Mobil Toyota Innova Terjun Ke Danau Toba Meluncur Dari Tebing Setinggi 50 Meter

Umum Natanael S Milala

- Redaksi

Kamis, 1 Agustus 2024 - 07:34 WIB

50466 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanah Karo || Waspada Indonesia

Kecelakaan lalu lintas tragis terjadi di Desa Tongging, Kecamatan Merek, Kabupaten Karo pada Rabu(31/07/24) sekitar pukul 16.00 WIB. Sebuah mobil Toyota Innova yang dikemudikan oleh Encon Haloho (57), Kepala Desa Soping Ujung Seribu, Kecamatan Silima Huta, Kabupaten Simalungun, terjun ke Danau Toba setelah meluncur dari tebing setinggi 50 meter.

Kasat Lantas Polres Tanah Karo, AKP Rabiah Adawiyah Hasibuan, SH, mengungkapkan kronologi kejadian yang memilukan tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Korban berangkat pagi hari dan setelah rapat selesai sekitar pukul 12.00 WIB, korban langsung pulang. Dalam perjalanan menuju Desa Sibolangit, mobil korban mengalami kecelakaan di Desa Tongging,” ujar AKP Rabiah.

Keponakan korban, Anju Siboro, yang mengendarai mobil Mitsubishi L300 beriringan dengan korban, menyadari kejadian tersebut setelah tidak melihat mobil korban di jalan yang beriringan. “Anju berhenti dan melihat ke arah tebing, di mana dia melihat mobil pamannya terjun ke bawah tebing dan masuk ke Danau Toba,” lanjut Kasat Lantas.

Baca Juga :  Tim Gabungan Lakukan Penataan Kota Pedagang dan Parkir Liar di Kabanjahe Ditertibkan

Menyikapi kejadian ini, upaya cepat dilakukan oleh pihak kepolisian bersama dengan tim Basarnas dan masyarakat sekitar. “Kami langsung bergerak cepat untuk mengevakuasi korban dan mobil dari kedalaman 20 meter di Danau Toba,” kata AKP Rabiah. “Jenazah korban berhasil dievakuasi dan saat ini berada di Puskesmas Merek.”

Proses evakuasi mobil pada malam kejadian sempat tertunda menunggi pagi, dan hingga pagi ini, Kamis(01/08/24), proses evakuasi mobil kembali dilaksanakan dengan peralatan pendukung yang telah disediakan. “Pagi ini kami kembali berupaya untuk evakuasi mengangkat mobil dari dalam danau,” tambahnya.

Baca Juga :  Monitoring 10 Program Pokok PKK Tahun 2025, Ketua Tim Penggerak PKK Kab.Karo Tekankan Partisipasi Aktif Masyarakat

Kasat Lantas juga memastikan bahwa situasi arus lalu lintas di sekitar tempat kejadian saat ini dalam keadaan aman dan lancar. “Kami mengerahkan anggota untuk mengatur lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan dan memastikan keselamatan pengguna jalan lainnya,” tutup AKP Rabiah.

Kejadian ini menjadi pengingat pentingnya kehati hatian dalam berkendara, terutama di daerah yang memiliki medan yang berbahaya seperti di sekitar Danau Toba. Upaya maksimal dari pihak kepolisian dan tim evakuasi terus dilakukan untuk menangani situasi ini dengan sebaik mungkin.

( Nathan 366 )

Berita Terkait

Bupati Karo Tinjau Lokasi Kebakaran dan Salurkan Bantuan di Desa Lingga
Mengedepankan Pendekatan Humanis Tim Gabungan Laksanakan Penertiban dan Penataan Pedagang Pusat Pasar Berastagi
Brigjen TNI Dr. Agustatius Sitepu, S.Sos., M.Si., M.Han., Jabat Komandan Resor Militer (Danrem) 031/Wira Bima
8 ( Delapan) Imam Baru di Gereja St. Fransiskus Assisi Berastagi Ditahbiskan
Wakapolres Tanah Karo : Keberadaan Organisasi Profesi Media Sangat Penting Dalam Membangun Informasi Yang Sehat, Edukatif, Dan Berimbang
Minim Papan Proyek dan Akses Informasi, Pekerjaan Rutin Jalan Jabar Diduga Tak Akuntabel
Panen Raya Padi Sawah di Kecamatan Mardingding Indikator Keberhasilan Pemulihan Dan Penguatan Jaringan Irigasi Kawasan Terdampak Banjir
Ribuan ASN Di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Karo Ikuti Apel Gabungan

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 22:18 WIB

Polres Gayo Lues Tanggap Pascabencana, AKBP Hyrowo Pimpin Pembangunan Jembatan Gantung Antar-Desa

Jumat, 23 Januari 2026 - 17:23 WIB

Satreskrim Polres Gayo Lues Gerebek Pelaku Pencurian yang Sudah Lama Diresahkan Warga Kecamatan Blangkejeren

Selasa, 20 Januari 2026 - 19:26 WIB

A. MALIK MUSA, SH., M.Hum, Ketua PWM Aceh Tak Kenal Lelah Mengurus Korban Bencana Sampai Ke Seribu Bukit

Senin, 19 Januari 2026 - 22:57 WIB

Demi Warga Terdampak, Bupati Suhaidi dan Kapolres Gayo Lues Lintasi Medan Ekstrem Menuju Lesten

Jumat, 16 Januari 2026 - 22:51 WIB

Kapolsek Blangkejeren Tekankan Pentingnya Meneladani Isra’ Mi’raj untuk Penguatan Iman Generasi Muda di Era Modern

Jumat, 16 Januari 2026 - 00:09 WIB

Kapolres Gayo Lues Bersama Forkopimda Sambut Kedatangan Kapolda Aceh Tinjau Pengungsi Banjir dan Longsor

Senin, 12 Januari 2026 - 22:39 WIB

Peringatan Isra’ Mi’raj di Pengungsian, Pemerintah dan Ulama Beri Dukungan Moril untuk Warga Agusen

Senin, 12 Januari 2026 - 21:33 WIB

Polres Gayo Lues Bersama Brimob Polda Sumsel Sediakan Air Bersih Siap Minum bagi Pengungsi

Berita Terbaru