Pangdam Iskandar Muda Terima Silaturahmi dari Rektor IAIN Langsa

Waspada Indonesia

- Redaksi

Selasa, 14 Mei 2024 - 13:04 WIB

50112 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banda Aceh – Panglima Komando Daerah Militer Iskandar Muda (Pangdam IM) Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, M. Tr (Han) menerima kunjungan silaturahmi dari Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Langsa, di ruang Audiensi Pangdam IM, Selasa (14/05/24).

Pertemuan yang berlangsung hangat ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara TNI dan institusi pendidikan di Aceh, serta membahas berbagai peluang kerja sama di bidang pendidikan dan pengabdian masyarakat. Dalam kesempatan tersebut, Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal menekankan pentingnya sinergi antara TNI dan lembaga pendidikan dalam mendukung pembangunan sumber daya manusia di wilayah Aceh.

“Kami sangat menghargai kunjungan ini dan berharap dapat terjalin kerja sama yang bermanfaat bagi kedua belah pihak, khususnya dalam mencetak generasi muda yang berwawasan kebangsaan dan berjiwa patriotik,” ujar Mayor Jenderal Niko Fahrizal.

Baca Juga :  Enam Satuan jajaran Kodam IM memperoleh Penganugerahan KPPN Awards Semester II tahun 2023

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Rektor IAIN Langsa Bapak Prof. Ismail Fahmi Arrauf Nasution, MA. dalam sambutannya, juga menyampaikan apresiasinya atas sambutan hangat yang diberikan oleh Pangdam IM. Ia mengungkapkan harapannya agar kerja sama ini dapat meningkatkan kualitas pendidikan dan memperluas jaringan pengabdian kepada masyarakat.

“IAIN Langsa siap berkolaborasi dengan Kodam Iskandar Muda dalam berbagai program, termasuk di antaranya pendidikan karakter dan kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat Aceh, di akhir sapaannya rektor IAIN langsa juga mengajak panglima Kodam Iskandar Muda Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal untuk berkunjungan ke Kampus yang dinaunginya untuk memberikan pemahaman Wawasan Kebangsaan dalam bentuk kuliah umum juga orasi,” ujar Rektor IAIN Langsa.

Baca Juga :  Ketua Komisi IV DPR Aceh Puji Langkah Cepat Pj Gubernur Safrizal Tangani Banjir di Aceh Tenggara

Pertemuan ini diakhiri dengan penukaran cenderamata sebagai simbol penghargaan dan komitmen untuk menjalin hubungan yang lebih erat di masa mendatang.

Dengan adanya silaturahmi ini, diharapkan sinergi antara TNI dan IAIN Langsa dapat terus terjalin dan memberikan kontribusi nyata dalam pembangunan daerah, khususnya di bidang pendidikan dan pengabdian masyarakat.

Hadir dalam kegiatan tersebut Asintel Kasdam IM, Pamen Ahli Bid. Ilpengtek dan LH, Kabintaljarahdam IM, Kapendam IM dan Waaster Kasdam IM. (RED)

Berita Terkait

Desak Pemerintah Pusat berikan hak kelola Migas diatas 12 Mil untuk Aceh
Muslim Aiyub Siap Jadi Bagian PPA Dan Optimis PPA Akan Jadi Partai Besar Di Aceh
Polemik UU TNI Dilihat Secara Objektif, Mantan Panglima GAM Sayed Mustafa Angkat Bicara
Ketua Influencer Badan Pemenangan Aceh, Tarmizi AGe, Dukung Gekrafs Aceh Dorong Pembentukan Dinas Ekonomi Kreatif
Kami Rakyat Aceh Protes Harga Tiket Pesawat Mahal
SAPA Desak Pemerintah: Wujudkan Keadilan Harga Tiket Pesawat ke Aceh
PUSDA Kritik Kebijakan CSR Bupati Aceh Barat: Jangan Hambat Investasi!
Ketua TP-PKK Provinsi Aceh, Ny. Marlina Muzakir Resmi Lantik Ketua TP-PKK Nagan Raya

Berita Terkait

Rabu, 9 April 2025 - 09:39 WIB

LSM Trinusa Provinsi Lampung Himbau Pejabat Daerah Segera Laporkan LHKPN 2024

Rabu, 2 April 2025 - 09:32 WIB

Polda Lampung Terapkan ‘Delay System’ untuk Atasi Kepadatan Kendaraan di Pelabuhan Bakauheni pada Arus Balik Lebaran 2025

Jumat, 14 Maret 2025 - 13:19 WIB

LSM TRINUSA Provinsi Lampung Sayangkan Sikap Sekwan Kota Bandar Lampung Tidak Membalas Surat Konfirmasi Dugaan Korupsi

Rabu, 12 Maret 2025 - 19:27 WIB

Kejati Lampung Periksa 2 Orang Mantan Sekwan DPRD Tanggamus Terkait Dugaan Korupsi Perjalanan Dinas

Selasa, 11 Maret 2025 - 08:45 WIB

Polda Lampung Imbau Warga Hindari Jual Beli Bagian Satwa Dilindungi.

Jumat, 7 Maret 2025 - 13:12 WIB

*Sekjen LSM Trinusa Provinsi Lampung Sayangkan Sikap Pegawai BPKAD Provinsi Lampung Tolak Surat Konfirmasi Dugaan Korupsi*

Jumat, 7 Maret 2025 - 09:29 WIB

Bupati Pringsewu Hadiri Sertijab Kepala Perwakilan BPK RI Provinsi LampunG

Kamis, 6 Maret 2025 - 11:42 WIB

Ketua Da’i Kamtibmas Polda Lampung Tekankan Penyamaan Visi dan Misi dalam Menangkal Radikalisme dan Kejahatan

Berita Terbaru