Dana Desa Rp 4,95 Triliun Tuntas Disalurkan, Pemuda Aceh Apresiasi Langkah Kadis DPMG Aceh bergerak cepat menindaklanjuti arahan Pj Gubernur Aceh

REDAKSI BANDA ACEH

- Redaksi

Senin, 30 Desember 2024 - 07:48 WIB

50285 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dana Desa Rp 4,95 Triliun Tuntas Disalurkan, Pemuda Aceh Apresiasi Langkah Kadis DPMG Aceh bergerak cepat menindaklanjuti arahan Pj Gubernur Aceh

BANDA ACEH – Ketua Pusat Studi Pemuda Aceh (PUSDA), Heri Safrijal SP MTP, mengapresiasi langkah konkret Dinas Pemberdayaan Masyarakat Gampong (DPMG) Provinsi Aceh yang dipimpin oleh T Aznal Zahri. DPMG berhasil gerak cepat menindaklanjuti arahan Pj Gubernur Aceh, Dr. Safrizal, dengan menyelesaikan penyaluran Dana Desa 2024 sebesar Rp4,95 triliun untuk mendukung berbagai program prioritas pembangunan desa.

Menurut Heri, pencapaian ini merupakan hasil kerja sama solid antara pemerintah daerah dengan desa-desa di Aceh. “Kami mengapresiasi Kepala DPMG Aceh atas capaian penyaluran Dana Desa hingga 99,94 persen. Ini merupakan wujud nyata komitmen pemerintah dalam membangun masyarakat gampong,” ujarnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

T Aznal Zahri menyebutkan bahwa alokasi Dana Desa tahun 2024 mencapai Rp4,95 triliun, yang disalurkan ke 6.497 desa di seluruh Aceh. Dana tersebut juga mencakup dana insentif tambahan yang dimanfaatkan untuk berbagai program prioritas yang mendukung pemberdayaan masyarakat.

Baca Juga :  Wakapolda Aceh Pimpin Apel Perdana Di Mapolda Aceh

Penyaluran Dana Desa dilakukan dalam dua skema, yakni earmark dan non-earmark. Dana earmark digunakan untuk program Bantuan Langsung Tunai (BLT), ketahanan pangan dan hewani, serta pencegahan stunting. Sementara itu, dana non-earmark dialokasikan untuk sektor prioritas di desa, seperti pembangunan infrastruktur, pemberdayaan ekonomi, dan penyertaan modal Badan Usaha Milik Desa (BUMDes).

Heri mantan Sekjend BEM USK menilai langkah ini sebagai wujud nyata pembangunan terintegrasi di desa-desa Aceh. “Penyaluran Dana Desa yang tepat sasaran ini akan mempercepat konektivitas dan pembangunan di daerah serta gampong, sehingga memberikan dampak langsung bagi kesejahteraan masyarakat,” tambahnya.

Tahun 2025, pemerintah Aceh telah menetapkan fokus penggunaan Dana Desa pada penanganan kemiskinan ekstrem, penguatan ketahanan pangan, dan peningkatan pelayanan kesehatan dasar di tingkat desa. Selain itu, dana juga akan digunakan untuk pengembangan potensi desa, percepatan transformasi menuju desa digital, dan pembangunan berbasis padat karya dengan memanfaatkan bahan baku lokal.

Baca Juga :  IMP Seramoe Mekkah Minta Sekda Aceh Dicopot

Heri mengapresiasi kolaborasi jajaran Dinas DPMG Aceh yang telah bekerja keras untuk memastikan masyarakat desa dapat segera memanfaatkan Dana Desa dalam berbagai program pembangunan. “Langkah kolektif ini membuktikan bahwa DPMG Aceh berkomitmen untuk memajukan desa-desa di Aceh secara berkelanjutan,” ujarnya.

Dengan keberhasilan ini, PUSDA berharap pemerintah daerah terus melanjutkan inovasi dan kerja nyata dalam membangun gampong sebagai pilar utama pembangunan Aceh. “Kami optimis dengan kinerja yang solid seperti ini, masyarakat desa di Aceh akan semakin mandiri dan sejahtera,” tutup Heri.[*]

 

Berita Terkait

Perusahaan Industri Getah Pinus Ditegur Gubernur Aceh karena Tak Patuhi Penghentian Operasional dan Izin Lingkungan
Status Bendera Bulan Bintang Secara Hukum Belum Final Maka Jangan Di Kibarkan Karena Berpotensi Menimbulkan Gangguan Stabilitas Keamanan
Bea Cukai Aceh Peringatkan Adanya Situs Pelacakan Palsu yang Dipakai Penipu Yakinkan Korban
PISPI Aceh Luncurkan Buku Perdana Harapan Baru Pertanian Indonesia, Jadi Inspirasi Nasional
Rekrutmen PPPK Diduga Bermasalah, BPS Simeulue Terancam Audit Investigatif
Semangat Hari Pahlawan, Bea Cukai Aceh Kenalkan “Uang Kita” kepada Pelajar Lewat Kemenkeu Mengajar 10
Semarak Hari Pahlawan, Bea Cukai Aceh Kenalkan “Uang Kita” kepada Pelajar Lewat Kemenkeu Mengajar 10
PEMA UNADA Mengucapkan Selamat dan Sukses atas Yudisium Mahasiswa/i UNADA Banda Aceh

Berita Terkait

Jumat, 21 November 2025 - 21:57 WIB

Ketum DPH LAMR Sebut Green Policing Laksana Setitik Cahaya pada Kegelapan yang Panjang

Rabu, 19 November 2025 - 09:53 WIB

LAMR Kepulauan Meranti Apresiasi Kapolda Riau Tanam 21 Ribu Pohon

Sabtu, 15 November 2025 - 23:49 WIB

LAMR dan Dinas Perkim LH Kepulauan Meranti Sepakati Desain Tugu Selamat Datang

Jumat, 14 November 2025 - 10:26 WIB

LAMR Kepulauan Meranti Terima Bantuan Peralatan Kesenian dari PT Pelindo

Sabtu, 8 November 2025 - 23:59 WIB

Gebyar Bulan Bahasa di SD Negeri 16 Desa Banglas Barat: Meriah dan Inspiratif

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 23:46 WIB

Semarak Bulan Bahasa dan Sastra di SD N 9 Selatpanjang Timur, Meriah

Kamis, 9 Oktober 2025 - 22:15 WIB

Wakapolda Riau Bersama Polres Meranti, Gagalkan Peredaran Narkotika Internasional dalam Press Conference 

Kamis, 2 Oktober 2025 - 13:38 WIB

Bupati Kepulauan Meranti Resmikan Pelabuhan dan Tinjau RS Pratama

Berita Terbaru

PRINGSEWU

Guru di Kabupaten Pringsewu Belajar Kecerdasan Artifisial

Kamis, 27 Nov 2025 - 19:38 WIB