TMMD Ke 118 Kodim 0118/Subulussalam Di Buka Oleh Walikota Subulussalam

- Redaksi

Kamis, 28 September 2023 - 07:01 WIB

50157 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

SUBULUSSALAM – Upacara Pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 118 Kodim 0118/Subulussalam secara resmi dibuka oleh Walikota Subulussalam, H. Affan Alfian Bintang SE.

Upacara dengan tema “Sinergi Lintas Sektoral Mewujudkan Kemanunggalan TNI-Rakyat Semakin Kuat”, tersebut dilaksanakan di Desa Bulu Dori Kecamatan Simpang Kiri Kota Subulussalam Provinsi Aceh, Rabu (20/09/2023).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Walikota H. Affan Alfian Bintang SE. dalam sambutannya menyampaikan, Puji dan syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT, Tuhan yang Maha Esa, karena sampai saat ini, kita masih diberikan nikmat kesehatan dan nikmat kesempatan, sehingga kita dapat berkumpul dalam rangka upacara pembukaan program TNI manunggal membangun Desa (TMMD) ke-118 Tahun 2023 oleh Kodim 0118/Subulussalam.

Pada kesempatan ini, ijinkan kami atas nama Pemerintah kota Subulussalam mengucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada Jajaran TNI, khususnya Kodim 0118 Subulussalam yang telah memberikan bantuan energi dalam rangka kebangkitan semangat Gotong Royong dan
kebersamaan mempercepat proses pembangunan yang ada di Kota Subulussalam.

Pelaksanaan TMMD yang akan dilaksanakan di Kampong buluh Dori dan Desa Suka Makmur Kecamatan
Simpang Kiri merupakan salah satu perwujudan komitmen moral TNI dan Pemerintah dalam upaya meningkatkan Kesejahteraan masyarakat.

Baca Juga :  Daun Pintu dan Jendela Rumah Ibu Samsiah Mulai Dipasang Oleh Satgas TMMD ke 118

Kita telah melihat bahwa hasil pelaksanaan TMMD sungguh telah dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, baik dari segi fisik maupun non fisik, TMMD juga merupakan salah satu program pemberdayaan masyarakat yang sejalan dengan program Pemerintah pusat dan Daerah karena bersentuhan langsung dengan kebutuhan masyarakat setempat.

Maka Pemerintah Kota Subulussalam sangat mendukung penuh pelaksanaan TMMD ini dan berharap agar seluruh lapisan masyarakat juga turut mendukung dan mensukseskan pelaksanaan
TMMD ini dengan bersinergi sehingga terwujud kemanunggalan TNI dan Rakyat yang semakin kuat
Slogan TNI berasal dari Rakyat, TNI adalah milik rakyat.

Sehingga tidak salah jika Pemerintah Kota Subulussalam bersama-sama dengan TNI, khususnya Kodim 0118 Subulussalam melaksanakan sebuah kegiatan TMMD dalam rangka mempercepat sekaligus juga membuka akses-akses baru agar terjadi percepatan proses pembangunan dan distribusi logistik hasil-hasil pertanian dan perkebunan masyarakat.

Maka atas semua sarana prasarana yang akan dihasilkan melalui TMMD ini agar bisa dijaga, dipelihara dan dikembangkan untuk kepentingan bersama, karena ini merupakan aset pembangunan masyarakat yang dibangun dengan jerih payah.

Saya merasa bangga sekaligus terharu melihat semangat yang dimiliki oleh Prajurit TNI dengan semangat Patriotisme dan semangat Nasionalisme TNI
Selalu hadir di tengah-tengah masyarakat, sehingga dengan segala kerendahan hati kami menyampaikan ucapan terima kasih serta penghargaan yang tinggi kepada bapak Dandim dan jajaran Kodim 0118 Subulussalam yang kiranya telah bahu-membahu ikut bekerja sama menunjukkan sebuah sinergitas yang baik antar kelembagaan yang ada di wilayah pemerintahan
Kota subulussalam.

Baca Juga :  Satgas Yonif 125/SMB Olahraga Bersama Masyarakat Distrik Namboiman Bapai

Kami ucapkan selamat melaksanakan TMMD semoga selalu diberikan kesehatan, kemudahan serta Kesuksesan untuk kegiatan TMMD ini, dan akhirnya dengan mengucapkan, Bismillahirrahmanirrahim Pelaksanaan TNI manunggal membangun Desa (TMMD) yang ke-118 Kodim 0118 Subulussalam
dengan resmi kami buka.

Sementara itu Dandim Letkol Inf Un Wahyu Nungroho berharap program TMMD Subulussalam ini berjalan sesuai rencana.

“Untuk target waktu program TMMD ke 118 Kodim 0118/Subulussalam ini adalah rencana akan ditutup pada tanggal 19 Oktober 2023 diharapkan sebelum tanggal tersebut semua sudah rampung 100 persen,” harapnya.

Sambungnya lagi, untuk sasaran fisik TMMD pembentukan badan jalan dari Desa Bulu Dori menuju Desa Suka Makmur, Pengerasan Badan Jalan, Pembuatan Talud, Galian Kanan Kiri Parit Jala serta Perehaban Rumah tidak layak huni.

Selain sasaran fisik, ada juga sasaran non fisik, antara lain, Penyuluhan Wawasan Kebangsaan, Penyuluhan Bela Negara, Penyuluhan Kesehatan, Penyuluhan Narkoba dan Penyuluhan Pertanian tutupnya

imranCBR

Berita Terkait

Pelantikan DPP WKI Periode 2025–2030,Bupati Karo Berharap Perempuan Menjadi Pilar Penting Pembangunan
SWI Ingatkan Pemerintah: Jangan Jadikan PWI Satu-satunya Mitra, Pers Harus Merdeka dan Berdaulat
Publik Apresiasi kepada Panglima TNI di Momen HUT TNI ke-80 Tahun di Monas
YOGI ANGGOTA SATRES NARKOBA POLRES Muaro JAMBI Tangkap dan tahan warga Tanpa kesalahan
Propam Polda Riau Gelar Bakti Sosial,  Tingkatkan Kepercayaan Masyarakat dan Green Policing
Terkait Polimik Tampa Batas Antara Pante Cermen Aceh Barat Dengan Seunagan Timur. Ini Kata Said Mudhar
Dedikasi dan Inovasi Polres Kampar Raih Penghargaan di HUT Lalu lintas ke-70 
Aktivis Kepulauan Meranti, Kritis tapi Santun, Begini Pesan Ketua MPC Pemuda Pancasila 

Berita Terkait

Minggu, 12 Oktober 2025 - 22:02 WIB

Waka Polsek Indrapura Iptu Manahan Siregar Berbagi Sembako Lewat Minggu Kasih

Kamis, 9 Oktober 2025 - 15:42 WIB

Diduga Edarkan Sabu, Warga Kecamatan Teluk Nibung, Kota Tanjung Balai Ditangkap Satres Narkoba Polres Batu Bara

Kamis, 9 Oktober 2025 - 15:22 WIB

Inalum Dukung Pertanian Berkelanjutan Lewat Penerapan Metode Tani Nusantara di Kuala Tanjung

Rabu, 8 Oktober 2025 - 23:03 WIB

Sat Samapta Polres Batu Bara Gelar Patroli Presisi, Temukan Barang Bukti Narkoba dan Mengamankan Dua Orang Tersangka

Rabu, 8 Oktober 2025 - 19:04 WIB

Inalum Bersinergi Dengan TNI dan Polri Gelar Program Sembako Murah bagi Warga Sekitar PerusahaanKuala Tanjung

Rabu, 8 Oktober 2025 - 17:34 WIB

Inalum Gelar Vendor Event 2025, Jalin Silaturahmi Untuk Kolaborasi

Selasa, 7 Oktober 2025 - 23:21 WIB

Kapolsek Lima Puluh AKP Salomo Sagala Melayat Atas Meninggalnya Mertua Aipda Selamat

Selasa, 7 Oktober 2025 - 20:54 WIB

Personil Satlantas Polres Batu Bara Memberikan Kemudaan Kepada Masyarakat Yang Sedang Membuat SIM

Berita Terbaru