Kapolres Gayo Lues Pimpin Kegiatan Binrohtal, Ajak Personel Sisihkan Rezeki untuk Berangkat Umroh

Waspada Indonesia

- Redaksi

Kamis, 26 Oktober 2023 - 06:33 WIB

50113 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Blangkejeren – Kapolres Gayo Lues AKBP Setiyawan Eko Prasetiya, S.H., S.I.K., memimpin kegiatan Binrohtal (Bimbingan Rohani dan Mental) bagi personel di wilayah hukumnya. Dalam acara yang berlangsung di hari Kamis ini, Kapolres Setiyawan Eko Prasetiya mengajak personel Polres Gayo Lues untuk menjalani hidup yang lebih bermakna, dengan mensisihkan rezeki untuk berangkat Umroh, Kamis (26/10/2023).

Kegiatan Binrohtal pembacaan surat Yasin terlebih dahulu selanjutnya arahan dari Kapolres Gayo Lues ini diadakan dengan tujuan untuk memperkuat spiritualitas dan mental personel, sekaligus membina kualitas pelayanan kepada masyarakat. Kapolres Setiyawan Eko Prasetiya dalam sambutannya menekankan pentingnya menjaga keimanan dan moralitas dalam menjalani tugas sebagai aparat kepolisian.

Baca Juga :  Kapolres Gayo Lues Berikan Penghargaan Kepada Personel Berprestasi dalam Rangka Hari Bhayangkara Ke-78 Tahun 2024

Beliau menyampaikan, “Dalam tugas kita sebagai aparat kepolisian, selain profesionalitas, kita juga perlu menjaga iman dan moralitas. Binrohtal adalah wadah untuk meningkatkan pemahaman kita tentang nilai-nilai keagamaan dan moral yang menjadi landasan utama dalam pelayanan kepada masyarakat.”

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain itu, Kapolres Setiyawan Eko Prasetiya juga mengajak personel untuk menyisihkan sebagian rezeki mereka untuk berangkat Umroh, sebuah ibadah yang sangat dihormati oleh umat Islam. “Melalui Umroh, kita dapat mendekatkan diri kepada Allah SWT, dan ini juga merupakan bentuk ibadah yang luar biasa,” tambahnya.

Baca Juga :  AKBP Setiyawan Eko Prasetiya, S.H.,S.I.K. pimpin Apel pagi perdana sebagai Kapolres Gayo Lues, Launching Program S.A.HA.BA.T

Acara Binrohtal ini diikuti dengan antusias oleh personel Polres Gayo Lues, yang melibatkan berbagai kegiatan keagamaan seperti tausiyah, tadarus, dan doa bersama. Semangat kebersamaan dan semakin kuatnya ikatan batin antara personel diharapkan akan membawa dampak positif dalam menjalani tugas mereka sebagai pelindung dan pelayan masyarakat.

Kegiatan Binrohtal yang dipimpin oleh Kapolres Setiyawan Eko Prasetiya ini merupakan upaya konkret Polres Gayo Lues dalam membangun citra positif kepolisian, sekaligus mengingatkan pentingnya nilai-nilai keagamaan dalam pengabdian kepada negara dan masyarakat.(Abdiansyah)

Berita Terkait

Serah Terima Jabatan Komandan Kodim 0113/ Gayo Lues
Jalin hubungan kerja yang baik, Babinsa melaksanakan Komsos dengan masyarakat desa binaan
Cegah Kenakalan Remaja, Babinsa Komsos Dengan Tokoh Pemuda di Wilayah Binaan.
Polres Gayo Lues Gelar Bazar Ramadhan Murah Bersama Bhayangkari Cabang Gayo Lues
Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Seulawah 2025, Polres Gayo Lues Siap Amankan Idul Fitri 1446 H
Kodim 0113/ Gayo Lues Gelar Pembagian Takjil Gratis Kepada Pengguna Jalan Yang Melintas Di Depan Pendopo Gayo Lues
Sat Reskrim Polres Gayo Lues Bersama Disperindagkop Lakukan Pengecekan Volume “MINYAK KITA” yang Beredar di Wilayah Gayo Lues
Dalam sepekan Satresnarkoba Polres Gayo Lues berhasil Gagalkan Ratusan Kilogram Ganja Lintas Provinsi

Berita Terkait

Rabu, 9 April 2025 - 09:39 WIB

LSM Trinusa Provinsi Lampung Himbau Pejabat Daerah Segera Laporkan LHKPN 2024

Rabu, 2 April 2025 - 09:32 WIB

Polda Lampung Terapkan ‘Delay System’ untuk Atasi Kepadatan Kendaraan di Pelabuhan Bakauheni pada Arus Balik Lebaran 2025

Jumat, 14 Maret 2025 - 13:19 WIB

LSM TRINUSA Provinsi Lampung Sayangkan Sikap Sekwan Kota Bandar Lampung Tidak Membalas Surat Konfirmasi Dugaan Korupsi

Rabu, 12 Maret 2025 - 19:27 WIB

Kejati Lampung Periksa 2 Orang Mantan Sekwan DPRD Tanggamus Terkait Dugaan Korupsi Perjalanan Dinas

Selasa, 11 Maret 2025 - 08:45 WIB

Polda Lampung Imbau Warga Hindari Jual Beli Bagian Satwa Dilindungi.

Jumat, 7 Maret 2025 - 13:12 WIB

*Sekjen LSM Trinusa Provinsi Lampung Sayangkan Sikap Pegawai BPKAD Provinsi Lampung Tolak Surat Konfirmasi Dugaan Korupsi*

Jumat, 7 Maret 2025 - 09:29 WIB

Bupati Pringsewu Hadiri Sertijab Kepala Perwakilan BPK RI Provinsi LampunG

Kamis, 6 Maret 2025 - 11:42 WIB

Ketua Da’i Kamtibmas Polda Lampung Tekankan Penyamaan Visi dan Misi dalam Menangkal Radikalisme dan Kejahatan

Berita Terbaru