Inspektur Labuhanbatu Ahlan T Ritonga Ikuti Kegiatan Peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia Tahun 2024 Secara Virtual.

REDAKSI LABUAHANBATU RAYA

- Redaksi

Senin, 9 Desember 2024 - 20:13 WIB

50126 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LABUHANBATU-WASPADA INDONESIA | Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Labuhanbatu Ir. Hasan Heri Rambe melalui Inspektur Labuhanbatu Ahlan T Ritonga, mengikuti kegiatan pada peringatan Hari Antikorupsi Sedunia Tahun 2024 secara virtual di ruang rapat bupati, Kelurahan Ujung Bandar, Kecamatan Rantau Selatan, Senin (9/12).

Membacakan pidato tertulis Presiden RI, Prabowo Subianto, Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Menkopolkam) RI, Budi Gunawan mengatakan, dengan mengusung tema ‘Teguhkan Komitmen Berantas Korupsi Untuk Indonesia Maju’ semangat menuju Indonesia Emas 2045 dapat terwujud.

“Tema ini dimaknai untuk memperkuat komitmen seluruh elemen bangsa dalam pemberantasan korupsi menuju indonesia Emas Tahun 2045, dan penguatan komitmen untuk terwujudnya pembangunan Nasional,”kata Menkopolkam.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Budi mengatakan, korupsi merupakan kejahatan luar biasa yang sangat menghambat pembangunan, merusak perekonomian bangsa, dan sangat menyengsarakan rakyat. Komitmen pemerintah dalam hal memerangi korupsi tertuang di dalam Asta Cita ketujuh Presiden dan Wakil Presiden RI.

Katanya, Asta Cita mengamanatkan untuk memperkuat reformasi politik hukum dan birokrasi, serta memperkuat pencegahan dan pemberantasan korupsi serta narkoba, didalam konteks korupsi penekanan utama Asta Cita adalah melakukan pencegahan yang mengikuti oleh penindakan sebagai pendukung yang kuat bagi pemberantasan korupsi.

“Saya juga memberi perintah kepada seluruh penegak hukum untuk tidak ragu-ragu dan harus tegas di dalam memberantas tindak pidana korupsi, judi online, narkoba dan penyelundupan, jika korupsi dapat diberantas maka ekonomi indonesia akan tumbuh lebih pesat, karena anggaran dan investasi akan lebih efektif dalam menciptakan iklim bisnis yang semakin sehat,”katanya.

Menurutnya, salah satu strategi pemberantasan korupsi yang telah terbukti efektif adalah dengan terus menerus melakukan perbaikan pada proses tata kelola pemerintahan melalui digitalisasi dan reformasi sistemik pada aspek birokrasi di pemerintah.

“Pemerintah juga dapat meniru berspektif dari negara lain yang telah terbukti mampu di dalam melakukan pemberantasan korupsi.

Pemerintah juga terus mengupayakan perbaikan pelayanan melalui transformasi digital dan terus mendorong reformasi birokrasi,”ucapnya.

Katanya, sinergi yang baik antara KPK dengan seluruh instrumen penegak hukum, kementerian, lembaga masyarakat dan masyarakat adalah merupakan kata kunci dan langkah yang paling terbaik di dalam upaya pemberantasan korupsi.

“Saya berharap agar seluruh kementerian lembaga, baik ditingkat pusat maupun daerah dapat bersinergi, baik itu Yudikatif maupun Legislatif dapat bersatu padu dan bahu membahu di dalam memberantas korupsi di negara tercinta kita ini,”harapnya.

Sementara itu, Ketua Komisi Pemberantas Korupsi (KPK) Nawawi Pomolango mengatakan, sebagai negara yang telah meratifikasi konferensi PBB dalam melawan korupsi tahun 2003 yang telah diratifikasi dengan undang undang No 7 tahun 2006, indonesia memiliki komitmen kuat dalam memerangi korupsi.

“Hari Antikorupsi Sedunia ini kita peringati sekaligus untuk mengevaluasi kemajuan yang telah dicapai dan mengidentifikasi langkah-langkah yang perlu diambil untuk memperkuat upaya dalam pemberantasan korupsi,”tutupnya.

Selain Inspektur Kabupaten Labuhanbatu, terlihat seluruh pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) turut serta menghadiri peringatan Hari Antikorupsi Sedunia secara virtual.(RH)

 

Baca Juga :  Bung Joe: 'Jaga Harga Diri Seorang Wakil Rakyat, Jangan Sampai Salah Pilih Sebab Suara Bisa Dibeli'

 

 

Baca Juga :  Sidak ke Rutan Peraih WBK, Kakanwil Kemenkukham Sumut Terkesan Dan Apresiasi Keberhasilan Ruperdan

Berita Terkait

Berkat Informasi Warga, Iwan Diciduk Unit Reskrim Polsek Panai Tengah di Depan Pajak Ajamu.
ASM Diciduk Personil Reskrim Polsek Bilah Hilir Akibat Curanmor di Pangkatan.
Cemburu Diduga Menjadi Motif RB Aniaya Seorang Security PT. HPP Hingga Tewas.
Kapolsek Bilah Hilir Pimpin Pengamanan Pawai Takbir Idul Fitri 1446 H di Kecamatan Bilah Hilir.
Soal Inisial D Diduga Mendapatkan Perlakuan Istimewa di Lapas Kelas I Medan.
Di Bawah Kepemimpinan HA. Nuar Erde, IMO Sumut Hadir untuk Berbagi dan Menginspirasi
Gunakan Kursi Roda, Korban Dugaan Malpraktek RS Mitra Sejati minta Kapoldasu Tindaklanjuti Laporannya
Ketua DPW IMO Indonesia Sumut Sesalkan Oknum yang Memanfaatkan Profesi Wartawan untuk Meminta-minta

Berita Terkait

Rabu, 9 April 2025 - 09:39 WIB

LSM Trinusa Provinsi Lampung Himbau Pejabat Daerah Segera Laporkan LHKPN 2024

Rabu, 2 April 2025 - 09:32 WIB

Polda Lampung Terapkan ‘Delay System’ untuk Atasi Kepadatan Kendaraan di Pelabuhan Bakauheni pada Arus Balik Lebaran 2025

Jumat, 14 Maret 2025 - 13:19 WIB

LSM TRINUSA Provinsi Lampung Sayangkan Sikap Sekwan Kota Bandar Lampung Tidak Membalas Surat Konfirmasi Dugaan Korupsi

Rabu, 12 Maret 2025 - 19:27 WIB

Kejati Lampung Periksa 2 Orang Mantan Sekwan DPRD Tanggamus Terkait Dugaan Korupsi Perjalanan Dinas

Selasa, 11 Maret 2025 - 08:45 WIB

Polda Lampung Imbau Warga Hindari Jual Beli Bagian Satwa Dilindungi.

Jumat, 7 Maret 2025 - 13:12 WIB

*Sekjen LSM Trinusa Provinsi Lampung Sayangkan Sikap Pegawai BPKAD Provinsi Lampung Tolak Surat Konfirmasi Dugaan Korupsi*

Jumat, 7 Maret 2025 - 09:29 WIB

Bupati Pringsewu Hadiri Sertijab Kepala Perwakilan BPK RI Provinsi LampunG

Kamis, 6 Maret 2025 - 11:42 WIB

Ketua Da’i Kamtibmas Polda Lampung Tekankan Penyamaan Visi dan Misi dalam Menangkal Radikalisme dan Kejahatan

Berita Terbaru