Kapolres Aceh Tenggara Pimpin Sertijab Kasat Intelkam dan Kasat Lantas, Tegaskan Mutasi Sebagai Penyegaran dan Penguatan Pelayanan Publik

Waspada Indonesia

- Redaksi

Rabu, 29 Oktober 2025 - 15:12 WIB

50412 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KUTACANE — Dalam rangka penyegaran organisasi dan pembinaan karier personel, Polres Aceh Tenggara menggelar upacara serah terima jabatan (sertijab) dua perwira menengah yang menempati posisi strategis di satuan intelijen dan lalu lintas. Upacara dilangsungkan di Lapangan Apel Mapolres Aceh Tenggara, Rabu (29/10/2025) pukul 08.00 WIB, dipimpin langsung oleh Kapolres Aceh Tenggara, AKBP Yulhendri, S.H., S.I.K., M.I.K.

Upacara yang berlangsung khidmat ini turut dihadiri oleh para pejabat utama, seluruh perwira, serta jajaran personel Polres Aceh Tenggara. Dua pejabat yang melaksanakan serah terima adalah IPTU Irwansyah Pelis, S.H., yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polres Aceh Tenggara, dan IPTU Said Iskandar, S.E., M.H., mantan Kepala Satuan Intelijen dan Keamanan (Kasat Intelkam).

Dalam mutasi kali ini, IPTU Irwansyah Pelis mendapat penugasan baru sebagai Kasat Samapta Polres Aceh Tamiang. Posisi Kasat Lantas Polres Aceh Tenggara kini diemban oleh IPTU Mardani, yang sebelumnya menjabat sebagai Panit 1 Unit 6 Satuan Patroli Jalan Raya (SATPJR), Ditlantas Polda Aceh. Sementara itu, jabatan Kasat Intelkam dilepas IPTU Said Iskandar untuk kemudian diamanahkan kepada IPTU Zakaria, yang sebelumnya menjabat sebagai KBO (Kepala Bagian Operasi) Sat Intelkam Polres Aceh Tenggara.

Baca Juga :  Perbaikan Jalan Nasional Batas Gayo Lues–Kutacane–Batas Sumut Dimulai, PPK 35 Fokus Pengaspalan dan Marka Kejut

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam amanatnya, Kapolres AKBP Yulhendri menyampaikan bahwa mutasi adalah bagian dari dinamika organisasi di lingkungan Polri. Selain merupakan langkah penyegaran, mutasi juga menjadi sarana untuk memperluas wawasan, pengalaman, serta tanggung jawab setiap personel guna menciptakan kepolisian yang adaptif dan profesional.

“Mutasi adalah bagian dari dinamika organisasi Polri. Diharapkan kepada pejabat yang baru agar dapat segera menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja dan meneruskan program-program yang telah berjalan dengan baik. Tidak kalah penting, juga diharapkan mampu melakukan inovasi pelayanan publik sebagai bagian dari upaya kita semua dalam menghadirkan Polri yang presisi,” ujar Kapolres.

Lebih lanjut, Kapolres juga memberikan apresiasi kepada para pejabat lama atas dedikasi, loyalitas, dan kontribusi yang telah diberikan selama bertugas di Polres Aceh Tenggara. Ia menyebutkan bahwa pengalaman yang telah diperoleh kiranya dapat menjadi modal penting dalam menjalankan tugas baru di tempat penugasan selanjutnya.

Baca Juga :  Tragedi Berdarah di Festival Muslim Ayub: Remaja 21 Tahun Tewas Ditikam Saat Malam Puncak

“Terima kasih atas pengabdian dan kinerja yang telah diberikan. Semoga pengalaman selama bertugas di Polres Aceh Tenggara menjadi bekal berharga dalam pengabdian dan pelayanan di tempat tugas yang baru,” tambah AKBP Yulhendri.

Rangkaian upacara sertijab ditandai dengan penandatanganan berita acara serah terima jabatan serta pengambilan sumpah jabatan, yang dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab dan dipimpin langsung oleh Kapolres.

Dengan rotasi ini, diharapkan pelayanan publik Polres Aceh Tenggara dapat terus ditingkatkan seiring dengan masuknya energi baru dalam jajaran kepemimpinan di unit intelijen dan lalu lintas. Penguatan kinerja satuan serta kesinambungan program pelayanan kepada masyarakat menjadi komitmen utama dalam mendukung terwujudnya Polri yang presisi, humanis, dan profesional di wilayah hukum Kabupaten Aceh Tenggara.

Laporan : Salihan Beruh

Berita Terkait

Protes Warga Desa Lawe Beringin Horas Meningkat, Kejaksaan Didesak Bertindak Tegas Terkait Kasus Dana Publik
Tabligh Akbar Peringati Isra Mi’raj di Aceh Tenggara Berlangsung Khidmat, Wakil Bupati Ajak Masyarakat Teladani Keteladanan Rasulullah SAW
DPRK Aceh Tenggara Akan Panggil BPBD Terkait Dugaan Penumpukan Logistik Bantuan
Kapolda Aceh Serahkan 300 Kasur untuk Korban Banjir Bandang di Ketambe
Menanti Taji APH di Aceh Tenggara: Antara Anggaran “Hantu” dan Pembiaran Sistematis
Respons Cepat Dinsos Agara: Nasi Bungkus untuk Korban Kebakaran Strak Pisang
Wakil Bupati Ajak Masyarakat Jadikan Isra Mi’raj Sebagai Momentum Memperkuat Iman dan Kepedulian Sosial
STKIP Usman Safri Kutacane Wisuda 87 Mahasiswa, Pemkab Apresiasi Kontribusi Dunia Pendidikan bagi Pembangunan Daerah

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 00:17 WIB

Polisi Bongkar Jual Beli Satwa Dilindungi di Riau, Owa Dijual Rp 10 Juta

Jumat, 23 Januari 2026 - 10:07 WIB

Wakapolres Tanah Karo : Keberadaan Organisasi Profesi Media Sangat Penting Dalam Membangun Informasi Yang Sehat, Edukatif, Dan Berimbang

Kamis, 22 Januari 2026 - 18:02 WIB

Wabup Nagan Raya Raja Sayang Terima Kunker Wali Kota Banda Aceh, Salurkan Bantuan Banjir di Beutong Ateuh

Rabu, 21 Januari 2026 - 10:43 WIB

Minim Papan Proyek dan Akses Informasi, Pekerjaan Rutin Jalan Jabar Diduga Tak Akuntabel

Selasa, 20 Januari 2026 - 22:35 WIB

Publik Gempar! Dugaan Asusila Libatkan Oknum Sekdes Ogan Ilir, Korban Tak Terlacak Keberadaannya

Selasa, 20 Januari 2026 - 22:35 WIB

BPN KBB Serahkan 250 Sertipikat PTSL 2025 di Desa Mekar Jaya, Sekaligus Sosialisasikan Sertipikat Elektronik

Minggu, 18 Januari 2026 - 16:27 WIB

Gerak Cepat: Sat Reskrim Polres Nagan Raya Berhasil Amankan Pelaku Judi Online Jenis Slot

Sabtu, 17 Januari 2026 - 23:44 WIB

Polres Kampar Gandeng Kodim 0313/KPR, Tertibkan Tambang Ilegal, Amankan Alat Berat & Pelaku

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Polisi Bongkar Jual Beli Satwa Dilindungi di Riau, Owa Dijual Rp 10 Juta

Sabtu, 24 Jan 2026 - 00:17 WIB