Temuan JEW Direkrutmen Bawaslu Jakpus: Salah Satu Calon Jadi Relawan Jokowi

Waspada Indonesia

- Redaksi

Rabu, 9 Agustus 2023 - 19:26 WIB

50291 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta Election Watch (JEW) kembali menemukan fakta bahwa salah satu calon Bawaslu Jakarta pusat tergabung dalam relawan Jokowi. Dia adalah Christian Nelson Pangkey yang sebelumnya diketahui adalah pecatan ASN.
“Temuan itu sangat disayangkan mengingat Bawaslu dan atau calon bawaslu harus netral dan tidak terlibat mendukung atau mengusung calon pada pemilu” kata Koordinator JEW Wahyu Ramdhani Senin (7/8/2023).
Dalam data yang dihimpun JEW, Christian Nelson Pangkey adalah ketua Barikade 98 DPW sulawesi utara, yang merupakan kelompok relawan Jokowi-Maruf Amin. Nelson pangkey telah dilantik pada 2021.
Wahyu menyayangkan jika dalam rekruitmen bawaslu yang saat ini telah mencapai 10 besar, ada calon yang berkepentingan politik. Wahyu menduga ada unsur kesengajaan dari pihak bawaslu untuk membiarkan lolosnya christian nelson pangkey.
Sebelumnya, para aktivis Pemilu dengan nama besar seperti Perludem, Formappi, dan JPPR juga menyayangkan lolosnya orang-orang dengan rekam jejak integritas yang kurang baik.
“Selama ini sudah menjadi rahasia umum bahwa proses seleksi ini terkadang bersifat politik keormasan. Seolah ada jatah-jatahan untuk ormas sebagai penyelenggara pemilu, bahkan dimulai dari timselnya juga”, kata Ninis, Koordinator Perludem.
Sedangkan peneliti senior Forum Masyarakat Peduli Parlemen Indonesia (Formappi) Lucius Karus juga memberikan komentarnya. “jadi ada semacam desain untuk melemahkan posisi penyelenggara untuk kepentingan memengaruhi proses dan hasil Pemilu 2024 mendatang”, katanya.
Wahyu Ramdhani mengatakan JEW sebelumnya menyampaikan pernyataan di media bahwa ketua bawaslu rahmat Bagja dan anggota Lolly suhenti melalui orang-orangnya mengondisikan timsel agar meloloskan Christian Nelson Pangkey. Dengan lolosnya Christian Nelson Pangkey bisa jadi dugaan JEW terkait agenda setting pemenangan peserta Pemilu tertentu memang benar adanya.
“Bisa jadi dugaan kami bahwa Christian Nelson Pangkey diupayakan lolos atau adanya pembiaran oleh bawaslu RI demi tujuan tertentu adalah benar adanya” tutup wahyu.
Baca Juga :  Mendesak Kementerian ESDM dan Satgas PKH Melakukan Investigasi Dugaan Manipulasi Dokumen PT. Harum Sukses Mining

Berita Terkait

Inalum Menapaki Usia Emas 50 Tahun, Meneguhkan Eksistensi di Industri Aluminium Nasional
Partai Cinta Negeri Usung Pendiri Sekaligus Ketua Umumnya, Samsuri S.Pd.I., M.A., sebagai Capres RI 2029
Putusan MK Nomor 145/PUU-XXlll/2025, Teguhkan Peran Pers Sebagai Pilar Demokrasi dan Penyeimbang Kekuasaan 
DPP AKPERSI: Sobang Terancam Pendidikan, Kesehatan dan Pertanian 
BNN Bongkar Produksi Vape Narkoba Omzet Rp 18 M, PW GPA DKI : BNN Selamatkan Ribuan Pemuda Dari Bahaya Narkoba
Kejati Malut diminta segera menetapkan tersangka kasus dugaan korupsi tunjangan anggota DPRD Provinsi Maluku Utara
RKAB PT HSM Dipersoalkan Aktivis Maluku Utara Datangi Dirjen Minerba dan PT CNGR

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 19:26 WIB

A. MALIK MUSA, SH., M.Hum, Ketua PWM Aceh Tak Kenal Lelah Mengurus Korban Bencana Sampai Ke Seribu Bukit

Senin, 19 Januari 2026 - 22:57 WIB

Demi Warga Terdampak, Bupati Suhaidi dan Kapolres Gayo Lues Lintasi Medan Ekstrem Menuju Lesten

Jumat, 16 Januari 2026 - 22:51 WIB

Kapolsek Blangkejeren Tekankan Pentingnya Meneladani Isra’ Mi’raj untuk Penguatan Iman Generasi Muda di Era Modern

Jumat, 16 Januari 2026 - 00:09 WIB

Kapolres Gayo Lues Bersama Forkopimda Sambut Kedatangan Kapolda Aceh Tinjau Pengungsi Banjir dan Longsor

Senin, 12 Januari 2026 - 22:39 WIB

Peringatan Isra’ Mi’raj di Pengungsian, Pemerintah dan Ulama Beri Dukungan Moril untuk Warga Agusen

Senin, 12 Januari 2026 - 21:33 WIB

Polres Gayo Lues Bersama Brimob Polda Sumsel Sediakan Air Bersih Siap Minum bagi Pengungsi

Sabtu, 10 Januari 2026 - 22:18 WIB

PIKABAS Bank Aceh Salurkan Bantuan Kemanusiaan dan Layanan Kesehatan Spesialis bagi Korban Banjir Aceh

Jumat, 9 Januari 2026 - 23:42 WIB

Kapolres Gayo Lues Buka Akses Jalan Darurat Penghubung Desa Pertik–Desa Ekan

Berita Terbaru