PEMKAB Nagan Raya Gelar Upacara Hari Ibu Ke – 95. DIiringi Hari DWP Ke -24 Tahun. 

Redaksi

- Redaksi

Sabtu, 23 Desember 2023 - 05:08 WIB

50476 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Nagan Raya – Aceh : Pemerintah Kabupaten Nagan Raya menggelar upacara Peringatan Hari Ibu ke-95 dan Hari Ulang Tahun (HUT) Dharma Wanita Persatuan (DWP) ke-24 tahun 2023.

Peringatan Hari Ibu (PHI) kali ini mengusungkan tema “Perempuan Berdaya Indonesia Maju” berlangsung di halaman kantor bupati kompleks Perkantoran Suka Makmue, Jum’at (22/12/2023).

Upacara tersebut dipimpin Penjabat (Pj) Bupati Nagan Raya, Fitriany Farhas, AP, S.Sos.,M.Si, yang diwakili Ketua DWP Nagan Raya, Hj Nelda Tunovia Ardimatha.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam amanatnya, Hj Nelda Tunovia Ardimatha menjelaskan, peringatan hari ibu adalah milik kita semua sebagai anak, sebagai istri, sebagai ibu, maupun sebagai teman seperjuangan yang tidak pernah lelah, tidak pernah menyerah dalam memberi kasih sayang hingga akhir hayatnya.

“Semua kenikmatan yang kita rasakan sekarang bermula dari ibu, oleh karena itulah ibu adalah sesorang yang harus kita muliakan,” jelas Nelda Tunovia

Ia mengungkapkan, pada peringatan hari ibu kali ini menjadi peringatan yang spesial bagi perempuan Indonesia sebagai pilar bagi keluarga, masyarakat, bangsa dan negara untuk mendobrak kesulitan dan tantangan, agar dapat bangkit dan terus maju menatap masa depan yang lebih baik.

Baca Juga :  Panwaslih Nagan Raya Buka Pendaftaran Panwascam. Syarat Ada Di  Ling 

“Dimana kasih sayang, kegigihan, ketulusan dan kesabarannya dalam mendidik anak adalah pengorbanan yang tak ternilai harganya bagi ibu diseluruh muka bumi ini. Oleh karena itu, peringatan hari ibu dirayakan oleh hampir semua negara termasuk di Nagan Raya,” ungkap Nelda Tunovia

Dikatakan, tema peringatan hari ibu tahun ini adalah ‘Perempuan Berdaya, Indonesia Maju’ dirangkai dalam sub tema pilihan yaitu ‘Perempuan Peduli’ yang dimaknai dengan keikut sertaan perempuan dalam berbagi isu-isu diwilayahnya.

Lebih lanjut, Ketua DWP itu menuturkan, di Nagan Raya melalui organisasi perempuan telah terlibat dan berkontribusi dalam penanganan percepatan penurunan stunting mulai dari gampong, kecamatan maupun tingkat kabupaten.

“Kita juga ikut serta melaksanakan aksi sosial mencegah kekerasan pada anak dan perempuan, mengunjungi korban bencana alam. Ini membuktikan bahwa perempuan mempunyai potensi untuk menggerakkan perubahan positif melalui tindakan sukarela dan kepedulian terhadap sesama,” tandasnya.

Nelda, juga menyampaikan, peringatan hari ibu di Nagan Raya tahun ini diisi berbagai rangkaian kegiatan seperti senam jantung sehat, donor darah, penggalangan dana untuk Palestina dan pameran/bazar UMKM perempuan.

“Kegiatan ini menjadikan perempuan untuk terus mencintai dirinya, mengembangkan daya cipta dan kreatifitas tanpa batas untuk membangun negeri sekaligus menggelorakan semangat dan daya juang membangun Indonesia yang lebih adil serta sejahtera menuju Indonesia emas tahun 2045,” papar Nelda.

Baca Juga :  Dalam Rangka Turnamen Bola Kaki HUT Pemuda UTP Hari Ini Di tunda Pertandingan Dikarnakan Faktor Hujan
Ketua DWP Nagan Raya, Hj Nelda Tunovia Ardimatha.
Ketua DWP Nagan Raya, Hj Nelda Tunovia Ardimatha.

Pada kegiatan tersebut, Ketua DWP Nagan Raya juga menyerahkan penghargaan dan hadiah kepada para juara lomba dalam rangka memeriahkan HUT DWP ke-24 tahun 2023 diantaranya, lomba cerdas cermat, juara I diraih DWP Dinas Pendidikan, kemudian juara II DWP Kemenag Nagan Raya dan juara III DWP Disnakertrans.

Selanjutnya, lomba mengukir dan merangkai buah, juara I dimenangkan DWP Dinas Kominfotik, juara II DWP BPKD dan juara III Disnakertrans.

Kemudian, lomba seni merangkai bunga, juara I diraih DWP Dinas Syariat Islam, juara II DWP Dinas PUPR dan juara II DWP Dinas Lingkungan Hidup.

Kemudian acara ditutup dengan pemotongan tumpeng oleh Ketua DPW Nagan Raya kemudian diberikan kepada suaminya, Ir. H. Ardimartha.

Turut hadir dalam acara tersebut, Sekretaris Daerah, para Staf Ahli Bupati dan Para Asisten, para Kepala SKPK, para Camat, Pj. Ketua Tim Penggerak PKK, Ketua Persit Chandra Kirana, Ketua Bhayangkari, Ketua Adhyaksa Dharma Karini, Ketua Dharmayukti Karini dan persatuan istri anggota DPRK serta organisasi perempuan lainnya. ( red)

Berita Terkait

Pentingnya Peran Pemuka Agama Memperkuat Keimanan dan Religiusitas Masyarakat Bupati Karo Ajak Tokoh Agama dan Ormas Islam Bersinergi Wujudkan “Karo Beriman”
Helmi Hamdan. ST Antar Siswa SMKN 1 Nagan Raya Belajar Praktis Dunia Industri Ke PT. BEL.
Mendukung Ketahanan Pangan Wabup Karo : Dengan Kerja Kolaboratif Kita Optimis Dapat Mewujudkan Swasembada Pangan
Sekda Nagan Raya Ir. H.Ardimartha Tekankan Para ASN Kedisiplinan dan Dukung Visi – Misi TRK-Sayang
Asisten Administrasi Umum Setda Kab.Karo Terima Audiensi Kepala Perwakilan Kemenduk Bangga/BKKBN Prov. Sumatera Utara
Dinas Kominfo Kab. Karo Laksanakan Pembinaan Statistik Sektoral di Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kab. Karo
DPMGP4 Nagan Raya Gelar Rakor Persiapan VLH Dan Evaluasi KLA 2024
Raja Sayang Wakil Bupati Nagan Raya Resmi Buka Musrenbang RKPK Nagan Raya Tahun 2026

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 16:33 WIB

DPC ASWIN Kabupaten Pringsewu Gelar Rapat Pemantapan Struktur Organisasi

Rabu, 16 April 2025 - 19:39 WIB

Penyidik Kejari Pringsewu Kembali Terima Titipan Pengembalian Kerugian Negara, Total Capai Rp494 Juta dalam Perkara Dugaan Korupsi Dana Hibah LPTQ Tahun 2022

Rabu, 16 April 2025 - 13:44 WIB

Kejaksaan Negeri Pringsewu Sosialisasikan Penerangan Hukum di Pekon Mataram  

Jumat, 11 April 2025 - 14:58 WIB

SIARAN PERS KEJAKSAAN NEGERI PRINGSEWU BERHASIL PULIHKAN SELURUH KERUGIAN KEUANGAN NEGARA SEBESAR RP. 576.400.000,- DALAM PERKARA KORUPSI BPHTB WARIS

Senin, 7 April 2025 - 14:40 WIB

Bupati dan Wabup Pringsewu Serentak Panen Raya Padi  

Senin, 7 April 2025 - 13:21 WIB

Kapolres Pringsewu Tegaskan Peran Polri dalam Mendukung Program Pertanian  

Kamis, 3 April 2025 - 16:57 WIB

Destinasi Wisata di Pringsewu Ramai Dikunjungi, Polisi Perketat Pengamanan  

Senin, 31 Maret 2025 - 08:00 WIB

Minal aidil wal faidzin, mohon maaf lahir dan bathin, _Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1446 H/2025 M_

Berita Terbaru

BANDAR LAMPUNG

Dawam Raharjo Mantan Bupati Lampung Timur Di Tahan Kejati Lampung

Jumat, 18 Apr 2025 - 07:36 WIB