Bupati Karo Hadiri Konsolidasi SPMB 2025, Teken Komitmen Wujudkan Penerimaan Siswa yang Bersih dan Transparan

Umum Natanael S Milala

- Redaksi

Kamis, 15 Mei 2025 - 11:47 WIB

50417 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Medan || Waspada Indonesia

Diselenggarakan oleh Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Provinsi Sumatera Utara di Hotel Grand Mercure Medan Angkasa.
Bupati Karo, Brigjen. Pol. (Purn.) DR. dr. Antonius Ginting, Sp.OG., M.Kes.,didampingi oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Karo, Anderiasta Tarigan, M.Si menghadiri kegiatan Konsolidasi Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) dan Penandatanganan Pakta Integritas Tahun 2025 yang .

Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari Permendikdasmen Nomor 3 Tahun 2025 yang menekankan prinsip transparansi, objektivitas, akuntabilitas, keadilan, serta bebas dari diskriminasi dalam proses penerimaan murid baru. Bupati Karo secara langsung menandatangani Pakta Integritas “SPMB BERSIH” sebagai bentuk komitmen Pemerintah Kabupaten Karo dalam mendukung pelaksanaan SPMB yang jujur dan berintegritas.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami berkomitmen penuh agar penerimaan siswa baru di Kabupaten Karo berjalan bersih, adil, dan tanpa intervensi. Ini bukan sekadar urusan administrasi, tetapi menyangkut masa depan generasi muda kita,” ujar Bupati usai menandatangani pakta.

Baca Juga :  Bupati Karo Hadiri Undangan Sosialisasi Pembentukan Sekolah Rakyat dan Dialog dengan Pilar-Pilar Sosial di Provinsi Sumatera Utara bersama Menteri Sosial Republik Indonesia

Kepala BPMP Sumut, Tajuddin Idris, S.Si., M.T., dalam sambutannya mengapresiasi kehadiran langsung para kepala daerah, termasuk Bupati Karo, sebagai bentuk keseriusan dalam memperbaiki tata kelola pendidikan di daerah. Ia menilai komitmen ini penting dalam mewujudkan sistem penerimaan siswa baru yang lebih baik secara nasional. Sebagai simbol kesiapan daerah, Bupati Karo juga memberikan Petunjuk Teknis (Juknis) SPMB Tahun 2025 bersama kepala daerah lainnya kepada Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Sumatera Utara.

“Kehadiran langsung para bupati menunjukkan bahwa daerah siap berubah dan memperkuat tata kelola pendidikan yang bebas dari tekanan serta praktik tidak sehat. Kami yakin, melalui kolaborasi yang solid seperti ini, Sumatera Utara dapat menjadi contoh praktik baik pelaksanaan SPMB di tingkat nasional,” ujarnya.

Baca Juga :  Kasus Pembunuhan, Judi dan Narkoba Diungkap, Polres Tanah Karo Gelar Konferensi Pers

Dalam kesempatan yang sama, Bupati Karo menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah daerah, sekolah, dan seluruh pemangku kepentingan untuk menjaga integritas sistem pendidikan. Ia mendorong semua pihak di lingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten Karo agar bekerja secara profesional dan menjunjung tinggi etika pelayanan publik.

Selain penandatanganan komitmen dan penyerahan juknis, kegiatan juga diisi pengarahan tertulis dari Gubernur Sumatera Utara yang dibacakan oleh Pj. Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Utara, Ir. M.A. Effendy Pohan, M.Si, serta paparan teknis dari Dirjen PAUD Dasmen, dan dilanjutkan dengan sesi konsolidasi hingga sore hari.

Kehadiran aktif kepala daerah, termasuk Bupati Karo, diharapkan menjadi langkah awal yang kuat dalam membangun sistem penerimaan murid baru yang bersih, adil, dan terpercaya di seluruh wilayah Sumatera Utara.

( Nathan 366 )

Berita Terkait

Wakapolres Tanah Karo : Keberadaan Organisasi Profesi Media Sangat Penting Dalam Membangun Informasi Yang Sehat, Edukatif, Dan Berimbang
Panen Raya Padi Sawah di Kecamatan Mardingding Indikator Keberhasilan Pemulihan Dan Penguatan Jaringan Irigasi Kawasan Terdampak Banjir
Ribuan ASN Di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Karo Ikuti Apel Gabungan
Pastikan Pembangunan Drainase Berfungsi Baik Bupati Karo Tinjau Hasil Pembangunan Saluran Drainase Tigapanah
Peletakan Batu Pertama Sekolah Rakyat di Nagan Raya, Bupati TRK Apresiasi Presiden Prabowo
Ramah Tamah Tahun Baru 2026 di Pendopo Rumah Dinas Bupati Karo Wadah Saling Bertukar Pikiran Komitmen Bersama Membangun Kabupaten Karo
Rapat Evaluasi Kinerja Pembangunan Kabupaten Karo Tahun 2025
Arus Lalu Lintas di Sekitar Mikie Holiday Berastagi Masih Landai, Petugas Tetap Siaga

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:01 WIB

Tabligh Akbar Peringati Isra Mi’raj di Aceh Tenggara Berlangsung Khidmat, Wakil Bupati Ajak Masyarakat Teladani Keteladanan Rasulullah SAW

Kamis, 22 Januari 2026 - 07:17 WIB

DPRK Aceh Tenggara Akan Panggil BPBD Terkait Dugaan Penumpukan Logistik Bantuan

Selasa, 20 Januari 2026 - 21:58 WIB

Kapolda Aceh Serahkan 300 Kasur untuk Korban Banjir Bandang di Ketambe

Senin, 19 Januari 2026 - 21:59 WIB

Menanti Taji APH di Aceh Tenggara: Antara Anggaran “Hantu” dan Pembiaran Sistematis

Minggu, 18 Januari 2026 - 23:29 WIB

Respons Cepat Dinsos Agara: Nasi Bungkus untuk Korban Kebakaran Strak Pisang

Sabtu, 17 Januari 2026 - 23:02 WIB

Wakil Bupati Ajak Masyarakat Jadikan Isra Mi’raj Sebagai Momentum Memperkuat Iman dan Kepedulian Sosial

Sabtu, 17 Januari 2026 - 22:57 WIB

STKIP Usman Safri Kutacane Wisuda 87 Mahasiswa, Pemkab Apresiasi Kontribusi Dunia Pendidikan bagi Pembangunan Daerah

Sabtu, 17 Januari 2026 - 22:39 WIB

Bau Anyir Dana Bencana: LSM KALIBER Mendesak Polda Aceh Audit Total BPBD Aceh Tenggara!

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Polisi Bongkar Jual Beli Satwa Dilindungi di Riau, Owa Dijual Rp 10 Juta

Sabtu, 24 Jan 2026 - 00:17 WIB