Apresiasi Pemkab Karo Untuk Guru dan Tenaga Kependidikan

Umum Natanael S Milala

- Redaksi

Jumat, 28 November 2025 - 17:24 WIB

50349 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanah Karo || Waspada Indonesia

Bertempat di Theater Mikie Holiday Berastagi, pada Kamis (27/11/25). Pemerintah Kabupaten Karo memberikan apresiasi kepada guru dan tenaga kependidikan pada Hari Guru Nasional Tahun 2025. Acara ini menjadi momentum penting untuk memberikan penghargaan kepada para pendidik yang telah berkontribusi besar dalam peningkatan kualitas pendidikan di Kabupaten Karo

Sambutan Bupati Karo yang dibacakan oleh Sekretaris Daerah Kab. Karo, Gelora Kurnia Putra Ginting, S.STP., MM., menegaskan bahwa guru dan tenaga kependidikan merupakan pilar utama dalam membangun sumber daya manusia Indonesia yang unggul, berdaya saing, dan berkarakter. Hari Guru Nasional adalah bentuk penghormatan atas dedikasi dan inovasi para pendidik dalam upaya mencerdaskan kehidupan bangsa.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pemkab Karo memberikan apresiasi kepada Tanoto Foundation yang telah memberikan pendampingan teknis dalam penyusunan RPJMD Kab. Karo, khususnya pada isu Literasi dan Numerasi (Litnum) serta Parenting Early Stimulation (PES).

Baca Juga :  Peringatan Hari Olahraga Nasional Ke-41 Tahun 2024 Bertepatan Dengan Pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional XXI

Kontribusi ini juga diwujudkan melalui penguatan ekosistem pendidikan, terutama penguatan sistem pemantauan sekolah oleh pengawas melalui:
– pembangunan sistem pemantauan sekolah;
– pembangunan perangkat monitoring digital “ERLAJAR SEGEDANG GELUH” yang menilai indikator utama kualitas sekolah, termasuk pembelajaran, kepemimpinan sekolah, dan budaya baca;
– pendampingan teknis monitoring bagi pengawas sekolah;
– pendampingan teknis bagi Dinas Pendidikan dalam merencanakan program peningkatan kompetensi dan profesionalisme guru.
Hari Guru Nasional Tahun 2025 mengusung tema “Guru Hebat, Indonesia Kuat”. Oleh karena itu, apresiasi yang diberikan diharapkan mampu memperkokoh budaya keteladanan, memperluas praktik baik, serta mendorong transformasi ekosistem pendidikan yang berkelanjutan sehingga layanan pendidikan menjadi semakin inklusif, adaptif, dan bermutu. Bupati menegaskan pentingnya peran guru dalam memimpin murid melalui keteladanan, yakni “Memimpin dengan Memberi Contoh.”
Rangkaian kegiatan meliputi Launching Aplikasi Pengawas Sekolah “ERLAJAR SEGEDANG GELUH” dan pemberian Apresiasi Guru dan Tenaga Kependidikan Tahun 2025 kepada para finalis yang telah menunjukkan dedikasi dan kontribusi nyata di bidang pendidikan.

Baca Juga :  Wujudkan "KARO BERIMAN" Bupati Karo Gelar Audensi Dengan Tokoh Agama Kristen

Turut hadir Kepala Cabang Dinas Pendidikan (Kacabdis) Wilayah IV Sumatera Utara Salman, S.Sos., Para Staff Ahli Bupati Karo, Asisten Pemerintah dan Kesejahteraan Rakyat Sekda Kab.Karo, Dr. Drs Eddi Surianta Surbakti, Mpd., Plt. Kepala Dinas Pendidikan Kab.Karo, Leonard Bastian Girsang, S.STP., M.Si., Country Head. Tanoto Foundation, Inge Sanitasia Kusuma, OPD Terkait, Perwakilan Balai Guru Penggerak Prov. Sumatera Utara, Perwakilan Balai Penjamin Mutu Prov. Sumatera Utara, Kepala BPMD, Kepala BBGTK, Pengurus PGRI Kab. Karo, Kepala Bank SUMUT Cab.Kabanjahe, Kepala Bank BRI Cab.Kabanjahe, Pengurus MKKS dan KKKS Kab.Karo, Finalis Penerima Apresiasi Guru dan Tenaga Kependidikan Tahun 2025.

( Nathan 366 )

Berita Terkait

Wakapolres Tanah Karo : Keberadaan Organisasi Profesi Media Sangat Penting Dalam Membangun Informasi Yang Sehat, Edukatif, Dan Berimbang
Panen Raya Padi Sawah di Kecamatan Mardingding Indikator Keberhasilan Pemulihan Dan Penguatan Jaringan Irigasi Kawasan Terdampak Banjir
Ribuan ASN Di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Karo Ikuti Apel Gabungan
Pastikan Pembangunan Drainase Berfungsi Baik Bupati Karo Tinjau Hasil Pembangunan Saluran Drainase Tigapanah
Peletakan Batu Pertama Sekolah Rakyat di Nagan Raya, Bupati TRK Apresiasi Presiden Prabowo
Ramah Tamah Tahun Baru 2026 di Pendopo Rumah Dinas Bupati Karo Wadah Saling Bertukar Pikiran Komitmen Bersama Membangun Kabupaten Karo
Rapat Evaluasi Kinerja Pembangunan Kabupaten Karo Tahun 2025
Arus Lalu Lintas di Sekitar Mikie Holiday Berastagi Masih Landai, Petugas Tetap Siaga

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:01 WIB

Tabligh Akbar Peringati Isra Mi’raj di Aceh Tenggara Berlangsung Khidmat, Wakil Bupati Ajak Masyarakat Teladani Keteladanan Rasulullah SAW

Kamis, 22 Januari 2026 - 07:17 WIB

DPRK Aceh Tenggara Akan Panggil BPBD Terkait Dugaan Penumpukan Logistik Bantuan

Selasa, 20 Januari 2026 - 21:58 WIB

Kapolda Aceh Serahkan 300 Kasur untuk Korban Banjir Bandang di Ketambe

Senin, 19 Januari 2026 - 21:59 WIB

Menanti Taji APH di Aceh Tenggara: Antara Anggaran “Hantu” dan Pembiaran Sistematis

Minggu, 18 Januari 2026 - 23:29 WIB

Respons Cepat Dinsos Agara: Nasi Bungkus untuk Korban Kebakaran Strak Pisang

Sabtu, 17 Januari 2026 - 23:02 WIB

Wakil Bupati Ajak Masyarakat Jadikan Isra Mi’raj Sebagai Momentum Memperkuat Iman dan Kepedulian Sosial

Sabtu, 17 Januari 2026 - 22:57 WIB

STKIP Usman Safri Kutacane Wisuda 87 Mahasiswa, Pemkab Apresiasi Kontribusi Dunia Pendidikan bagi Pembangunan Daerah

Sabtu, 17 Januari 2026 - 22:39 WIB

Bau Anyir Dana Bencana: LSM KALIBER Mendesak Polda Aceh Audit Total BPBD Aceh Tenggara!

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Polisi Bongkar Jual Beli Satwa Dilindungi di Riau, Owa Dijual Rp 10 Juta

Sabtu, 24 Jan 2026 - 00:17 WIB