PJ Bupati Nagan Raya Iskandar Buka Secara Resmi Pekan Pelayanan KB Untuk Tingkatkan Kesadaran Program Bangga Kencana

- Redaksi

Minggu, 15 Desember 2024 - 18:24 WIB

50184 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suka Makmue : Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nagan Raya, Aceh melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat, Gampong, Pengendalian Penduduk, dan Pemberdayaan Perempuan (DPMGP4) mengadakan Pekan Pelayanan Keluarga Berencana (KB) di lingkungan Kodim 0116/Nagan Raya.

Acara ini bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya Program Bangga Kencana, yang berlangsung pada Minggu 15 Desember 2024 di Aula Kodim 0116/Nagan Raya, Kompleks Perkantoran Suka Makmue Kabupaten setempat.

Kegiatan ini mencakup dua agenda utama, yaitu Sosialisasi Metode Kontrasepsi Jangka Panjang (MKJP) dan Pelayanan KB MKJP.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kegiatan tersebut dibuka oleh Penjabat (Pj) Bupati Nagan Raya, Dr. Iskandar, AP, dalam rangka memperingati Hari Ibu ke-96 Tahun 2024 sekaligus menindaklanjuti Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara BKKBN dan TNI-AD terkait penguatan sinergi pelaksanaan Program Bangga Kencana.

Dalam sambutannya, Pj Bupati Dr. Iskandar, AP, menekankan pentingnya keluarga sebagai unit terkecil masyarakat yang berperan besar dalam menentukan masa depan bangsa.

“Program keluarga berencana adalah solusi strategis menghadapi krisis demografi seperti pertumbuhan penduduk yang tidak seimbang, masalah kesehatan ibu dan anak, serta peningkatan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.

Baca Juga :  Rapat Persiapan Hari Jadi Kabupaten Karo ke - 78 Tahun 2024 Langsung Dipimpin Bupati Karo

Ia menambahkan, program KB bukan hanya soal pengendalian kelahiran, tetapi juga menciptakan keluarga sehat, sejahtera, dan berkualitas.

“Pada peringatan Hari Ibu ke-96 ini, kita melaksanakan agenda penting yang menjadi pondasi pembangunan bangsa, yaitu program keluarga berencana,” katanya.

Pj Bupati juga mengapresiasi kontribusi berbagai pihak, termasuk jajaran Kodim 0116/Nagan Raya, dalam mendukung pelaksanaan kegiatan ini. Ia berharap kolaborasi antara Pemkab Nagan Raya dan Kodim 0116/Nagan Raya dapat terus ditingkatkan untuk mendukung program pembangunan keluarga.

Sementara itu, Dandim 0116/Nagan Raya, Letnan Kolonel Inf. Fairuzzabadi, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini juga merupakan rangkaian peringatan Hari Juang TNI-AD tahun 2024.

“Kami ingin memberikan edukasi dan akses pelayanan kepada masyarakat terkait perencanaan keluarga demi menciptakan masyarakat yang sehat, sejahtera, dan berdaya saing,” jelasnya.

Selain memberikan pelayanan KB gratis, kegiatan ini juga bertujuan meningkatkan akses masyarakat terhadap layanan kesehatan reproduksi serta memperingati Hari Ibu dan HUT Infanteri TNI-AD melalui kegiatan bermanfaat.

Baca Juga :  Bus Perintis Damri Rute Beutong Ateuh – Ujong Fatihah. Ini Penjelasan PJ Bupati

Sebelumnya Pelaksana Tugas (Plt) Kepala DPMGP4, Ali Munir, S.E., Αk., Μ.Μ., melaporkan bahwa rangkaian kegiatan ini meliputi sosialisasi metode kontrasepsi, distribusi brosur, pelayanan pemasangan alat kontrasepsi seperti IUD dan implan, serta edukasi kesehatan reproduksi.

“Anggaran kegiatan ini bersumber dari dana insentif fiskal DPA-DPMGP4 Kabupaten Nagan Raya tahun 2024, serta dukungan Kodim 0116/Nagan Raya, dan kontribusi DPC-Ikatan Penyuluh KB,” ungkapnya.

Munir menyoroti bahwa Kabupaten Nagan Raya masih menghadapi kekurangan tenaga penyuluh KB. Saat ini terdapat 24 penyuluh KB, dengan rasio 1 penyuluh untuk 9 desa, jauh dari standar 1 penyuluh untuk 2 desa.

Acara dilanjutkan dengan kunjungan ke stan pelayanan KB dan ruangan pemasangan alat kontrasepsi. Turut hadir dalam kegiatan ini Sekda Ardimartha, Pj. Ketua TP-PKK, Ny. Ubiet Junita Sari, Ketua Persit KCK Cabang XL Kodim 0116/Nagan Raya, Ketua Bhayangkari Cabang Nagan Raya, Ketua DWP Nagan Raya, unsur SKPK, TNI, dan undangan lainnya. ( red )

Berita Terkait

Breaking News:  Beutong Ateuh Terkurung Dengan Banjir. Warga Kocar Kacir Naik Ke Gunung Untuk Mengungsi
Vidcon Evaluasi Perkembangan Pembangunan KDMP Bagian Program Pemberdayaan Ekonomi Kerakyatan
Breaking News: Hujan Deras Warga  Beutong Ateuh Terkurung Dengan Banjir.
Danyon TP 856/SBS Terima Bantuan Alat Perkebunan Dari Ketua MKGR Nagan Raya
222 Kades Dan 222 Bendahara Nagan Raya Mengikuti Sosialisasi Pengawasan Keuangan Gampong
Peringati HGN 2025 di Nagan Raya, Bupati TRK Tandatangani Prasasti Penegerian 18 Sekolah
Tingkatkan Kapasitas Aparatur Pemkab Karo Gelar Pelatihan Keprotokolan
30 Dewan Guru MIN 3 Nagan Raya Menerima Penghargaan Dari Kepala Madrasah

Berita Terkait

Rabu, 26 November 2025 - 10:42 WIB

Breaking News: Hujan Deras Warga  Beutong Ateuh Terkurung Dengan Banjir.

Rabu, 26 November 2025 - 09:54 WIB

Danyon TP 856/SBS Terima Bantuan Alat Perkebunan Dari Ketua MKGR Nagan Raya

Selasa, 25 November 2025 - 23:27 WIB

222 Kades Dan 222 Bendahara Nagan Raya Mengikuti Sosialisasi Pengawasan Keuangan Gampong

Selasa, 25 November 2025 - 20:01 WIB

Peringati HGN 2025 di Nagan Raya, Bupati TRK Tandatangani Prasasti Penegerian 18 Sekolah

Selasa, 25 November 2025 - 00:29 WIB

30 Dewan Guru MIN 3 Nagan Raya Menerima Penghargaan Dari Kepala Madrasah

Senin, 24 November 2025 - 10:18 WIB

Fatmi Riska Yeni, Keuchik Desa Meugatmeh Salurkan Bantuan Masa Panik Korban Kebakaran

Senin, 24 November 2025 - 01:10 WIB

Respons Cepat Keluhan Petani, Tampa Hari Libur Bupati TRK: Tinjau Saluran Irigasi Ujong Fatihah

Minggu, 23 November 2025 - 12:07 WIB

Puluhan Santri TPQ BSN Nagan Raya Di Wisuda. M Azam Umar Alzam Berhasil Mencapai Tahfidz Qur’an 4 Juz.

Berita Terbaru

PRINGSEWU

Guru di Kabupaten Pringsewu Belajar Kecerdasan Artifisial

Kamis, 27 Nov 2025 - 19:38 WIB