Sekda Nagan Raya Ir. H. Ardimartha Memimpin Apel Peringatan HAB Ke-78

- Redaksi

Rabu, 3 Januari 2024 - 07:34 WIB

50439 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Nagan Raya  – Aceh : Sekretaris Daerah (Sekda) Nagan Raya Ir. H. Ardimartha memimpin apel peringatan Hari Amal Bhakti ke-78 yang diselenggarakan Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) setempat.

Kegiatan yang mengusung tema “Indonesia Hebat Bersama Umat” dilaksanakan di halaman Kantor Kemenag Nagan Raya, Komplek Perkantoran Suka Makmue pada Rabu (3/1/2024), serta diikuti oleh berbagai instansi di bawah Kemenag-RI.

Pada kesempatan itu, Sekda Ardimartha membacakan amanat Menteri Agama Republik Indonesia (RI) H. Yaqut Cholil Quosman. Disebutkan bahwa, Kemenag RI lahir pada 3 Januari 1946, atau hari diperingatinya Hari Amal Bhakti.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Artinya, setiap memasuki tahun baru, kita harus memiliki spirit ganda yang muncul dari pergantian tahun dan peringatan hari lahir Kementerian Agama,” ujar Ardimartha.

Dalam apel itu juga, Sekda Nagan Raya mengajak semua ASN yang bernaung dalam Kemenag untuk terus meningkatkan semangat pengabdian dan perjuangan  mewujudkan segala cita-cita pemerintah.

Baca Juga :  MPLS Pertama, Kasatlantas Polresta Pati Menyajikan Edukasi

Dikatakan, Kemenag memiliki program reguler dan tujuh program prioritas Kemenag, yaitu penguatan moderasi beragama, transformasi digital, revitalisasi KUA, kemandirian pesantren, cyber islamic university, religiousity index, dan tahun kerukunan umat beragama.

“Dengan berbagai program tersebut, semoga kita terus bekerja keras melaksanakan tugas-tugas yang dimandatkan kepada kita semua. Sehingga ini menjadi ikhtiar dalam memberikan layanan yang sebaik-baiknya kepada seluruh umat,” ucap Ardi.

Terkait dengan Pemilu tahun 2024, Sekda Nagan Raya mengajak para ASN untuk senantiasa menjaga diri, keluarga, dan masyarakat sekitar, sehingga pelaksanaan pesta demokrasi nantinya dapat berjalan lancar.

“Pada tahun ini kita dihadapkan pada peristiwa politik, yakni pemilu. Maka untuk itu saya berharap jagalah netralitas sesuai dengan ketentuan perundangan,” pungkasnya.

Baca Juga :  Monitoring Rekapitulasi PPK kecamatan bluluk dari 9 desa Alhamdulillah Berjalan Lancar

Usai apel Sekda Ardimartha juga menyerahkan penghargaan dan cendera mata kepada pensiunan dan ahli waris Kemenag Nagan Raya secara simbolis.

Kemudian kegiatan itu, dilanjutkan dengan penampilan tarian kreasi nusantara MIN Inovasi Nagan Raya, penampilan tarian kolaborasi MTsN Inovasi Nagan Raya, penampilan rapa-i MIN 6 Nagan Raya, dan grand final vocal solo lagu religi, serta berbagai lomba lainnya, seperti tarik tambang, lari karung, lomba toet apam.

Turut hadir pada acara tersebut Kepala Kantor Kementerian Agama Nagan Raya, Samhudi, S.Si, kepala subbagian tata usaha, para kepala seksi Kemenag, para kepala KUA, kepala madrasah, serta para guru sekolah MIN dalam lingkup kabupaten setempat. ( red)

Berita Terkait

Polimik PT Mifa Dengan Bupati Aceh Barat. Ampon Mudin Tokoh Nagan Raya Minta Gubenur Aceh Selesaikan.
Pemerintah Aceh Salurkan 87 Unit Lampu PJU Tenaga Surya Untuk Nagan Raya
Sebanyak 222 Desa KDMP Di Nagan Raya Resmi Berbadan Hukum. Wujud Nyata Dukungan Terhadap Asta Cita Presiden Prabowo
SWI Dorong Wartawan kembangkan Kompetensi Jadi Paralegal, Siap Advokasi Masyarakat Hukum Dan Kebijakan Publik
Said Mudhar PLT Camat Seunagan Timur Terbitkan SE Jadwal Tanam Serentak Tahun 2025.
Iip Haryadi Soroti Kerja Sama Publikasi Media Desa: Harus Ada Kontrak Jelas dan Syarat Legal
Wabup Nagan Raya Buka Rakor Tim Percepatan Penurunan Stunting Tahun 2025
Kunker Ke Desa Alue Buloh Bunda PAUD Nagan Raya Mengunakan Rakit.

Berita Terkait

Kamis, 3 Juli 2025 - 00:48 WIB

Pengungkapan Ganja 640 Kg di Gayo Lues Diapresiasi, Polda Aceh Serahkan Penghargaan Kepada Satresnarkoba Setempat

Selasa, 1 Juli 2025 - 17:02 WIB

Kapolres Gayo Lues Serahkan Piagam Kehormatan kepada Bara News sebagai Simbol Kemitraan dan Komitmen Bersama untuk Daerah

Selasa, 1 Juli 2025 - 15:54 WIB

Hari Bhayangkara di Gayo Lues, Kapolres AKBP Hyrowo Serukan Peran Aktif Masyarakat dalam Menjaga Kamtibmas

Kamis, 26 Juni 2025 - 21:05 WIB

AKBP Hyrowo Tegaskan Komitmen Kemanusiaan Polri Lewat Donor Darah di Hari Bhayangkara ke-79

Rabu, 25 Juni 2025 - 12:04 WIB

Kisah di Balik Tetesan Darah: Polres Gayo Lues Hadirkan Harapan di Hari Bhayangkara ke-79

Selasa, 24 Juni 2025 - 02:56 WIB

Kapolsek Blangkejeren Serukan Pentingnya Edukasi Bahaya Narkoba kepada Warga sebagai Bentuk Perlindungan Keluarga

Sabtu, 21 Juni 2025 - 00:09 WIB

Sambut HUT Bhayangkara ke-79, Kapolres Ajak Masyarakat Gayo Lues Junjung Sportivitas dalam Bhayangkara Cup

Jumat, 13 Juni 2025 - 14:23 WIB

Pemakaman Istri Koptu M. Arifin Dihadiri Dandim 0113/Gayo Lues dan Jajaran Kodim sebagai Bentuk Kekeluargaan

Berita Terbaru