PJ Bupati Nagan Raya Serahkan Bantuan Lampu PJU kepada Dayah dan Pesantren

Redaksi

- Redaksi

Sabtu, 21 September 2024 - 15:11 WIB

50220 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suka Makmue : Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nagan Raya, Aceh, menyerahkan bantuan lampu penerangan jalan umum (PJU) untuk Dayah dan Pesantren di Kabupaten Nagan Raya.

Penyerahan secara simbolis dilaksanakan di Dayah Darul Ulum Al-Mukarramah, Gampong Babah Krueng, Kecamatan Beutong, pada Sabtu, 21 September 2024.

Saat tiba di Dayah Darul Ulum Al-Mukarramah, Desa Babah Krueng Kecamatan Beutong Kabupaten Nagan Raya.Penjabat (Pj) Bupati Fitriany Farhas beserta rombongan disambut oleh pimpinan dayah, Abi Husaini Ishak, serta para santri.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pj Bupati Nagan Raya, Fitriany Farhas, menyampaikan bahwa pemberian bantuan lampu PJU berupa lampu LED tersebut merupakan tindak lanjut dari pertemuan dengan para ulama di Pendopo Bupati pada bulan Mei yang lalu.

“Bantuan lampu jalan ini diusulkan kepada Kementerian dan Dinas ESDM Aceh, setelah pertemuan dengan ulama, pimpinan dayah, dan pesantren di Nagan Raya,” ungkap Fitriany Farhas.

Baca Juga :  Dari 23 Kabupaten/Kota Di Aceh Nagan Raya Berhasil Masuk Tahap Presentasi Evaluasi KIP Tahun 2024.

Fitriany juga menekankan bahwa berbagai permasalahan di dayah menjadi perhatian Pemkab Nagan Raya dan telah ditindaklanjuti guna meningkatkan mutu pendidikan di dayah dan pesantren.

“Ini merupakan salah satu tujuan dan harapan saya, yaitu memberikan perhatian lebih kepada dayah dan pesantren di Nagan Raya yang mungkin selama ini belum mendapat perhatian optimal,” jelasnya.

Ia menambahkan bahwa bantuan lampu penerangan jalan diberikan untuk 42 pesantren dan dayah di Kabupaten Nagan Raya.

“Kami terus mengupayakan adanya lampu penerangan jalan untuk mendukung kegiatan belajar mengajar para santri, terutama di malam hari,” tuturnya.

Fitriany Farhas berharap bantuan ini dapat memberikan manfaat bagi para santri di seluruh dayah dan pesantren di Kabupaten Nagan Raya.

Baca Juga :  Ribuan Masyarakat Hadir Soft Opening GTTG Aceh XXV Di Alu Alun Suka Makmue.

Pimpinan Dayah Darul Ulum Al-Mukarramah, Abi Husaini Ishak, turut menyampaikan apresiasi kepada Pj Bupati Nagan Raya atas bantuan tersebut.

“Kami, seluruh pimpinan dayah dan pesantren di Nagan Raya, mengucapkan terima kasih kepada Pj Bupati atas bantuannya berupa lampu penerangan jalan,” ucap Abi Husaini.

Abi Husaini menambahkan bahwa bantuan ini sangat bermanfaat bagi santri, mengingat sebelumnya para santri sering mengalami kesulitan akibat minimnya penerangan jalan.

“Alhamdulillah, dengan adanya bantuan ini dari Pj Bupati, proses belajar mengajar santri kini menjadi lebih terbantu,” tutupnya.

Dalam acara penyerahan bantuan tersebut, Pj Bupati Fitriany Farhas didampingi oleh Kepala Dinas Pendidikan, Zulkifli; Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan, Salviar Evi; Plt. Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah, Mahlil; serta Plt. Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik, Indra Herawan. ( red )

Berita Terkait

Asisten Administrasi Umum Setda Kab.Karo Terima Audiensi Kepala Perwakilan Kemenduk Bangga/BKKBN Prov. Sumatera Utara
Dinas Kominfo Kab. Karo Laksanakan Pembinaan Statistik Sektoral di Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kab. Karo
DPMGP4 Nagan Raya Gelar Rakor Persiapan VLH Dan Evaluasi KLA 2024
Raja Sayang Wakil Bupati Nagan Raya Resmi Buka Musrenbang RKPK Nagan Raya Tahun 2026
Demi Perdamaian Dunia, Polri Gelar Latihan Satgas FPU 7 MINUSCA
Bupati Karo dan Jajaran Forkopimda Kab. Karo Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi dan Sosialisasi Sekolah Unggul Garuda
Wakil Bupati Karo Ikuti Zoom Entry Meeting Pemeriksaan Terinci atas LKPD Kabupaten/Kota se-Sumatra Utara
Pemkab Nagan Raya Salurkan Bantuan Untuk Korban Kebakaran.

Berita Terkait

Rabu, 9 April 2025 - 00:02 WIB

Muslim Aiyub Siap Jadi Bagian PPA Dan Optimis PPA Akan Jadi Partai Besar Di Aceh

Rabu, 26 Maret 2025 - 04:14 WIB

Polemik UU TNI Dilihat Secara Objektif, Mantan Panglima GAM Sayed Mustafa Angkat Bicara

Rabu, 26 Maret 2025 - 01:40 WIB

Ketua Influencer Badan Pemenangan Aceh, Tarmizi AGe, Dukung Gekrafs Aceh Dorong Pembentukan Dinas Ekonomi Kreatif

Rabu, 26 Maret 2025 - 01:33 WIB

Kami Rakyat Aceh Protes Harga Tiket Pesawat Mahal

Selasa, 25 Maret 2025 - 01:30 WIB

SAPA Desak Pemerintah: Wujudkan Keadilan Harga Tiket Pesawat ke Aceh

Senin, 24 Maret 2025 - 23:52 WIB

PUSDA Kritik Kebijakan CSR Bupati Aceh Barat: Jangan Hambat Investasi!

Senin, 24 Maret 2025 - 16:48 WIB

Ketua TP-PKK Provinsi Aceh, Ny. Marlina Muzakir Resmi Lantik Ketua TP-PKK Nagan Raya

Sabtu, 22 Maret 2025 - 01:20 WIB

Abang Fadhli Samalanga Cocok Jabat PLT Sekjen Partai Aceh

Berita Terbaru