langsung ke Lapangan

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 19:26 WIB

A. MALIK MUSA, SH., M.Hum, Ketua PWM Aceh Tak Kenal Lelah Mengurus Korban Bencana Sampai Ke Seribu Bukit

Senin, 19 Januari 2026 - 22:57 WIB

Demi Warga Terdampak, Bupati Suhaidi dan Kapolres Gayo Lues Lintasi Medan Ekstrem Menuju Lesten

Jumat, 16 Januari 2026 - 22:51 WIB

Kapolsek Blangkejeren Tekankan Pentingnya Meneladani Isra’ Mi’raj untuk Penguatan Iman Generasi Muda di Era Modern

Jumat, 16 Januari 2026 - 00:09 WIB

Kapolres Gayo Lues Bersama Forkopimda Sambut Kedatangan Kapolda Aceh Tinjau Pengungsi Banjir dan Longsor

Senin, 12 Januari 2026 - 22:39 WIB

Peringatan Isra’ Mi’raj di Pengungsian, Pemerintah dan Ulama Beri Dukungan Moril untuk Warga Agusen

Senin, 12 Januari 2026 - 21:33 WIB

Polres Gayo Lues Bersama Brimob Polda Sumsel Sediakan Air Bersih Siap Minum bagi Pengungsi

Sabtu, 10 Januari 2026 - 22:18 WIB

PIKABAS Bank Aceh Salurkan Bantuan Kemanusiaan dan Layanan Kesehatan Spesialis bagi Korban Banjir Aceh

Jumat, 9 Januari 2026 - 23:42 WIB

Kapolres Gayo Lues Buka Akses Jalan Darurat Penghubung Desa Pertik–Desa Ekan

Berita Terbaru