Juragan Dan TRK Resmi Daftar Cabup Ke Partai Demokrat Nagan Raya.

Redaksi

- Redaksi

Jumat, 10 Mei 2024 - 04:19 WIB

50240 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suka Makmue – Aceh : Sejak di bukanya pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah (Bacakada) dan Bakal Calon Wakil Kepala Daerah (Bacawakada ) Partai Demokrat sudah di hubungi oleh beberapa Bakal Calon Bupati & Wakil Bupati untuk mengambil Formulir Pendaftaran.

Munawar.S.Sos.M.Sos Sekretaris Panitia Penjaringan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Periode 2024 -2029 dan juga Kepala Bapilu DPC Partai Demokrat Nagan Raya mengatakan. Pada hari ini kamis, 9 Mei 2024 sekitar pukul 11.00 WIB Samsuardi (Juragan) mengdaftar Sebagai Calon Bupati ke Partai Demokrat. Kamis. 9/5/2024.

Samsuardi dengan sapaan Juragan di dampingi istrinya dan juga Sekretaris Partai Aceh Samsul Bahri, Anggota DPRK dari Partai Aceh ,dan Panglima KPA Tgk Azhari (Tgk Pidie )

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Juga kelihatan puluhan massa yang ikut mengantar sosok Ketua PA Nagan Raya ke kantor DPC Partai Demokrat, di Gampong Blang Teungouh Kecamatan Kuala Nagan Raya. Guna untuk menyerahkan Berkas Pendaftaran Bakal Calon Bupati kepada Panitia Penjaringan Partai Demokrat Nagan Raya. Ucap Munawar

Kedatangan Juragan bersama Tim di terima langsung oleh Plt. Ketua DPC Partai Demokrat Nagan Raya Edi Kamal, S.K.M. Sekretaris DPC Ridwan, Kepala Bappilu Munawar, S.Sos., M.Sos. Segenap Pengurus dan Panitia Penjaringan Bacakada dan Bacawakada Pada Pemilu Tahun 2024.

Baca Juga :  Usai Apel Perdana PJ Bupati Nagan Raya Lansung Tinjau Lokasi Banjir.

“Alhamdulillah pada hari ini kita kedatangan Tamu dari Partai Aceh untuk mendaftarkan diri sebagai Bakal Calon Bupati Nagan Raya pada Pemilu tahun 2024 melalui Partai Demokrat”. Sebut Edi Kamal.

Edi Kamal menambahkan bahwa Partai Demokrat membuka ruang bagi siapa saja Putra terbaik Nagan Raya untuk mencalonkan diri sebagai Bacakada maupun Bacawakada melalui Partai Demokrat, Baik itu untuk internal Partai Demokrat sendiri maupun untuk ekternal Partai Demokrat.

Masih Kata Edi Kamal Kita sudah menerima berkas pendaftaran Bakal Calon Bupati dari saudara Samsuardi (Juragan). Selanjutnya kita masih menunggu ada beberapa Bakal Calon untuk mengembalikan Formulir ke Panitia. Imbuhnya

Setelah semuanya kita terima nanti berkas-berkas ini akan kita serahkan ke DPD Partai Demokrat di tingkat Provinsi untuk selanjutnya di survey dan mengikuti fit and propetest untuk dinilai dan nantinya akan diputuskan oleh Tim penjaringan DPD Demokrat Aceh dan majelis tinggi partai untuk di usung oleh Partai Demokrat.

Sementara itu, Samsuardi dengan sapaan Juragan ini mengucapkan Terimakasih atas sambutan yang sangat istimewa oleh segenap Pengurus DPC Partai Demokrat, kami merasa terhormat sekali atas sambutan ini,

Edi Kamal adalah sahabat saya dulu dan sampai sekarang kami masih berkomunikasi dengan baik. Partai Demokrat Punya sejarah yang panjang terhadap Aceh.

Baca Juga :  Walaupun Hujan Satgas TMMD Kodim 0116 Nagan Raya Bersama Masyarakat Lanjutkan Pembuatan Jembatan

Apa kata juragan SBY yang poe Peurte nyoe yang peuget Damai Aceh nyoe Hana meuribe awak tanyoe matee, Hana salah tanyoe mendaftar bak Peurte Demokrat nyoe, dukung atau Hana dukung wajib dukung kamoe . ( SBY ) yang punya Partai ini beliaulah yang membuat Aceh ini Damai kalau tidak ribuan masyarakat kita meninggal, ngga salah kita mendaftar di Partai Demokrat ini Dukung atau tidak dukung wajib dukung kami) sebagai Bacakada Pada Pemilu Tahun 2024 ini . Ungkap Juragan sambil bercanda yang memecahkan tawa dalam ruang pengembalian berkas tersebut.

DR Teuku Raja Keumangan.SH.MH Resmi mendaftar Sebagai Calon Bupati Nagan Raya ke Partai Demokrat
DR Teuku Raja Keumangan.SH.MH Resmi mendaftar Sebagai Calon Bupati Nagan Raya ke Partai Demokrat

Pada hari yang sama sekitar pukul 15.00 kantor DPC Partai Demokrat kedatangan tamu dari Partai Golkar, dimana Golkar mendaftarkan Doktor Teuku Raja Keumangan sebagai Bakal Calon Bupati melalui Partai Demokrat pada pemilu 2024.

TRK didamlingi lansung oleh ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Nagan Raya Dra. hj Cut Intan Mala bersama jajaran pengurusnya.

“Secara Nasional Partai Golkar dan Partai Demokrat berada dalam satu koalisi besar pada Pilpres 2024, sehingga hal ini juga moga-moga sinkron hubungannya kita didaerah dalam Pilkada 2024”. Ungkap TRK dalam sambutan singkatnya. ( red)

Berita Terkait

Helmi Hamdan. ST Antar Siswa SMKN 1 Nagan Raya Belajar Praktis Dunia Industri Ke PT. BEL.
Sekda Nagan Raya Ir. H.Ardimartha Tekankan Para ASN Kedisiplinan dan Dukung Visi – Misi TRK-Sayang
DPMGP4 Nagan Raya Gelar Rakor Persiapan VLH Dan Evaluasi KLA 2024
Raja Sayang Wakil Bupati Nagan Raya Resmi Buka Musrenbang RKPK Nagan Raya Tahun 2026
Pemkab Nagan Raya Salurkan Bantuan Untuk Korban Kebakaran.
TRK Bupati Nagan Raya Kunker Di Kecamatan Beutong Ateuh Banggalang.
Panen Raya Padi Serentak TRK Bupati Nagan Raya Potong Padi Mengunakan Combat.
Bupati Nagan Raya Gelar Open House Idul Fitri 1446 Hijriah Di Anjungan Pendopo

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 01:04 WIB

Bupati Aceh Tenggara Tegaskan , bagi PNS dan Kepala Desa Terlibat Narkoba Akan Saya Pecat

Rabu, 16 April 2025 - 21:27 WIB

Warga Aceh Tenggara Dijambret, Korban Minta Bareskrim Bentuk Tim Berantas Jambret di Medan

Jumat, 11 April 2025 - 23:20 WIB

Polres Aceh Tenggara Gelar Upacara Pisah Sambut Kapolres Dari AKBP R. Doni Sumarsono ke AKBP Yulhendri

Senin, 7 April 2025 - 17:55 WIB

Tingkatkan Produktivitas Ketersediaan Pangan, Pemkab Agara Gelar Panen Padi

Senin, 7 April 2025 - 12:07 WIB

Anggota DPRK Apresiasi Kinerja Bupati Basmi Remang PSK Masuk di Aceh Tenggara

Kamis, 3 April 2025 - 12:08 WIB

Bupati Agara dan Pihak kepolisian Gerebek Gudang Beras di Temukan Ratusan Ton Diduga Beras Oplosan

Kamis, 3 April 2025 - 01:24 WIB

Satu Unit Rumah Warga Ludes Terbakar Di Aceh Tenggara

Selasa, 1 April 2025 - 18:20 WIB

Bupati Agara CepatTanggap, Jembatan putus Sudah bisa dilalui Roda Dua

Berita Terbaru

BANDAR LAMPUNG

Dawam Raharjo Mantan Bupati Lampung Timur Di Tahan Kejati Lampung

Jumat, 18 Apr 2025 - 07:36 WIB