Dukung Ketahanan Pangan Polres Tanah Karo Bersama Dinas Perikanan Karo, Tebar Benih Ikan Nila 12.500 Ekor

Umum Natanael S Milala

- Redaksi

Kamis, 19 Desember 2024 - 17:24 WIB

50364 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanah Karo || Waspada Indonesia

Dilaksanakan Kamis (19/12/24) penebaran benih ikan nila sebanyak 12.500 ekor di Desa Rumamis, Kecamatan Barusjahe, Kabupaten Karo. Dipimpin langsung Kapolres Tanah Karo, AKBP Eko Yulianto, S.H., S.I.K., M.M., M.Tr.Opsla,Polres Tanah Karo bersama Dinas Perikanan Karo melaksanakan kegiatan ini dalam rangka mendukung program Ketahanan Pangan Nasional

Penebaran benih ikan nila dilakukan di kolam ikan milik Karyawan Sembiring, salah satu warga Desa Rumamis, sebagai upaya mendorong ketahanan pangan di tingkat lokal.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kegiatan ini turut dihadiri Waka Polres Tanah Karo, Kompol Zulham, S.H., S.Kom., M.H., Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Karo Sarjana Purba, S.T.P., M.M., beserta stafnya, serta para pejabat utama Polres Tanah Karo.

Baca Juga :  Bupati Karo Apresiasi Dan Sampaikan Pentingnya Fasilitas Rehabilitasi Narkoba Yang Memadai

Kapolres Tanah Karo, menyampaikan bahwa program ini merupakan wujud kepedulian Polres Tanah Karo terhadap ketersediaan pangan, khususnya di sektor perikanan. “Kami berharap penebaran benih ini dapat menjadi langkah awal dalam meningkatkan produktivitas hasil perikanan di wilayah Tanah Karo, serta membantu masyarakat untuk menjaga ketahanan pangan,” ujar Kapolres.

Kegiatan ini mendapatkan apresiasi yang tinggi dari masyarakat setempat. Karyawan Sembiring, pemilik kolam ikan, menyampaikan rasa terima kasihnya atas perhatian Polres Tanah Karo. “Kami merasa sangat terbantu dengan adanya program ini. Semoga bisa memberikan hasil yang baik bagi perekonomian keluarga kami dan masyarakat sekitar,” ungkapnya.

Baca Juga :  Kapolres Tanah Karo Pimpin Upacara Pemakaman Kompol (Purn) Narno di Taman Makam Bahagia Kabanjahe

Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Sarjana Purba, juga mengapresiasi langkah Polres Tanah Karo dalam mendukung program pemerintah daerah. Ia menegaskan bahwa sinergi antara instansi kepolisian dan pemerintah daerah sangat penting untuk mendorong terciptanya ketahanan pangan yang berkelanjutan.

Kegiatan penebaran benih ikan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam menciptakan ketersediaan pangan yang memadai sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Karo.

( Nathan 366 )

Berita Terkait

Tupon dan 10,45 Gram Sabu Diamankan Team Unit Reskrim Polsek Bilah Hilir di Kelurahan Negerilama.
Wakapolres Tanah Karo : Keberadaan Organisasi Profesi Media Sangat Penting Dalam Membangun Informasi Yang Sehat, Edukatif, Dan Berimbang
Wabup Nagan Raya Raja Sayang Terima Kunker Wali Kota Banda Aceh, Salurkan Bantuan Banjir di Beutong Ateuh
Minim Papan Proyek dan Akses Informasi, Pekerjaan Rutin Jalan Jabar Diduga Tak Akuntabel
Panen Raya Padi Sawah di Kecamatan Mardingding Indikator Keberhasilan Pemulihan Dan Penguatan Jaringan Irigasi Kawasan Terdampak Banjir
BPN KBB Serahkan 250 Sertipikat PTSL 2025 di Desa Mekar Jaya, Sekaligus Sosialisasikan Sertipikat Elektronik
Ribuan ASN Di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Karo Ikuti Apel Gabungan
Kapolda Riau Saat Orasi di Hadapan 1.000 Siswa se-Provinsi Riau:  Generasi Muda Adalah Kunci Menjaga Alam, Kepercayaan, dan Masa Depan

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 20:38 WIB

LSM LIRA Ungkap Dugaan Pelanggaran oleh Kasat Narkoba dalam Penanganan Bandar di Medan

Rabu, 7 Januari 2026 - 20:23 WIB

Dinas Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Aceh mengerahkan 70 Relawan untuk membersihkan SMPN 5 Karang Baru Aceh Tamiang

Selasa, 6 Januari 2026 - 21:04 WIB

Ketum PPA Desak Presiden Ringankan Tagihan PDAM dan PLN bagi Korban Banjir di Aceh

Selasa, 6 Januari 2026 - 20:58 WIB

Aliansi Pers Akan Kawal Rehab Rekon Pasca Banjir Aceh, Sediakan Layanan Keluhan

Selasa, 6 Januari 2026 - 12:15 WIB

Hasil Evaluasi APBA 2026 dari Kemendagri Diterima, TAPA Segera Kaji dan Laporkan ke Gubernur

Rabu, 31 Desember 2025 - 19:23 WIB

Dari Dapil Ke Senayan : Kisah Jamaluddin Idham Mengawal Harapan Rakyat Selama 365 Hari

Selasa, 30 Desember 2025 - 16:55 WIB

Ketua DPRK Banda Aceh Bantu Petani Cabai Aceh Tengah

Jumat, 26 Desember 2025 - 13:22 WIB

Sekjen DPW Fanst Respon Aceh Desak Kapolda Bentuk Tim Lapangan Tangani Kayu Gelondongan Pascabanjir

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Polisi Bongkar Jual Beli Satwa Dilindungi di Riau, Owa Dijual Rp 10 Juta

Sabtu, 24 Jan 2026 - 00:17 WIB