Wujudkan Kamtibmas Kondusif di Bulan Ramadhan, Polres Metro Jakbar Gelar Apel Operasi Cipta Kondisi Gabungan

Waspada Indonesia

- Redaksi

Sabtu, 16 Maret 2024 - 21:34 WIB

50111 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta Barat,  Dalam upaya menjaga ketertiban dan keamanan di wilayahnya, Polres Metro Jakarta Barat menggelar kegiatan Apel Operasi Cipta Kondisi Gabungan.

Kegiatan ini dilaksanakan bersama dengan Tiga Pilar Kalideres, elemen masyarakat, dan organisasi masyarakat (ormas), dalam rangka patroli skala besar saat Bulan Ramadhan 1445 H/2024.

Apel Operasi Cipta Kondisi Gabungan ini melibatkan sebanyak 150 personel gabungan yang berasal dari berbagai instansi, seperti TNI-Polri, Satpol PP, Citra Bhayangkara, Senkom, Pokdar PBNI, Pemuda Pancasila, Brigade 08, dan Banser.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

” Mereka semua dilibatkan bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan suci Ramadhan,” Ujar Syahduddi saat dikonfirmasi, Minggu, 17/3/2024.

Syahduddi menjelaskan, Kegiatan ini merupakan bentuk sinergi antara aparat kepolisian, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.

Baca Juga :  Sekjen DPP PEKAT IB Milano Ajak Semua Kader Agar Tetap Solid dan Tingkatkan Konsolidasi Organisasi

Dalam apel tersebut, Kabag Ops Polres Metro Jakarta Barat Akbp Randi Ariana memberikan arahan dan motivasi kepada seluruh personel yang terlibat, untuk bekerja secara profesional dan tanggap dalam menghadapi situasi yang mungkin terjadi.

Menurutnya, kegiatan ini bertujuan untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas seperti tawuran, aksi kriminalitas, serta potensi kerusuhan selama Bulan Ramadhan.

Hal ini dilakukan dalam upaya memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa.

Patroli skala besar ini juga mencakup berbagai aspek, mulai dari penjagaan keamanan di tempat-tempat ibadah, pengawasan terhadap kegiatan masyarakat, hingga antisipasi terhadap potensi gangguan keamanan lainnya.

Baca Juga :  Evaluasi Capaian Kinerja Dalam Briefing dan Juga Coffee Morning

Di kesempatan yang sama Kapolsek Kalideres Kompol Abdul Jana mengatakan, Untuk wilayah Kalideres pihaknya telah mendirikan sebanyak 5 pos pantau

” Tujuan nya pos pantau 3 Pilar ini jikamana ada gangguan kamtibmas anggota yang berada di pos pantau terdekat dari kejadian bisa segera bertindak dan mendatangi lokasi,” terang Abdul Jana

Seluruh personel yang terlibat diharapkan dapat bekerja secara koordinatif dan efektif untuk mencapai tujuan tersebut.

Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan situasi di wilayah hukum Polres Metro Jakarta Barat dapat tetap terkendali dan aman selama Bulan Ramadhan, sehingga umat Muslim dapat menjalankan ibadahnya dengan tenang dan khusyuk.

(Eric)

Berita Terkait

DPP ASWIN,Buka Peluang Berkarir bagi Jurnalis di Seluruh Kabupaten/Kota Di Propinsi Lampung
Mengecam Narasi Tendensius dan Fitnah Yang Di Arahkan Kepada Keluarga Menperin Agus Gumiwang
Mengecam Narasi Tendensius dan Fitnah Yang Di Arahkan Kepada Keluarga Menperin Agus Gumiwang
Ketua PW GPA DKI : Setalah kami melihat dan kami pahami ternyata UU TNI Bukan kembalikan Dwifungsi Abri, Akan Tetapi Untuk memperkuat pengabdian kepada negara
Kepentingan Emak-emak, DPRD Desak Pemerintah Renovasi Pasar Sunan Giri
Legislator PSI Minta BUMD Pasar Jaya Segera Renovasi Pasar Gardu Asem dan Sunan Giri
Bahlil Lahadalia: Mimpi buruk Prabowo dan Partai Golkar.
Polemik Pemilihan RW 011 TSI Duri Kosambi, Kuasa Hukum Darsuli SH : Kami Akan Melakukan Upaya Hukum

Berita Terkait

Rabu, 9 April 2025 - 09:39 WIB

LSM Trinusa Provinsi Lampung Himbau Pejabat Daerah Segera Laporkan LHKPN 2024

Rabu, 2 April 2025 - 09:32 WIB

Polda Lampung Terapkan ‘Delay System’ untuk Atasi Kepadatan Kendaraan di Pelabuhan Bakauheni pada Arus Balik Lebaran 2025

Jumat, 14 Maret 2025 - 13:19 WIB

LSM TRINUSA Provinsi Lampung Sayangkan Sikap Sekwan Kota Bandar Lampung Tidak Membalas Surat Konfirmasi Dugaan Korupsi

Rabu, 12 Maret 2025 - 19:27 WIB

Kejati Lampung Periksa 2 Orang Mantan Sekwan DPRD Tanggamus Terkait Dugaan Korupsi Perjalanan Dinas

Selasa, 11 Maret 2025 - 08:45 WIB

Polda Lampung Imbau Warga Hindari Jual Beli Bagian Satwa Dilindungi.

Jumat, 7 Maret 2025 - 13:12 WIB

*Sekjen LSM Trinusa Provinsi Lampung Sayangkan Sikap Pegawai BPKAD Provinsi Lampung Tolak Surat Konfirmasi Dugaan Korupsi*

Jumat, 7 Maret 2025 - 09:29 WIB

Bupati Pringsewu Hadiri Sertijab Kepala Perwakilan BPK RI Provinsi LampunG

Kamis, 6 Maret 2025 - 11:42 WIB

Ketua Da’i Kamtibmas Polda Lampung Tekankan Penyamaan Visi dan Misi dalam Menangkal Radikalisme dan Kejahatan

Berita Terbaru