Market Sounding Proyek KPBU Untuk Memahami Respons Pasar Terhadap Tencana Pengadaan Sistem Penyediaan Air Minum Kab. Karo

Umum Natanael S Milala

- Redaksi

Kamis, 23 Januari 2025 - 07:58 WIB

50599 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanah Karo || Waspada Indonesia

Acara Penjajakan Minat Pasar (Market Sounding) Proyek Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU) Sistem Penyediaan Air Minum Kab. Karo. Jakarta, (22/01/25) dihadiri Bupati Karo, Cory Sriwaty Sebayang.

Acara ini merupakan kegiatan yang dilakukan untuk memahami respons pasar terhadap suatu rencana pengadaan, dalam hal ini Sistem Penyediaan Air Minum Kab. Karo yang difasilitasi oleh PT. Penjaminan Infrastruktur Indonesia (PII).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Market Sounding ini merupakan tahapan pelaksanaan KPBU sebagai solusi untuk memenuhi kebutuhan infrastruktur publik, terutama ketika anggaran pembangunan terbatas. KPBU juga dikenal sebagai skema Public-Private Partnerships (PPP).

Dalam sambutannya, Bupati Karo mengucapkan terima kasih kepada seluruh calon investor yang hadir dan menunjukkan minat untuk berinvestasi pada pembangunan SPAM Kabanjahe melalui skema KPBU.

“Peningkatan penyediaan air minum merupakan salah satu komitmen Pemerintah Kab. Karo yang tertuang dalam RPJMD Kab. Karo Tahun 2021-2026 maupun RPJPD Kab. Karo Tahun 2025-2045, dengan berfokus kepada perbaikan pelayanan penyediaan air minum, tentunya dengan tarif yang terjangkau, semoga tahapan KPBU yang dijalani pada saat ini mampu menyelesaikan permasalahan penyediaan air minum yang layak dan aman.” ujar Bupati Karo

Bupati Karo juga menyampaikan kepada calon investor bahwa Kabupaten Karo merupakan tempat berinvestasi yang nyaman dan akan didukung oleh Pemerintah Daerah dan masyarakat, Bupati Karo juga menitip pesan kepada Bupati dan Wakil Bupati terpilih agar seluruh tahapan KPBU ini nantinya dapat dilanjutkan sehingga masyarakat Kab. Karo mendapatkan pelayanan air minum yang baik dan berkualitas.

Baca Juga :  Melalui Restorative Justice,S & R LAW Office dan LBH KNPI Karo Bantu Selesaikan Masalah Masyarakat Simpang Empat

Tanti Hidayati, Deputi Direktur Bidang I PT. Penjaminan Infrastruktur Indonesia (PII) Persero mewakili Direktur Utama, Wahid Sutopo, S.T., M.M., menyampaikan bahwa skema KPBU merupakan bentuk dari pembangunan kolaboratif yang dapat diupayakan dengan memberikan ruang bagi swasta untuk dapat berkontribusi pada pembangunan di daerah melalui implementasi alokasi risiko yang proporsional.

Sebagai penyedia Penjaminan Pemerintah, PT PII senantiasa berkomitmen untuk terus mendorong skema KPBU dalam pembangunan sebagai strategi dan solusi yang efektif dalam meraih sasaran pembangunan secara lebih cepat dan tentunya dengan tata kelola yang baik. Melalui pelaksanaan market sounding pada hari ini, diharapkan calon investor dapat memberikan tanggapan dan menunjukkan ketertarikan sehingga proyek ini dapat segera terlaksana.

Selain itu, sesuai dengan mandat PT PII siap untuk memberikan penjaminan dalam upaya untuk mendukung program Pemerintah Kabupaten Karo dalam meningkatkan cakupan pelayanan air minum dalam memenuhi kebutuhan masyarakat Kabupaten Karo akan akses air minum yang layak dan aman.

Baca Juga :  Pemdes Babah Rout Nagan Raya Gelar Mudesus KMP Ali Hasyimi Terpilih Jadi Ketua.

Turut mendampingi Bupati Karo Wakil Ketua DPRD Kab. Karo Korindo S. Meliala, Anggota DPRD Kab. Karo Rina br Sebayang, Anggota DPRD Kab. Karo Davit Kristian Sitepu, Kepala Bappedalitbang Kab. Karo Ir. Nasib Sianturi, Kepala BKAD Kab. Karo Dr. Drs. Eddi Surianta, M.Pd, Kepala Dinas Kominfo Kab. Karo Frans Leonardo Surbakti, S.STP, Kepala Dinas PUTR Kab. Karo Edward Pontianus Sinulingga, ST, Sekretaris DPRD Kab. Karo Eva Angela, MM, Kepala DPM PTSP Kab. Karo Tommy Heriko Marulitua, AP, Kepala Dinas Budporapar Munarta Ginting, SP, Kepala Bagian Perekonomian Setda Kab. Karo Jepta Tarigan, S.Sos, M.Si, Kepala Bagian Hukum Setda Kab. Karo Monica Maytrisna Purba, SH, dan Plt. Kepala Bagian Pemerintahan Setda Kab. Karo Edward Marolop Sinaga, S.STP. Turut serta hadir dalam kegiatan ini Direktur PDAM Tirta Malem Jusup Sukatendel, S.T. M.P.D.

Kegiatan juga dihadiri Kepala Subdirektorat Dukungan Pemerintah, Yonathan Setianto Hadi, Ketua Tim Kerja Pengelolaan PDF Proyek KPBU SPAM Kabupaten Karo, Direktorat Pengelolaan Dukungan Pemerintah dan Pembiayaan Infrastruktur, Kementerian Keuangan RI serta seluruh calon investor yang menunjukkan minat dan ketertarikan terhadap proyek SPAM ini.

( Nathan 366 )

Berita Terkait

Vidcon Evaluasi Perkembangan Pembangunan KDMP Bagian Program Pemberdayaan Ekonomi Kerakyatan
222 Kades Dan 222 Bendahara Nagan Raya Mengikuti Sosialisasi Pengawasan Keuangan Gampong
Peringati HGN 2025 di Nagan Raya, Bupati TRK Tandatangani Prasasti Penegerian 18 Sekolah
Tingkatkan Kapasitas Aparatur Pemkab Karo Gelar Pelatihan Keprotokolan
Respons Cepat Keluhan Petani, Tampa Hari Libur Bupati TRK: Tinjau Saluran Irigasi Ujong Fatihah
Ibadah Oikumene Pemkab Karo Pdt. Eliezer Sinukaban Ajak ASN Perbaharui Semangat Pelayanan Serta Jadi Terang Dalam Menjalankan Tugas
Perkuat Sinergi Pemerintah dan Dunia Usaha Pemkab Karo Bentuk Forum TJSL
Sosialisasi Penyerahan Prasarana, Sarana Dan Utilitas (PSU) Perumahan Dan Permukiman Pastikan Tersedianya Fasilitas Terintegrasi

Berita Terkait

Jumat, 21 November 2025 - 21:57 WIB

Ketum DPH LAMR Sebut Green Policing Laksana Setitik Cahaya pada Kegelapan yang Panjang

Rabu, 19 November 2025 - 09:53 WIB

LAMR Kepulauan Meranti Apresiasi Kapolda Riau Tanam 21 Ribu Pohon

Sabtu, 15 November 2025 - 23:49 WIB

LAMR dan Dinas Perkim LH Kepulauan Meranti Sepakati Desain Tugu Selamat Datang

Jumat, 14 November 2025 - 10:26 WIB

LAMR Kepulauan Meranti Terima Bantuan Peralatan Kesenian dari PT Pelindo

Sabtu, 8 November 2025 - 23:59 WIB

Gebyar Bulan Bahasa di SD Negeri 16 Desa Banglas Barat: Meriah dan Inspiratif

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 23:46 WIB

Semarak Bulan Bahasa dan Sastra di SD N 9 Selatpanjang Timur, Meriah

Kamis, 9 Oktober 2025 - 22:15 WIB

Wakapolda Riau Bersama Polres Meranti, Gagalkan Peredaran Narkotika Internasional dalam Press Conference 

Kamis, 2 Oktober 2025 - 13:38 WIB

Bupati Kepulauan Meranti Resmikan Pelabuhan dan Tinjau RS Pratama

Berita Terbaru

PRINGSEWU

Guru di Kabupaten Pringsewu Belajar Kecerdasan Artifisial

Kamis, 27 Nov 2025 - 19:38 WIB