Iskandar PJ Bupati Nagan Raya Ingatkan ASN Jaga Netralitas Politik

- Redaksi

Senin, 21 Oktober 2024 - 05:39 WIB

50245 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suka Makmue : Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nagan Raya, Provinsi Aceh menggelar Apel Netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam rangka Pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Tahun 2024 (Pilkada) tahun 2024.

Apel tersebut dipimpin langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Nagan Raya, Dr. Iskandar, AP yang berlangsung di halaman kantor bupati, Kompleks Perkantoran Suka Makmue, Senin, 21 Oktober 2024

Penjabat (Pj) Bupati Nagan Raya, Dr. Iskandar, AP
Penjabat (Pj) Bupati Nagan Raya, Dr. Iskandar, AP

Pada kesempatan itu, Kepala BKPSDM Nagan Raya, Zulfikar Irhas, S.H., M.H. membacakan Ikrar Netralitas ASN yang diikuti oleh seluruh peserta apel dan dilanjutkan dengan penyematan PIN Netralitas ASN secara simbolis kepada perwakilan ASN oleh Pj Bupati Iskandar.

Baca Juga :  Cabup Nagan Raya Jonniadi Dan Zaini Mantri Doi Cawabup Resmi Daftar Ke KIP Hari ini

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam amanatnya, Pj Bupati Iskandar mengatakan pemilihan kepala daerah dan wakil kepala daerah di Kabupaten Nagan Raya akan dilaksanakan pada tanggal 27 November 2024 yang akan datang atau 36 hari lagi.

“Mari bersama-sama kita dukung pelaksanaan Pilkada yang damai, sejuk, dan harmonis di Aceh, khususnya di Kabupaten Nagan Raya,” ajaknya.

Menurut Pj Bupati Iskandar, sejalan dengan amanat Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2023, ASN dituntut untuk menjadi pelayan publik yang profesional dan berintegritas, pengayom masyarakat yang tidak terpengaruh oleh kepentingan pribadi atau suatu kelompok tertentu.

Lebih lanjut, Iskandar menegaskan bahwa netralitas ASN sangat penting untuk menjaga integritas dan profesionalisme dalam menjalankan tugas pemerintahan serta melayani masyarakat.

Baca Juga :  Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H Tahun 2024 Pemkab Nagan Raya Mulai Gelar Pasar Murah.
Usai pelaksanaan apel, dilakukan penandatanganan Pakta Integritas Netralitas ASN yang dimulai oleh Pj Bupati Iskandar
Usai pelaksanaan apel, dilakukan penandatanganan Pakta Integritas Netralitas ASN yang dimulai oleh Pj Bupati Iskandar

“Melalui ikrar netralitas, setiap ASN berkomitmen untuk tidak terpengaruh oleh kepentingan apapun, dan selalu mengutamakan kepentingan bangsa dan negara,” tegas Pj Bupati Iskandar.

“Meskipun dalam suasana politik yang sedang berlangsung, ASN harus tetap pada kedudukan profesional dan tidak memihak pada kontestan politik yang akan bertanding dalam Pilkada,” imbuhnya.

Usai pelaksanaan apel, dilakukan penandatanganan Pakta Integritas Netralitas ASN yang dimulai oleh Pj Bupati Iskandar diikuti Sekretaris Daerah (Sekda) Ardimartha, Kepala SKPK dan ASN.

Kegiatan serupa juga dilaksanakan serentak di seluruh kantor camat dalam Kabupaten Nagan Raya yang melibatkan seluruh ASN dan aparatur gampong. (red)

Berita Terkait

Minim Papan Proyek dan Akses Informasi, Pekerjaan Rutin Jalan Jabar Diduga Tak Akuntabel
Panen Raya Padi Sawah di Kecamatan Mardingding Indikator Keberhasilan Pemulihan Dan Penguatan Jaringan Irigasi Kawasan Terdampak Banjir
BPN KBB Serahkan 250 Sertipikat PTSL 2025 di Desa Mekar Jaya, Sekaligus Sosialisasikan Sertipikat Elektronik
Ribuan ASN Di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Karo Ikuti Apel Gabungan
Gerak Cepat: Sat Reskrim Polres Nagan Raya Berhasil Amankan Pelaku Judi Online Jenis Slot
Tim Terpadu Nagan Raya Periksa PT KIM Terkait Perizinan. HGU Dan Plasma
Batalyon C Pelopor Gelar Sertijab Danki dan Perwira Jajaran.
Pemkab Nagan Raya Umumkan Hasil Seleksi Bantuan Biaya Pendidikan Mahasiswa Berprestasi dan Santri Tahun 2026

Berita Terkait

Rabu, 21 Januari 2026 - 00:53 WIB

Partai Cinta Negeri Usung Pendiri Sekaligus Ketua Umumnya, Samsuri S.Pd.I., M.A., sebagai Capres RI 2029

Selasa, 20 Januari 2026 - 18:17 WIB

Putusan MK Nomor 145/PUU-XXlll/2025, Teguhkan Peran Pers Sebagai Pilar Demokrasi dan Penyeimbang Kekuasaan 

Sabtu, 17 Januari 2026 - 12:14 WIB

DPP AKPERSI: Sobang Terancam Pendidikan, Kesehatan dan Pertanian 

Jumat, 16 Januari 2026 - 20:53 WIB

BNN Bongkar Produksi Vape Narkoba Omzet Rp 18 M, PW GPA DKI : BNN Selamatkan Ribuan Pemuda Dari Bahaya Narkoba

Jumat, 16 Januari 2026 - 04:24 WIB

Kamis, 15 Januari 2026 - 03:09 WIB

Kejati Malut diminta segera menetapkan tersangka kasus dugaan korupsi tunjangan anggota DPRD Provinsi Maluku Utara

Selasa, 13 Januari 2026 - 22:04 WIB

RKAB PT HSM Dipersoalkan Aktivis Maluku Utara Datangi Dirjen Minerba dan PT CNGR

Senin, 12 Januari 2026 - 19:51 WIB

PDIP Ungkap 8 Tantangan Utama Bangsa dalam Penutupan Rakernas I

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Polisi Bongkar Jual Beli Satwa Dilindungi di Riau, Owa Dijual Rp 10 Juta

Sabtu, 24 Jan 2026 - 00:17 WIB