Benarkah Minum Kelapa Muda saat Haid Bisa Membuat Darah Banyak?

Waspada Indonesia

- Redaksi

Rabu, 28 Agustus 2024 - 09:49 WIB

50252 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Minum kelapa muda saat haid sangat dianjurkan karena kandungan mineralnya yang tinggi. Namun, ternyata masih banyak wanita yang mengira air kelapa dapat memicu keputihan yang berlebih. Wanita juga enggan minum air kelapa karena takut darah yang keluar semakin deras dan banyak. Benarkah anggapan tersebut? Yuk, simak faktanya!

Minum kelapa muda saat haid bisa membuat darah banyak?

Tidak ada korelasi antara derasnya darah yang keluar pada saat haid saat minum air kelapa. Minum kelapa muda saat haid justru sangat dianjurkan karena kandungan air kelapa yang baik untuk kesehatan, khususnya untuk wanita haid. 

Volume darah yang banyak ini umumnya karena hormon yang tidak seimbang. Lapisan dinding rahim berkembang dan menjadi lebih tebal serta aliran air yang lebih deras dari biasanya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kondisi ini sebenarnya cukup serius sehingga perlu dilakukan pemeriksaan secara menyeluruh. Jika mengalaminya, lebih baik segera konsultasi ke dokter agar mendapat penanganan lebih lanjut.

Air kelapa dapat digunakan sebagai alternatif yang menggantikan vitamin C dan zat besi yang hilang saat tengah haid. Faktanya, air kelapa sangat bermanfaat untuk yang tengah haid.

Keputihan yang terjadi selama haid bukan karena konsumsi air kelapa. Kondisi ini sangat normal pada wanita dan akan hilang dengan sendirinya. Penyebab keputihan yang keluar secara berlebihan bisa dipicu karena bakteri atau hormon yang tidak seimbang.

Manfaat minum kelapa muda saat haid

Air kelapa mengandung mineral yang penting, seperti kalium, kalsium, natrium, magnesium hingga potassium. Vitamin dalam air kelapa juga termasuk beragam seperti vitamin B1, B2, B3, B6, vitamin C, hingga folat. Minum kelapa muda saat haid justru baik untuk tubuh karena dapat:

Baca Juga :  Resmi Dilantik, 10.328 Mahasiswa Baru BINUS University Bergabung ke Dalam Komunitas Berkelas Dunia

1. Meredakan nyeri

Rasa nyeri pada perut dan anggota tubuh sering wanita rasakan sebelum dan selama haid berlangsung sehingga dapat reda dengan banyak minum kelapa muda untuk meringankan berbagai gejala haid yang ada.

2. Menghidrasi tubuh

Air kelapa dikenal sebagai minuman pengganti cairan tubuh yang bekerja dengan cepat menghidrasi tubuh. Cairan yang cukup akan membantu meringankan gejala nyeri haid pada tubuh. Jika kebutuhan cairan terpenuhi, nyeri haid pun dapat berkurang.

3. Mengatur siklus

Tahukah Anda air kelapa mengandung fitoestrogen sehingga membantu siklus menjadi jauh lebih lancar? Bagi yang sedang program hamil, siklus haid yang lancar sangat penting sehingga air kelapa bisa menjadi alternatif minuman sehat.

4. Mencegah anemia

Wanita yang sedang haid rentan mengalami anemia defisiensi besi akibat darah yang banyak keluar. Air kelapa dapat membantu asupan zat besi serta vitamin C yang dapat menyerap zat besi lebih cepat.

5. Meringankan masalah pencernaan

Masalah pencernaan terkadang wanita alamai saat haid setiap bulannya. Gangguan pencernaan seperti sembelit dan diare dapat terjadi saat menstruasi. 

Konsumsi air kelapa dengan rutin dapat memberikan kecukupan energi dan menghidrasi tubuh jika diare terjadi pada saat haid. Cairan tubuh akan mudah dikembalikan dan tubuh kembali segar.

Baca Juga :  VRITIMES Umumkan Kerjasama Strategis dengan Wartamandailing.com

Air kelapa juga sangat rendah kalori dan gula sehingga bisa diminum siapa saja. Kandungan potasiumnya mencegah kram terasa lebih berat. 

Efek samping minum kelapa muda saat haid

Minum kelapa muda saat haid cenderung aman dikonsumsi kapan saja, termasuk saat haid berlangsung. Namun, kandungan kalium air kelapa cukup tinggi, yaitu 600 mg pada setiap 240 gramnya. Untuk penderita ginjal juga sebaiknya tidak mengonsumsi air kelapa agar tidak memperparah asupan kalium dalam tubuh.

Kandungan kalium yang tinggi dapat memicu kelebihan kalium atau hiperkalemia sehingga cukup dikonsumsi dalam batas wajar.

Kalium yang berlebihan juga dapat berpengaruh pada kerja otot sehingga dapat memicu gangguan jantung. beberapa dampak saat kalium dikonsumsi terlalu banyak, yaitu:

1. Keringat dingin

2. Pusing tiba-tiba

3. Nyeri pada lengan dan dada

4. Napas terengah-engah

5. Sakit perut

Bagi wanita yang sehat dan bugar, konsumsi air kelapa sangat dianjurkan secara rutin. Alternatif minuman ini dapat membawa kesehatan dan kebugaran walau tengah menjalani siklus haid. 

Nah, untuk aktivitas sehari-hari, pertimbangkan penggunaan pembalut organik yang dapat mencegah gatal dan iritasi. Coba pembalut organik Yoona sekarang dan dapatkan berbagai promo menarik di www.yoona.id/shop. Jangan ketinggalan juga informasi seputar kesehatan wanita di www.yoona.id/blog

Berita Terkait

Bantuan Gubernur di Desa Mandalasari Diduga Dikerjakan Asal-Asalan, Kualitas tidak produktip
10.000 Relawan Siap Hijaukan Boyolali di Munas SWI 2026
Di Aceh Tenggara Panen Buah Mangga Kweni.Satu Pohon Mencapai Satu Ton.
Perkuat Sinergi Pembangunan Bupati Karo Melakukan Kunjungan ke Pabrik AQUA Berastagi
Warung Wajik Taat Pajak dan Bijak Kelola Usaha Mendapat Apresiasi Bupati Karo
Dukung Asta Cita Presiden, Menpora Dito dan Mendes Yandri Teken Nota Kesepahaman Sinergitas Program
Dukungan Penuh ! YAHMAN Efendi Siap Bersinergi dengan Bupati Pesisir Barat Demi Perlindungan Konsumen

Berita Terkait

Rabu, 21 Januari 2026 - 00:53 WIB

Partai Cinta Negeri Usung Pendiri Sekaligus Ketua Umumnya, Samsuri S.Pd.I., M.A., sebagai Capres RI 2029

Selasa, 20 Januari 2026 - 18:17 WIB

Putusan MK Nomor 145/PUU-XXlll/2025, Teguhkan Peran Pers Sebagai Pilar Demokrasi dan Penyeimbang Kekuasaan 

Sabtu, 17 Januari 2026 - 12:14 WIB

DPP AKPERSI: Sobang Terancam Pendidikan, Kesehatan dan Pertanian 

Jumat, 16 Januari 2026 - 20:53 WIB

BNN Bongkar Produksi Vape Narkoba Omzet Rp 18 M, PW GPA DKI : BNN Selamatkan Ribuan Pemuda Dari Bahaya Narkoba

Jumat, 16 Januari 2026 - 04:24 WIB

Kamis, 15 Januari 2026 - 03:09 WIB

Kejati Malut diminta segera menetapkan tersangka kasus dugaan korupsi tunjangan anggota DPRD Provinsi Maluku Utara

Selasa, 13 Januari 2026 - 22:04 WIB

RKAB PT HSM Dipersoalkan Aktivis Maluku Utara Datangi Dirjen Minerba dan PT CNGR

Senin, 12 Januari 2026 - 19:51 WIB

PDIP Ungkap 8 Tantangan Utama Bangsa dalam Penutupan Rakernas I

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Polisi Bongkar Jual Beli Satwa Dilindungi di Riau, Owa Dijual Rp 10 Juta

Sabtu, 24 Jan 2026 - 00:17 WIB