Momen Hari Bea Cukai ke-79, Pegawai Bea Cukai Aceh Diminta Jaga Integritas dan Sinergi

Waspada Indonesia

- Redaksi

Selasa, 14 Oktober 2025 - 00:23 WIB

50185 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banda Aceh, 13 Oktober 2025 — Kantor Wilayah Bea dan Cukai Aceh menggelar Apel Khusus dalam rangka memperingati Hari Bea dan Cukai ke-79 yang mengusung tema “Tangguh dalam Mengawasi, Tulus dalam Melayani”. Apel berlangsung khidmat di halaman kantor dan diikuti oleh seluruh pegawai Kanwil Bea Cukai Aceh.

Kepala Kantor Wilayah Bea Cukai Aceh, Bier Budy Kismulyanto, bertindak selaku pembina apel sekaligus membacakan amanat Menteri Keuangan Republik Indonesia, Purbaya Yudhi Sadewa.

Dalam amanatnya, Menteri Keuangan menegaskan bahwa peringatan Hari Bea dan Cukai bukan sekadar seremoni, melainkan momentum untuk meneguhkan kembali komitmen seluruh jajaran Direktorat Jenderal Bea dan Cukai agar tetap tangguh dalam mengawasi dan tulus dalam melayani masyarakat.

Baca Juga :  Aminullah Usman Komit Kembangkan UMKM untuk Kesejahteraan Rakyat

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kita tidak hanya menjaga pintu masuk negeri ini, tapi juga menjaga kepercayaan rakyat,” demikian disampaikan dalam amanat Menteri Keuangan yang dibacakan oleh Kepala Kanwil.

Menteri Keuangan juga menekankan pentingnya peran strategis Bea dan Cukai dalam menopang fiskal negara dan mendorong pertumbuhan ekonomi nasional. Melalui pengawasan yang efektif, pelayanan yang efisien, serta penerimaan negara yang optimal, Bea Cukai berkontribusi langsung terhadap stabilitas dan daya saing ekonomi Indonesia.

Lebih lanjut, amanat tersebut menyoroti keseimbangan antara pengawasan dan pelayanan. Pengawasan yang kuat memberikan kepastian hukum dan perlindungan bagi industri dalam negeri, sedangkan pelayanan yang tulus mempercepat arus perdagangan dan mendorong investasi.

Baca Juga :  Disbudpar Aceh Apresiasi Tim Keamanan PKA-8, Aduan Warga Berkurang

Selain itu, Menteri Keuangan juga mengingatkan pentingnya integritas sebagai pondasi moral seluruh pegawai.

“Selama Anda bekerja jujur, sesuai aturan, dan menjaga integritas, saya berdiri paling depan. Namun jika ada yang mengkhianati kepercayaan publik, tidak ada toleransi,” tegasnya dalam amanat tersebut.

Apel ditutup dengan seruan agar seluruh pegawai Bea dan Cukai terus menjaga semangat kebersamaan, profesionalisme, dan dedikasi untuk mewujudkan Bea Cukai Makin Baik.

Peringatan Hari Bea dan Cukai ke-79 tahun ini menjadi refleksi bersama bahwa peran Bea dan Cukai tidak hanya sebatas institusi pemungut penerimaan, tetapi juga sebagai penjaga kedaulatan ekonomi dan mitra pembangunan bangsa. (RED)

Berita Terkait

Transparansi Pengadaan BBM Disoal, LIRA Minta BPK Audit Kinerja BPBD Gayo Lues Tahun 2025
LSM LIRA Ungkap Dugaan Pelanggaran oleh Kasat Narkoba dalam Penanganan Bandar di Medan
Dinas Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Aceh mengerahkan 70 Relawan untuk membersihkan SMPN 5 Karang Baru Aceh Tamiang
Ketum PPA Desak Presiden Ringankan Tagihan PDAM dan PLN bagi Korban Banjir di Aceh
Aliansi Pers Akan Kawal Rehab Rekon Pasca Banjir Aceh, Sediakan Layanan Keluhan
Hasil Evaluasi APBA 2026 dari Kemendagri Diterima, TAPA Segera Kaji dan Laporkan ke Gubernur
Dari Dapil Ke Senayan : Kisah Jamaluddin Idham Mengawal Harapan Rakyat Selama 365 Hari
Ketua DPRK Banda Aceh Bantu Petani Cabai Aceh Tengah

Berita Terkait

Rabu, 21 Januari 2026 - 00:53 WIB

Partai Cinta Negeri Usung Pendiri Sekaligus Ketua Umumnya, Samsuri S.Pd.I., M.A., sebagai Capres RI 2029

Selasa, 20 Januari 2026 - 18:17 WIB

Putusan MK Nomor 145/PUU-XXlll/2025, Teguhkan Peran Pers Sebagai Pilar Demokrasi dan Penyeimbang Kekuasaan 

Sabtu, 17 Januari 2026 - 12:14 WIB

DPP AKPERSI: Sobang Terancam Pendidikan, Kesehatan dan Pertanian 

Jumat, 16 Januari 2026 - 20:53 WIB

BNN Bongkar Produksi Vape Narkoba Omzet Rp 18 M, PW GPA DKI : BNN Selamatkan Ribuan Pemuda Dari Bahaya Narkoba

Jumat, 16 Januari 2026 - 04:24 WIB

Kamis, 15 Januari 2026 - 03:09 WIB

Kejati Malut diminta segera menetapkan tersangka kasus dugaan korupsi tunjangan anggota DPRD Provinsi Maluku Utara

Selasa, 13 Januari 2026 - 22:04 WIB

RKAB PT HSM Dipersoalkan Aktivis Maluku Utara Datangi Dirjen Minerba dan PT CNGR

Senin, 12 Januari 2026 - 19:51 WIB

PDIP Ungkap 8 Tantangan Utama Bangsa dalam Penutupan Rakernas I

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Polisi Bongkar Jual Beli Satwa Dilindungi di Riau, Owa Dijual Rp 10 Juta

Sabtu, 24 Jan 2026 - 00:17 WIB