Audiensi dengan CNN Indonesia, Wamenpora Taufik Bahas Perkembangan Olahraga Indonesia

Waspada Indonesia

- Redaksi

Rabu, 19 Februari 2025 - 14:10 WIB

5010 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga (Wamenpora) RI Taufik Hidayat menerima audiensi CNN Indonesia di Lantai 8, Graha Kemenpora, Jalan Gerbang Pemuda Nomor 3 Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (19/2) pagi.(foto:egan/kemenpora.go.id)

Jakarta: Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga (Wamenpora) RI Taufik Hidayat menerima audiensi CNN Indonesia di Lantai 8, Graha Kemenpora, Jalan Gerbang Pemuda Nomor 3 Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (19/2) pagi.

Wamenpora menyambut hangat kedatangan jajaran CNN Indonesia yang dipimpin Wakil Pemimpin Redaksi (Wapemred) Revolusi Riza. Dalam audiensi ini, Wamenpora Taufik berbincang akrab membahas perkembangan olahraga Tanah Air dan juga peran media dalam memberikan dukungannya.

Disampaikan, Kemenpora terus melakukan usaha-usaha konkret mendorong para atlet untuk bisa mencetak prestasi terbaik khususnya dalam kejuaraan-kejuaraan tingkat dunia. Di antaranya melalui perumusan kebijakan dan juga dukungan infrastruktur.

Baca Juga :  Resmikan Renovasi Madrasah Ibtidaiyah Al Wathoniyah, Menpora Dito: Madrasah Adalah Fondasi Generasi Muda di Indonesia

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurut Wamenpora, di kancah olahraga dunia yang makin kompetitif saat ini, para atlet, pelatih dan pengurus cabang olahraga perlu untuk mengubah pola pikirnya menjadi lebih maju dan tidak terjebak pada zona nyaman. Khususnya pada para atlet yang telah mendapatkan semua dukungan yang diperlukan untuk bisa berprestasi.

“Harus disiplin dan bertanggung jawab. Baik itu pemain ataupun pelatih,” ujar Wamenpora.

Wamenpora Taufik menyatakan, pembinaan olahraga yang terstruktur dan tertib sangat diperlukan dalam menuju prestasi olahraga. Hal ini mengingat dalam bidang olahraga dibutuhkan proses dan kesabaran.

Baca Juga :  Menjelang Hari Kemerdekaan RI Ke-79 Pemkab Nagan Raya Bersama YJI Gelar Senam Massal.

“Karena olahraga itu tidak bisa instan, perlu proses,” tegas Wamenpora.

Dalam audiensi ini baik Wamenpora dan jajaran CNN Indonesia saling bertukar gagasan. Salah satunya Wamenpora Taufik mendorong media untuk tidak sekadar mengejar rating atau berjualan melalui materi-materi yang ditayangkannya. Media juga perlu menjalankan fungsinya dalam memberikan edukasi kepada masyarakat, khususnya generasi muda.

“Apalagi di era media sosial saat ini. Banyak anak muda kita yang lebih tertarik menjadi influencer daripada menjadi atlet,” sebut Wamenpora. (luk)

Berita Terkait

Gelaran Ringkina Fight Tourism Bukti Komitmen Pemerintah Kabupaten Karo Dalam Mendorong Sektor Pariwisata dan Olahraga
Pelantikan Pordasi, Menpora Dito Optimis Olahraga Berkuda Cetak Sejarah Tampil di Olimpiade 2028
Wamenpora Taufik Hadiri Ratas Sekaligus Taklimat yang Diberikan Presiden Prabowo
Kemenpora RI Bersinergi Dengan BNN Cegah Penyalahgunaan Narkoba di Kalangan Pemuda
Resmikan Filari Sport Center, Wamenpora Taufik Apresiasi PLN Dukung Perkembangan Olahraga Tanah Air
Dukung Asta Cita Presiden, Menpora Dito dan Mendes Yandri Teken Nota Kesepahaman Sinergitas Program
Wamenpora Taufik Ajak Olympian Sinergi Membangun Masa Depan Atlet Indonesia
Menpora Dito Ajak Anak Muda Cek Kesehatan Gratis, Wujudkan Indonesia Bugar

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 16:33 WIB

DPC ASWIN Kabupaten Pringsewu Gelar Rapat Pemantapan Struktur Organisasi

Rabu, 16 April 2025 - 19:39 WIB

Penyidik Kejari Pringsewu Kembali Terima Titipan Pengembalian Kerugian Negara, Total Capai Rp494 Juta dalam Perkara Dugaan Korupsi Dana Hibah LPTQ Tahun 2022

Rabu, 16 April 2025 - 13:44 WIB

Kejaksaan Negeri Pringsewu Sosialisasikan Penerangan Hukum di Pekon Mataram  

Jumat, 11 April 2025 - 14:58 WIB

SIARAN PERS KEJAKSAAN NEGERI PRINGSEWU BERHASIL PULIHKAN SELURUH KERUGIAN KEUANGAN NEGARA SEBESAR RP. 576.400.000,- DALAM PERKARA KORUPSI BPHTB WARIS

Senin, 7 April 2025 - 14:40 WIB

Bupati dan Wabup Pringsewu Serentak Panen Raya Padi  

Senin, 7 April 2025 - 13:21 WIB

Kapolres Pringsewu Tegaskan Peran Polri dalam Mendukung Program Pertanian  

Kamis, 3 April 2025 - 16:57 WIB

Destinasi Wisata di Pringsewu Ramai Dikunjungi, Polisi Perketat Pengamanan  

Senin, 31 Maret 2025 - 08:00 WIB

Minal aidil wal faidzin, mohon maaf lahir dan bathin, _Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1446 H/2025 M_

Berita Terbaru

BANDAR LAMPUNG

Dawam Raharjo Mantan Bupati Lampung Timur Di Tahan Kejati Lampung

Jumat, 18 Apr 2025 - 07:36 WIB