Biaya Siswa Pendidikan Santri Dan Mahasiswa Berprestasi Kembali Dibuka. Ini Syaratnya.

Redaksi

- Redaksi

Selasa, 9 Juli 2024 - 09:16 WIB

50180 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suka Makmue – Aceh : Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nagan Raya Provinsi Aceh, kembali membuka pendaftaran bantuan biaya pendidikan bagi santri dan mahasiswa berprestasi dari keluarga kurang mampu mulai tanggal 8 sampai dengan 20 Juli 2024.

Penjabat (Pj.) Bupati Nagan Raya, Fitriany Farhas, AP. S.Sos., M.Si melalui Sekretaris Daerah, Ir. H. Ardimartha mengatakan bantuan biaya pendidikan tersebut akan disalurkan pada tahun anggaran 2025 mendatang.

“Pelaksanaannya sebagaimana diatur dalam Peraturan Bupati Nomor 30 Tahun 2021 tentang Pedoman Pengelolaan Program Beasiswa dan Bantuan Biaya Pendidikan Pemerintah Kabupaten Nagan Raya,” ujar Sekda Ardimartha di Suka Makmue, Selasa. 9 Juli 2024

Baca Juga :  Sertijab Komandan Kompi 3 Batalyon C Pelopor dari AKP Nurdin  Kepada Iptu Junaidi

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Nagan Raya, T. Jonh Merly Betra, S.STP., M.Si menjelaskan, bahwa penerima bantuan biaya pendidikan harus terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kementerian Sosial.

“Pendaftaran dilakukan secara online melalui laman https://bansiwa.naganrayakab.go.id/ dan mengunggah dokumen yang dipersyaratkan,” jelas Jonh Merly.

Ia menambahkan pendaftaran mulai tanggal 8 – 20 Juli 2024 dengan mengisi data pribadi, dan mengunggah dokumen yang terang/jelas dalam bentuk JPEG, JPG dan PNG dengan ukuran setiap file maksimal 1 MB.

Baca Juga :  Plt Sekda Aceh Terima Rekomendasi YARA Hasil Raker Tahun 2025

Sementara bagi pemohon yang telah mendaftar, akan dilakukan seleksi dan verifikasi yang hasilnya akan diumumkan melalui situs web Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nagan Raya.

“Bagi pemohon yang telah mendaftar, agar mengikuti perkembangan informasinya melalui akun media sosial dan situs web resmi Pemkab Nagan Raya,” pungkasnya.

Informasi selengkapnya terkait persyaratan pendaftaran, dapat diunduh melalui tautan https://s.id/PengumumanBantuanBiayaPendidikan. (red )

Berita Terkait

Demi Perdamaian Dunia, Polri Gelar Latihan Satgas FPU 7 MINUSCA
Bupati Karo dan Jajaran Forkopimda Kab. Karo Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi dan Sosialisasi Sekolah Unggul Garuda
Wakil Bupati Karo Ikuti Zoom Entry Meeting Pemeriksaan Terinci atas LKPD Kabupaten/Kota se-Sumatra Utara
Pemkab Nagan Raya Salurkan Bantuan Untuk Korban Kebakaran.
Tinjau Dampak Banjir di Paya lah-lah BWS II : Kondisi Mendesak, Program Penanganan Akan Degera Diusulkan Ke Pusat
TRK Bupati Nagan Raya Kunker Di Kecamatan Beutong Ateuh Banggalang.
Pemkab Karo Tindaklanjuti Banjir di Jalan Kabanjahe –Tigapanah dengan Pembangunan Drainase Baru
Pemkab Karo Dorong Akselerasi Penanganan Banjir Paya Lah Lah Lewat Sinergi Lintas Instansi

Berita Terkait

Senin, 14 April 2025 - 18:48 WIB

Empat Tahun Menggantung, Warga Tiyuh Bujung Dewa Pertanyakan Kejelasan Sertifikat Prona

Kamis, 10 April 2025 - 19:47 WIB

LSM Trinusa Tubaba Apresiasi Kejaksaan Negeri Tubaba Lakukan Penahanan GB Terhadap Pelaku Tindak Pidana Korupsi Pasar Pulung Kencana  

Rabu, 9 April 2025 - 12:34 WIB

DPC LSM Trinusa Tubaba Himbau Pejabat Segera Laporkan LHKPN 2024

Minggu, 23 Maret 2025 - 17:34 WIB

DPC LSM TRINUSA Soroti Dugaan Korupsi di BKAD Tulang Bawang Barat

Sabtu, 22 Maret 2025 - 17:56 WIB

LSM TRiNUSA Apresiasi Pelayanan Kesehatan RSUD TUbaba

Rabu, 19 Maret 2025 - 13:41 WIB

Bupati Tubaba Menghadiri Kegiatan Panen Raya Padi di Tiyuh Gading Kencana

Senin, 17 Maret 2025 - 18:03 WIB

Pemerintah Tiyuh Panaragan Salurkan BLT DD Tahap Pertama Kepada 36 KPM

Minggu, 16 Maret 2025 - 21:11 WIB

LSM TRINUSA Tubaba Siap Gelar Unjuk Rasa dan Laporkan Dugaan Korupsi di Dinas PUPR Pasca Lebaran

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Demi Perdamaian Dunia, Polri Gelar Latihan Satgas FPU 7 MINUSCA

Senin, 14 Apr 2025 - 23:15 WIB