Ingin lakukan Perubahan,Amal Hasan Calonkan Diri Bupati Aceh Jaya Lewat Partai Gerindra.

Waspada Indonesia

- Redaksi

Rabu, 22 Mei 2024 - 13:42 WIB

50162 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banda Aceh, 22 Mei 2024 – Amal Hasan resmi mendaftarkan diri sebagai calon Bupati Aceh Jaya periode 2024-2029 melalui Partai Gerindra. Pendaftarannya langsung diterima oleh Sekretaris DPD Gerindra Aceh, Abdurrahman Ahmad, dan Nasrul Sufi Ketua Tim Penjaringan Kepala Daerah DPD Partai Gerindra Aceh. Ratusan pendukung, termasuk tokoh masyarakat, anak muda, dan mahasiswa paguyuban yang tergabung dalam Sahabat Amal Hasan (SAH), turut mengantarkannya ke kantor DPD Partai Gerindra Aceh.

Amal Hasan mengungkapkan komitmennya untuk membawa perubahan signifikan bagi Aceh Jaya. Ia menekankan bahwa pembangunan masa depan Aceh Jaya berada di tangan pemimpin yang visioner dan berdedikasi. “Saya siap melakukan perubahan besar untuk Aceh Jaya, memastikan pembangunan yang berkelanjutan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujar Amal Hasan.

Salah satu fokus utama Amal Hasan adalah hilirisasi sektor perikanan. Ia berencana untuk memaksimalkan potensi perikanan di Aceh Jaya guna meningkatkan perekonomian masyarakat. “Hilirisasi perikanan akan menjadi prioritas saya, karena sektor ini memiliki potensi besar untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat,” tambahnya.

Baca Juga :  Dr. Muslem Serahkan Kursi Roda Adaptif Untuk Penyembuhan Anak Cerebral Palsy

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain itu, Amal Hasan akan fokus pada perbaikan sektor pertanian, perkebunan, dan pariwisata. Menurutnya, sektor-sektor ini merupakan pilar ekonomi yang harus ditingkatkan untuk kemajuan Aceh Jaya. “Pertanian, perkebunan, dan pariwisata akan menjadi fokus utama dalam upaya meningkatkan perekonomian daerah,” jelasnya.

Amal Hasan juga berkomitmen untuk membangun tata kelola birokrasi yang lebih baik dengan meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di Aceh Jaya. Ia percaya bahwa birokrasi yang efisien dan profesional adalah kunci untuk mendongkrak kinerja pemerintah. “Kita perlu membangun SDM yang unggul untuk mendukung perbaikan birokrasi di Aceh Jaya,” tegasnya.

Dalam bidang keagamaan, Amal Hasan berencana untuk memperkuat nilai-nilai syariat Islam baik secara akidah maupun muamalah. “Penguatan syariat Islam akan menjadi dasar dalam setiap kebijakan yang diambil, memastikan bahwa pembangunan berjalan seiring dengan nilai-nilai agama,” kata Amal Hasan.

Baca Juga :  Jelang Liga 2, Ditpamobvit Polda Aceh Risk Assessment Stadion Harapan Bangsa

Amal Hasan juga di berbagai organisasi. Ia menjabat sebagai Ketua Umum Ikatan Alumni Universitas Syiah Kuala (IKA USK), Ketua Umum Ikatan Alumni Kabupaten Aceh Jaya (IKAJAYA), Ketua Umum Perhimpunan Humas Indonesia Provinsi Aceh (PERHUMASAN), dan Ketua Umum Ikatan Alumni Fakultas Ekonomi dan Bisnis Syiah Kuala (IKAFENSY). “Pengalaman saya di berbagai organisasi akan saya manfaatkan untuk memajukan Aceh Jaya,” ungkapnya.

Dengan dukungan penuh dari Partai Gerindra dan masyarakat, Amal Hasan optimis dapat membawa perubahan positif bagi Aceh Jaya. “Saya mengharapkan dukungan dari seluruh masyarakat Aceh Jaya. Bersama, kita bisa mencapai tujuan yang lebih baik,” tuturnya.

Pencalonan Amal Hasan melalui Partai Gerindra mendapat respon positif dari berbagai kalangan. Sekretaris DPD Gerindra Aceh, Abdurrahman Ahmad, menyatakan keyakinannya bahwa Amal Hasan memiliki kapasitas dan integritas untuk memimpin Aceh Jaya. “Kami yakin Pak Amal Hasan mampu membawa perubahan yang diharapkan masyarakat,” kata Abdurrahman Ahmad. (HS)

Berita Terkait

Desak Pemerintah Pusat berikan hak kelola Migas diatas 12 Mil untuk Aceh
Muslim Aiyub Siap Jadi Bagian PPA Dan Optimis PPA Akan Jadi Partai Besar Di Aceh
Polemik UU TNI Dilihat Secara Objektif, Mantan Panglima GAM Sayed Mustafa Angkat Bicara
Ketua Influencer Badan Pemenangan Aceh, Tarmizi AGe, Dukung Gekrafs Aceh Dorong Pembentukan Dinas Ekonomi Kreatif
Kami Rakyat Aceh Protes Harga Tiket Pesawat Mahal
SAPA Desak Pemerintah: Wujudkan Keadilan Harga Tiket Pesawat ke Aceh
PUSDA Kritik Kebijakan CSR Bupati Aceh Barat: Jangan Hambat Investasi!
Ketua TP-PKK Provinsi Aceh, Ny. Marlina Muzakir Resmi Lantik Ketua TP-PKK Nagan Raya

Berita Terkait

Rabu, 9 April 2025 - 09:39 WIB

LSM Trinusa Provinsi Lampung Himbau Pejabat Daerah Segera Laporkan LHKPN 2024

Rabu, 2 April 2025 - 09:32 WIB

Polda Lampung Terapkan ‘Delay System’ untuk Atasi Kepadatan Kendaraan di Pelabuhan Bakauheni pada Arus Balik Lebaran 2025

Jumat, 14 Maret 2025 - 13:19 WIB

LSM TRINUSA Provinsi Lampung Sayangkan Sikap Sekwan Kota Bandar Lampung Tidak Membalas Surat Konfirmasi Dugaan Korupsi

Rabu, 12 Maret 2025 - 19:27 WIB

Kejati Lampung Periksa 2 Orang Mantan Sekwan DPRD Tanggamus Terkait Dugaan Korupsi Perjalanan Dinas

Selasa, 11 Maret 2025 - 08:45 WIB

Polda Lampung Imbau Warga Hindari Jual Beli Bagian Satwa Dilindungi.

Jumat, 7 Maret 2025 - 13:12 WIB

*Sekjen LSM Trinusa Provinsi Lampung Sayangkan Sikap Pegawai BPKAD Provinsi Lampung Tolak Surat Konfirmasi Dugaan Korupsi*

Jumat, 7 Maret 2025 - 09:29 WIB

Bupati Pringsewu Hadiri Sertijab Kepala Perwakilan BPK RI Provinsi LampunG

Kamis, 6 Maret 2025 - 11:42 WIB

Ketua Da’i Kamtibmas Polda Lampung Tekankan Penyamaan Visi dan Misi dalam Menangkal Radikalisme dan Kejahatan

Berita Terbaru