Iskandar PJ Bupati Nagan Raya Serahkan Secara Simbolis Bantuan Pompa Air Untuk Kelompok Tani

- Redaksi

Jumat, 18 Oktober 2024 - 18:09 WIB

50191 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suka Makmue : Dalam upaya mendukung sektor pertanian, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nagan Raya, Provinsi Aceh kembali menyerahkan pompa air bantuan Kementerian Pertanian kepada 24 kelompok tani.

Penyerahan tersebut dilakukan secara simbolis oleh Penjabat (Pj) Bupati Nagan Raya, Dr. Iskandar AP, di Anjungan Pendopo Bupati, Kompleks Perkantoraan Suka Makmue pada Jumat, 18 Oktober 2024.

Dalam sambutannya, Pj Bupati Iskandar menyampaikan bahwa bantuan tersebut berasal dari Direktorat Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian Kementerian Pertanian tahun 2024 bertujuan untuk menjaga kedaulatan pangan masyarakat dan mencegah krisis pangan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurut Pj Bupati, dari total 94 unit pompa air yang diterima, sebanyak 79 unit akan langsung digunakan oleh kelompok tani untuk mengairi sawah, sementara 15 unit lainnya akan diperuntukkan bagi brigade dinas untuk mendukung operasional pertanian di daerah.

Baca Juga :  Pengurus PD - GPI Nagan Raya Minta Kemendagri Untuk Perpanjang Fitriani Farhas. AP Pj Bupati Nagan Raya

Pj. Bupati Iskandar juga berpesan kepada para penerima bantuan agar memanfaatkan pompa air dengan sebaik-baiknya. “Jaga dan rawatlah pompa air ini agar bisa digunakan dalam jangka waktu yang panjang,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Nagan Raya, drh. Safridhal, menjelaskan bahwa bantuan pompa air ini akan disalurkan kepada 24 kelompok tani, sedangkan untuk penyerahan secara simbolis dilakukan kepada tiga kelompok tani terpilih.

Baca Juga :  289 Sertifikat Redistribusi Tanah Petani Mitra PT. Socfindo Seunagan Diserahkan Oleh Pj Bupati

“Yang pertama, Kelompok Tani Karya Melugo Baru dari Desa Simpang Peut, Kecamatan Kuala, yang diketuai oleh Syaripin, kedua,Kelompok Tani Saboh Hate dari Desa Macah, Kecamatan Suka Makmue, yang diketuai oleh M. Abdul, selanjutnya Kelompok Tani Mulia Tani dari Desa Krueng Ceuko, Kecamatan Seunagan, yang dipimpin oleh Zubir,” jelas Safridhal.

Acara penyerahan bantuan ini turut dihadiri oleh Forkopimda, Sekretaris Daerah, para Asisten Sekda, Staf Ahli Bupati, sejumlah Kepala Perangkat Daerah, serta perwakilan kelompok tani penerima bantuan. ( red )

Berita Terkait

Minim Papan Proyek dan Akses Informasi, Pekerjaan Rutin Jalan Jabar Diduga Tak Akuntabel
Panen Raya Padi Sawah di Kecamatan Mardingding Indikator Keberhasilan Pemulihan Dan Penguatan Jaringan Irigasi Kawasan Terdampak Banjir
BPN KBB Serahkan 250 Sertipikat PTSL 2025 di Desa Mekar Jaya, Sekaligus Sosialisasikan Sertipikat Elektronik
Ribuan ASN Di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Karo Ikuti Apel Gabungan
Gerak Cepat: Sat Reskrim Polres Nagan Raya Berhasil Amankan Pelaku Judi Online Jenis Slot
Tim Terpadu Nagan Raya Periksa PT KIM Terkait Perizinan. HGU Dan Plasma
Batalyon C Pelopor Gelar Sertijab Danki dan Perwira Jajaran.
Pemkab Nagan Raya Umumkan Hasil Seleksi Bantuan Biaya Pendidikan Mahasiswa Berprestasi dan Santri Tahun 2026

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 19:26 WIB

A. MALIK MUSA, SH., M.Hum, Ketua PWM Aceh Tak Kenal Lelah Mengurus Korban Bencana Sampai Ke Seribu Bukit

Senin, 19 Januari 2026 - 22:57 WIB

Demi Warga Terdampak, Bupati Suhaidi dan Kapolres Gayo Lues Lintasi Medan Ekstrem Menuju Lesten

Jumat, 16 Januari 2026 - 22:51 WIB

Kapolsek Blangkejeren Tekankan Pentingnya Meneladani Isra’ Mi’raj untuk Penguatan Iman Generasi Muda di Era Modern

Jumat, 16 Januari 2026 - 00:09 WIB

Kapolres Gayo Lues Bersama Forkopimda Sambut Kedatangan Kapolda Aceh Tinjau Pengungsi Banjir dan Longsor

Senin, 12 Januari 2026 - 22:39 WIB

Peringatan Isra’ Mi’raj di Pengungsian, Pemerintah dan Ulama Beri Dukungan Moril untuk Warga Agusen

Senin, 12 Januari 2026 - 21:33 WIB

Polres Gayo Lues Bersama Brimob Polda Sumsel Sediakan Air Bersih Siap Minum bagi Pengungsi

Sabtu, 10 Januari 2026 - 22:18 WIB

PIKABAS Bank Aceh Salurkan Bantuan Kemanusiaan dan Layanan Kesehatan Spesialis bagi Korban Banjir Aceh

Jumat, 9 Januari 2026 - 23:42 WIB

Kapolres Gayo Lues Buka Akses Jalan Darurat Penghubung Desa Pertik–Desa Ekan

Berita Terbaru