Panitia Musda KNPI Nagan Raya Mengundang Pemuda Yang Terbaik Untuk Bakal Calon Ketua KNPI

- Redaksi

Rabu, 14 Agustus 2024 - 13:26 WIB

50265 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Oplus_132096

Oplus_132096

Nagan Raya : Menjelang Musyawarah Daerah (Musda) ke-IV Dewan Pengurus Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI) Nagan Raya Provinsi Aceh yang dijadwalkan pada 19 Agustus 2024, pihak panitia mulai membuka pendaftaran Bakal Calon Ketua baru DPD KNPI Nagan Raya untuk periode 2024 – 2027 mendatang.

Ketua Panitia Musda Ke IV DPD KNPI Nagan Raya Agus Salim, Rz,S.Sos menyebutkan bahwa waktu pendaftaran dibuka sejak pada tanggal 15 – 16 Agustus 2024. dan ditutup pada pukul 24.00. Wib.Rabu. 13 Agustus 2024.

Sementara untuk syaratnya, Bakal Calon ketua DPD KNPI Nagan Raya minimal harus mendapatkan surat dukungan tertulis dari 3 Dewan Pengurus Kecamatan (DPK KNPI) dari 10 DPK di Nagan Raya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selanjutnya, bakal calon ketua juga harus mendapatkan 6 surat dukungan tertulis dari Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP) yang berhimpum di bawah KNPI Kabupaten Nagan Raya.

” Persyaratan bakal calon ketua DPD KNPI tersebut adalah mekanisme organisasi yang diatur dalam AD/ART dan peraturan organisasi KNPI” terang Agus.

Baca Juga :  TRK Bupati Nagan Raya Didampingi Wabup Sidak Pasar Tradisional Simpang Peut.

Untuk persyaratan lain kata dia yakni :
1. Bakal calon Ketua DPD KNPI Nagan Raya pernah atau sedang aktif menjadi pengurus OKP di tingkatan masing-masing, dan atau pernah menjadi pengurus KNPI ditingkatan masing-masing.
2. Berusia maksimal 40 tahun.
3. Berdomisili di kabupaten Nagan Raya.
4. Surat Jasmani dan Rohani.
5. Mampu membaca Al-Quran yang dibuktikan dengan surat keterangan dari institusi resmi atau dibuktikan dengan tes baca Al-Quran pada saat pendaftaran.
6. Menyerahkan dokumen cetak tertulis Visi dan Misi.
7. Daftar riwayat hidup.( CV )
8. Pas foto ukuran 4X6 Sebanyak: 2 lembar, 3X4 2 lembar, dan pas foto close up 1 lembar.
9. Photo Copy Ijazah Sarjana ( S.1)
10. Photo Copy KTP elektronik
11. Photo Copy Kartu Keluarga (KK)
12. Melampirkan Photo Copy SK OKP / SK Pengurus KNPI.

“Seluruh berkas itu diserahkan kepada SC Musda di Sekretariat KNPI Nagan Raya Jalan Nasional Meulaboh Tapaktuan Gampong Blang Teungeh, Kecamatan Kuala, Kabupaten Nagan Raya paling telat tanggal 16 Agustus Jam 23.00 Wib. Atau bila ada hal-hal yang belum jelas, boleh ditanyakan langsung ke panitia di sekretariat,” kata Agus.

Baca Juga :  Said Mudhar PLT Camat Seunagan Timur Terbitkan SE Jadwal Tanam Serentak Tahun 2025.
Ketua Steering Commitee (SC) yang juga ketua KNPI Nagan Raya Banta Diman, M.Si,
Ketua Steering Commitee (SC) yang juga ketua KNPI Nagan Raya Banta Diman, M.Si,

Sementara itu Ketua Steering Commitee (SC) yang juga ketua KNPI Nagan Raya Banta Diman, M.Si, mengatakan, jumlah peserta atau pemilik suara pada pemilihan ketua baru di Musda ke- IV DPD KNPI Nagan Raya 2024 adalah sebanyak 39 OKP dan 10 DPK.

” Ketentuan jumlah peserta tersebut adalah hasil keputusan yang telah ditetapkan pada saat Rapat Pimpinan Daerah tanggal 4 Agustus 2024 kemarin,” ujar Banta Diman.

Selain itu, Banta juga menambahkan bahwa pelaksanaan Musda di KNPI dimaksudkan bukan hanya sekedar melaksanakan aturan organisasi dan regenerasi kepengurusan, namun harus juga dimaknai sebagai momentum konsolidasi pemuda untuk mengambil peran dalam pembangunan daerah.

” Musda bukan saja untuk melaksanakan aturan organisasi dan ganti pengurus baru, tapi juga bermanfaat sebagai konsolidasi pemuda untuk membangun daerah. Dan saya juga mengajak siapapun yang mau menjadi calon, penuhi syarat-syaratnya, silahkan saja berkompetisi secara terbuka,” pungkas Banta Diman. (*)

Berita Terkait

Gerak Cepat: Sat Reskrim Polres Nagan Raya Berhasil Amankan Pelaku Judi Online Jenis Slot
Tim Terpadu Nagan Raya Periksa PT KIM Terkait Perizinan. HGU Dan Plasma
Batalyon C Pelopor Gelar Sertijab Danki dan Perwira Jajaran.
Pemkab Nagan Raya Umumkan Hasil Seleksi Bantuan Biaya Pendidikan Mahasiswa Berprestasi dan Santri Tahun 2026
Bencana Ekologis mengancam Kaltim, Solusi Islam Menjadi Jalan Yang Penting
Tiga Remaja Diduga Pencurian Kotak Amal Masjid : Kasat Reskrim Polres Nagan Raya Berhasil Amankan
Peletakan Batu Pertama Sekolah Rakyat di Nagan Raya, Bupati TRK Apresiasi Presiden Prabowo
TRK Bupati Nagan Raya Buka Diklat Kader MKGR Aceh 2025 Secara Resmi.

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:01 WIB

Tabligh Akbar Peringati Isra Mi’raj di Aceh Tenggara Berlangsung Khidmat, Wakil Bupati Ajak Masyarakat Teladani Keteladanan Rasulullah SAW

Kamis, 22 Januari 2026 - 07:17 WIB

DPRK Aceh Tenggara Akan Panggil BPBD Terkait Dugaan Penumpukan Logistik Bantuan

Selasa, 20 Januari 2026 - 21:58 WIB

Kapolda Aceh Serahkan 300 Kasur untuk Korban Banjir Bandang di Ketambe

Senin, 19 Januari 2026 - 21:59 WIB

Menanti Taji APH di Aceh Tenggara: Antara Anggaran “Hantu” dan Pembiaran Sistematis

Minggu, 18 Januari 2026 - 23:29 WIB

Respons Cepat Dinsos Agara: Nasi Bungkus untuk Korban Kebakaran Strak Pisang

Sabtu, 17 Januari 2026 - 23:02 WIB

Wakil Bupati Ajak Masyarakat Jadikan Isra Mi’raj Sebagai Momentum Memperkuat Iman dan Kepedulian Sosial

Sabtu, 17 Januari 2026 - 22:57 WIB

STKIP Usman Safri Kutacane Wisuda 87 Mahasiswa, Pemkab Apresiasi Kontribusi Dunia Pendidikan bagi Pembangunan Daerah

Sabtu, 17 Januari 2026 - 22:39 WIB

Bau Anyir Dana Bencana: LSM KALIBER Mendesak Polda Aceh Audit Total BPBD Aceh Tenggara!

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Polisi Bongkar Jual Beli Satwa Dilindungi di Riau, Owa Dijual Rp 10 Juta

Sabtu, 24 Jan 2026 - 00:17 WIB