WASPADA INDONESIA.COM ||
Kab. Bandung Barat,- Dalam rangka mempererat tali silaturahmi pasca Hari Raya Idulfitri 1446 H, Pemerintah Kecamatan Saguling menggelar acara Halal Bihalal bersama Forkopimcam dan Wakil Bupati Kabupaten Bandung Barat, H. Asep Ismail M.Si, pada Senin, (14/4/2025).
Acara tersebut di gelar di Kantor Kecamatan Saguling dan dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat yang di antaranya Wakil Bupati Kabupaten Bandung Barat H. Asep Ismail M.Si., tokoh agama, tokoh masyarakat, perangkat desa, serta unsur Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam).
Bambang Wijanarko Ischan, S.STP., M.Si., selaku camat Kecamatan saguling dalam sambutannya menyampaikan bahwa acara Halal Bihalal ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi antar pemangku kepentingan, akan tetapi sebagai wujud nyata dari semangat sinergi dan kolaborasi antar elemen pemerintah dan masyarakat Kecamatan Saguling.
“Kami ingin momentum pasca Idulfitri ini menjadi titik awal yang baik untuk memperkuat koordinasi, menyatukan langkah, dan membangun kekompakan dalam mewujudkan pelayanan publik,Membangun Infrastruktur Pembangunan Jalan yang optimal di wilayah Kecamatan Saguling,”kata Camat Bambang.
Di tempat yang sama, Wakil Bupati H. Asep Ismail, Ia menyampaikan bahwa pemerintah daerah sangat mendukung kegiatan-kegiatan positif yang menurutnya mampu mempererat hubungan antara masyarakat dan aparatur pemerintahan.
“Kegiatan seperti ini penting dalam membangun rasa memiliki, memperkuat ikatan sosial, dan mempercepat penyelesaian berbagai tantangan pembangunan di tingkat desa dan kecamatan. Saya berharap dari Saguling, akan lahir inovasi-inovasi pelayanan publik yang responsif dan partisipatif,” ujar Asep Ismail.
Dengan demikian, Halal Bihalal ini menjadi bukti bahwa semangat Idulfitri benar-benar diresapi dan diimplementasikan dalam langkah nyata membangun kebersamaan, mewujudkan pelayanan prima, serta memperkuat koordinasi lintas sektor di wilayah Kecamatan Saguling.
Ladi irmawan