Lapas Kelas IIA Tangerang Laksanakan Giat Kekonsuleran WNA Asal Afsel

Redaksi Medan

- Redaksi

Senin, 24 Juli 2023 - 10:46 WIB

50246 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tangerang

Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Tangerang Kantor Wilayah Kemenkumham Banten menerima kunjungan sekaligus melaksankan giat Kekonsuleran dari Kedutaan Besar Afrika Selatan (Afsel) di Jakarta dalam berdiskusi bersama Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Negara Asing asal Afrika Selatan, pada Senin (24/7).

Bertempat di Ruang Binapi, giat ini diterima diterima langsung oleh Kepala Seksi Bimbingan Narapidana, Lidna Komaladewi, Kepala Subseksi Registrasi, Lulu Nurjannah dan Staf Registrasi.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kegiatan ini merupakan langkah kami dalam melakukan koordinasi dalam bentuk pelayanan hukum terhadap warga binaan asing yang berada di Lapas Kelas IIA Tangerang.” ucap Lidna selaku Kepala Seksi Bimbingan Narapidana.

Baca Juga :  Kompak, NU dan Muhammadiyah Harap Pilpres Kondusif: Yang Menang jangan Jumawa

Lebih lanjut, pada diskusinya, Kedutaan besar Afrika Selatan, Noxolo Caroline Dembese dengan didampingi penerjemah dan pihak dari Kementerian Luar Negeri mengajukan beberapa pertanyaan seputar kehidupan warga binaan Afrika Selatan yaitu ZN selama berada didalam Lapas, termasuk kegiatan beribadah, komunikasi dengan keluarga, pembinaan yang dijalani, perasaan selama berada di Indonesia dan lain sebagainya.

Diskusi dilanjutkan terkait proses sidang selanjutnya warga binaan ZN, proses administrasi, tanya jawab dengan pihak Kejaksaan Negeri Kota Tangerang yakni Syahnara selaku JPU, pihak Kementerian Luar Negeri Budi Mulyono dan Helmy serta pihak Lapas Kelas IIA Tangerang.

Baca Juga :  Implementasi Tugas Fungsional Melalui Monev Kearsipan

“Kedepannya, kami akan terus melakukan koordinasi dan komunikasi bersama pihak kedutaan agar warga binaan kami tetap mendapatkan pelayanan secara adil dan transparan.” tukas Lidna.

Giat kekonsuleran dengan warga binaan asal Afrika Selatan ini berjalan lancar dan kondusif serta ditutup dengan pesan bahwa kedutaan Afrikas Selatan akan terus memantau perkembangan WNA ZN tersebut.(AVID/r)

Berita Terkait

DPP ASWIN,Buka Peluang Berkarir bagi Jurnalis di Seluruh Kabupaten/Kota Di Propinsi Lampung
Mengecam Narasi Tendensius dan Fitnah Yang Di Arahkan Kepada Keluarga Menperin Agus Gumiwang
Mengecam Narasi Tendensius dan Fitnah Yang Di Arahkan Kepada Keluarga Menperin Agus Gumiwang
Ketua PW GPA DKI : Setalah kami melihat dan kami pahami ternyata UU TNI Bukan kembalikan Dwifungsi Abri, Akan Tetapi Untuk memperkuat pengabdian kepada negara
Kepentingan Emak-emak, DPRD Desak Pemerintah Renovasi Pasar Sunan Giri
Legislator PSI Minta BUMD Pasar Jaya Segera Renovasi Pasar Gardu Asem dan Sunan Giri
Bahlil Lahadalia: Mimpi buruk Prabowo dan Partai Golkar.
Polemik Pemilihan RW 011 TSI Duri Kosambi, Kuasa Hukum Darsuli SH : Kami Akan Melakukan Upaya Hukum

Berita Terkait

Rabu, 9 April 2025 - 09:39 WIB

LSM Trinusa Provinsi Lampung Himbau Pejabat Daerah Segera Laporkan LHKPN 2024

Rabu, 2 April 2025 - 09:32 WIB

Polda Lampung Terapkan ‘Delay System’ untuk Atasi Kepadatan Kendaraan di Pelabuhan Bakauheni pada Arus Balik Lebaran 2025

Jumat, 14 Maret 2025 - 13:19 WIB

LSM TRINUSA Provinsi Lampung Sayangkan Sikap Sekwan Kota Bandar Lampung Tidak Membalas Surat Konfirmasi Dugaan Korupsi

Rabu, 12 Maret 2025 - 19:27 WIB

Kejati Lampung Periksa 2 Orang Mantan Sekwan DPRD Tanggamus Terkait Dugaan Korupsi Perjalanan Dinas

Selasa, 11 Maret 2025 - 08:45 WIB

Polda Lampung Imbau Warga Hindari Jual Beli Bagian Satwa Dilindungi.

Jumat, 7 Maret 2025 - 13:12 WIB

*Sekjen LSM Trinusa Provinsi Lampung Sayangkan Sikap Pegawai BPKAD Provinsi Lampung Tolak Surat Konfirmasi Dugaan Korupsi*

Jumat, 7 Maret 2025 - 09:29 WIB

Bupati Pringsewu Hadiri Sertijab Kepala Perwakilan BPK RI Provinsi LampunG

Kamis, 6 Maret 2025 - 11:42 WIB

Ketua Da’i Kamtibmas Polda Lampung Tekankan Penyamaan Visi dan Misi dalam Menangkal Radikalisme dan Kejahatan

Berita Terbaru