Proyek Siluman Tampa Papan Informasi, Revitalisasi Saluran Irigasi Way Nenep di Pekon Tambah Rejo Diduga Rendah Kualitas

hayat

- Redaksi

Senin, 5 Januari 2026 - 20:41 WIB

50104 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PRINGSEWU, – Pekerjaan revitalisasi Saluran Irigasi Way Nenep yang berlokasi di kawasan persawahan Dusun RW 005 RT 009, Pekon Tambah Rejo, Kabupaten Pringsewu, diduga bermasalah dan menuai sorotan tajam dari warga setempat. Proyek yang tidak memiliki papan nama identifikasi bahkan disebut sebagai proyek siluman oleh sebagian masyarakat setempat. Senin (5/1/2026).


Menurut data yang dihimpun, proyek ini dibiayai dari dana Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) Tahun Anggaran 2025. Namun, besaran anggaran yang dialokasikan untuk pekerjaan tersebut hingga saat ini belum terungkap, karena tidak adanya papan informasi terkait proyek tersebut.

Seorang warga yang meminta untuk tidak disebutkan namanya mengungkapkan bahwa selama proses pengerjaan yang hingga kini baru mencapai 50% penyelesaian.

Baca Juga :  Kebakaran Hebat di Pasar Gadingrejo: Lima Kios Hangus Terbakar

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pekerja proyek telah tiga kali ditegur langsung oleh warga terkait cara pemasangan batu yang tidak rapi dan kualitas adukan semen yang tidak memenuhi harapan, dan semen yang digunakan bukan semen tigaroda,jelas kwalitas pengerjaan proyek ini jauh dibawah kwalitas, ucap seorang warga.

“Setiap kali mendapat teguran, mereka baru mengerjakan dengan lebih baik, tapi tidak lama kemudian kualitasnya kembali dipertanyakan,” ujarnya.

Hasil pengecekan langsung awak media di lapangan menunjukkan bahwa sebagian bangunan revitalisasi yang baru saja dikerjakan telah mengalami keretakan di beberapa bagian.

Lebih mengkhawatirkan, pada bagian bawah plesteran ditemukan material yang diduga hanya berupa pasir tanpa campuran semen, sehingga kuat diduga pekerjaan tidak sesuai dengan spesifikasi teknis yang telah ditetapkan.

Baca Juga :  Remaja Gadingrejo Ditemukan Meninggal di Gubuk, Polisi Pastikan Tidak Ada Unsur Pidana

Temuan tersebut menimbulkan kekhawatiran masyarakat terhadap daya tahan dan fungsi optimal bangunan irigasi ke depan.

Warga berharap instansi terkait dapat segera melakukan pemeriksaan menyeluruh di lokasi serta mengambil langkah tegas apabila ditemukan pelanggaran dalam pelaksanaan proyek.

“Mudah-mudahan pekerjaan revitalisasi ini bisa dikerjakan secara maksimal dan sesuai standar kualitas. Kami menginginkan bangunan irigasi ini benar-benar kuat, tahan lama, dan berfungsi optimal untuk kepentingan masyarakat agar tidak menimbulkan kerugian di kemudian hari,” ucap salah satu warga.

Hingga berita ini diterbitkan, pihak pekerja maupun penanggung jawab kegiatan belum dapat dimintai keterangan resmi terkait dugaan masalah pada proyek tersebut.

(HT)

Berita Terkait

Gubernur Jateng, Gubernur Lampung, Bupati Tegal, Wabup Temanggung dan Wabup Purbalingga Kunjungi Pringsewu
Polres Pringsewu Amankan Dua Tersangka Kasus Pembunuhan di Lapo Tuak
Dukung Ketahanan Pangan, Kapolda Lampung Raih Penghargaan Presiden Prabowo Subianto
Bupati Pringsewu Hadiri Ramah Tamah Gubernur Lampung & Gubernur Jawa Tengah
Serahkan Dokumen Pelaksanaan Anggaran, Bupati Pringsewu Optimis Program Prioritas 2026 dapat Terealisasi
Perubahan Nomenklatur, Bupati Pringsewu Kukuhkan Jabatan PNS
Bupati Pringsewu Pimpin Apel Sekretariat Daerah
Bupati Pringsewu Launching KREASI 16 Kecamatan Sukoharjo

Berita Terkait

Kamis, 8 Januari 2026 - 14:26 WIB

KASAD KIRIM ALAT BERAT, SURYADI DJAMIL ANGKAT SUARA

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:12 WIB

Ketua DPRK Aceh Singkil Bersilaturahmi dan Ngopi Bareng Pemerhati Sosial Aceh

Rabu, 7 Januari 2026 - 15:54 WIB

Kak Na Apresiasi Sumbangsih Relawan Pada Masa Tanggap Darurat Banjir Aceh

Rabu, 7 Januari 2026 - 15:26 WIB

Dorongan PPA Kepada Presiden Agar Pengelolaan Dana Rehap Rekon Bencana Diserahkan ke Aceh, Bukan Pusat

Minggu, 4 Januari 2026 - 22:15 WIB

Relawan ASN Bersihkan Fasilitas Pendidikan di Tamiang, Sekda Pantau Langsung ke Lapangan

Minggu, 4 Januari 2026 - 14:38 WIB

DPD PBN ACEH Ajak Masyarakat Jadi Pelita bagi Korban Banjir dan Longsor

Minggu, 4 Januari 2026 - 11:07 WIB

Malik Musa Lepaskan 26 Tim Medis Muhammadiyah untuk Bertugas di Aceh Tengah dan Bener Meriah

Minggu, 4 Januari 2026 - 00:37 WIB

Lagi – Lagi, Mahasiswa Prodi Agribisnis Universitas Jabal Ghafur Kembali Lakukan Aksi Relawan di Pidie Jaya, Masyarakat: Kehadiran Mereka Sangat Membantu Kami

Berita Terbaru

ACEH

KASAD KIRIM ALAT BERAT, SURYADI DJAMIL ANGKAT SUARA

Kamis, 8 Jan 2026 - 14:26 WIB