DPRD Provinsi Riau Dukung Pembangunan RS Bhayangkara Dilanjutkan

Waspada Indonesia

- Redaksi

Kamis, 15 Mei 2025 - 00:45 WIB

50257 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pekanbaru – Polda Riau Terima Kunjungan Kerja Komisi I DPRD Provinsi Riau yang membidangi hukum dan Pemerintahan. Pertemuan berlangsung di Ruang Rapat Dit Reskrimum Lantai 4 Mapolda Riau. Rabu (14/5/2025).

Kapolda Riau Irjen Pol Dr. Herry Heryawan, SIK, MH, M.Hum, didampingi sejumlah Pejabat Utama Polda Riau menerima Rombongan Komisi I DPRD Riau dipimpin langsung oleh Ketua Komisi, Nur Azmi Hasyim, ST, MM, didampingi Wakil Ketua H. Ali Rahmad Harahap, SE, dan Sekretaris H.M. Amal Fathullah, Lc, MA, beserta lima anggota lainnya.

Kunjungan ini bertujuan untuk mempererat sinergi antara legislatif dan institusi Kepolisian, serta membahas berbagai hal terkait dengan pelaksanaan tugas dan fungsi Polda Riau dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Riau.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Komisi I DPRD Riau mendorong Polda Riau untuk melanjutkan pembangunan RS Bhayangkara. yang dinilai penting untuk mengoptimalkan pelayanan kesehatan terhadap masyarakat, terutama di Provinsi Riau.

Baca Juga :  Dra. Baini, M.Pd : SMAN 1 Pekanbaru Siap Memajukan Sekolah Melalui Tiga Program Prioritas

Hal itu disampaikan oleh anggota Komisi I DPRD Fraksi Gerindra, H Hardianto saat menggelar audiensi dengan Kapolda Riau Irjen Herry Heryawan.

“Secara institusi, kami sepakat dan kami atas nama DPRD kalau Pemprov Pak Gub, bahwa DPRD sama-sama ingin selesaikan jangan sampai mangkrak,” ujar H. Hardianto.

Hardianto menyampaikan pentingnya pembangunan RS Bhayangkara Riau di tengah efisiensi. Selain konstruksi bangunannya yang ikonik, pembangunan RS Bhayangkara layak dilanjutkan untuk meningkatkan pelayanan kesehatan terhadap masyarakat di Provinsi Riau.

“Bahwa terkait RS Polda (RS Bhayangkara) kita sama-sama tahu kondisinya hari ini terhenti. Tapi harapan kami, semangat kami kenapa kita sepakat membangun RS ini ini karena ini ikonnya Provinsi Riau. Ini mengadopsi kearifan lokal,” ujarnya.

Anggota Komisi I DPRD Riau H Hardianto mendorong agar RS Bhayangkara Riau dilanjutkan.
“Kedua, semangatnya adalah melihat kondisi riil RSUD yang ada itu selalu crowded. Harapan kami ketika RS Polda ini jadi, beroperasional, harapannya masyarakat Riau yang tidak tertampung di RSUD bisa ditangani di RS Polda Riau,” sambungnya.

Baca Juga :  SMP Negeri 4 Pekanbaru Sabet Juara Utama Lomba Cerdas Cermat Tingkat Provinsi Riau

Menanggapi hal ini, Kapolda Irjen Herry Heryawan mengatakan pihaknya juga berharap supaya RS Bhayangkara ini dapat dilanjutkan mengingat pentingnya pelayanan kesehatan untuk masyarakat, apalagi Riau rawan kebakaran hutan dan lahan. Akan tetapi, mengingat adanya efisiensi anggaran sehingga pembangunan RS Bhayangkara Riau rencananya akan dilanjut pada tahun depan.

“Tahun ini ada efisiensi, mudah-mudahan tahun depan dibangun kembali. RS Bhayangkara ini memang penting untuk pelayanan kesehatan masyarakat, apalagi saat karhutla banyak yang kena Ispa, selain itu bangunannya jadi ikon baru Riau yang desainnya ikonik berupa tanjak tutup kepala khas Riau,” ujar Irjen Herry Heryawan…(Humas Polda)

Ros.H

Berita Terkait

Lapas llA Pekanbaru Dorong Warga Binaan Hidup Sehat Lewat Senam Pagi
Dukung Pendidikan Kesetaraan Bagi Warga Binaan, Lapas Pekanbaru Ikuti Arahan Proksi ke-11 Keminimipas
Kejati Riau Gelar Senam Bersama dan Penanaman Pohon, Wujudkan Lingkungan Kerja yang Sehat dan Asri
Bimtek Penggunaan Aplikasi CMS Bank Riau Kepri Syariah untuk SMP Negeri oleh Kabid SMP Pekanbaru
Polisi Bongkar Jual Beli Satwa Dilindungi di Riau, Owa Dijual Rp 10 Juta
Kalapas Pekanbaru Blusukan Bertajuk Waksabi, Perkuat Pengawasan dan Teguhkan Komitmen Pembinaan Warga Binaan
Terima Challenge Tanam Pohon dari Kapolda, Siswa SMA Riau Dapat SIM Gratis
Kerja Keras Polda Riau, Berhasil Tangkap Tersangka yang Caplok Lahan Tesso Nilo

Berita Terkait

Rabu, 21 Januari 2026 - 00:53 WIB

Partai Cinta Negeri Usung Pendiri Sekaligus Ketua Umumnya, Samsuri S.Pd.I., M.A., sebagai Capres RI 2029

Selasa, 20 Januari 2026 - 18:17 WIB

Putusan MK Nomor 145/PUU-XXlll/2025, Teguhkan Peran Pers Sebagai Pilar Demokrasi dan Penyeimbang Kekuasaan 

Sabtu, 17 Januari 2026 - 12:14 WIB

DPP AKPERSI: Sobang Terancam Pendidikan, Kesehatan dan Pertanian 

Jumat, 16 Januari 2026 - 20:53 WIB

BNN Bongkar Produksi Vape Narkoba Omzet Rp 18 M, PW GPA DKI : BNN Selamatkan Ribuan Pemuda Dari Bahaya Narkoba

Jumat, 16 Januari 2026 - 04:24 WIB

Kamis, 15 Januari 2026 - 03:09 WIB

Kejati Malut diminta segera menetapkan tersangka kasus dugaan korupsi tunjangan anggota DPRD Provinsi Maluku Utara

Selasa, 13 Januari 2026 - 22:04 WIB

RKAB PT HSM Dipersoalkan Aktivis Maluku Utara Datangi Dirjen Minerba dan PT CNGR

Senin, 12 Januari 2026 - 19:51 WIB

PDIP Ungkap 8 Tantangan Utama Bangsa dalam Penutupan Rakernas I

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Polisi Bongkar Jual Beli Satwa Dilindungi di Riau, Owa Dijual Rp 10 Juta

Sabtu, 24 Jan 2026 - 00:17 WIB