Hasto Kristiyanto Persoalkan Food Estate,PMPHI: Apakah Jokowi Bukan Petugas Partai dari PDIP Lagi?

- Redaksi

Senin, 21 Agustus 2023 - 00:44 WIB

50191 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA

Koordinator Pusat Monitoring Politik dan Hukum Indonesia (PMPHI), Gandi Parapat mengatakan, masalah Food Estate yang dipersoalkan Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto terhadap pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi), sebagai bagian dari kejahatan lingkungan, sudah menjadi pusat perhatian.

“Masalah Food Estate ini bertambah menarik karena dikritik oleh Sekjen PDIP. Kritikan ini membawa kesan bahwa Presiden Jokowi seakan bukan petugas partai PDIP lagi. Yang kita ketahui, PDIP menyebutkan Presiden Jokowi sebagai petugas partai,” ujar Gandi Parapat kepada wartawan, Senin (21/8/2023).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Gandi mengaku tidak meragukan kritikan Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, yang mempersoalkan masalah program Food Estate yang notabene dikerjakan pemeritahan Presiden Jokowi guna mengantisipasi krisis pangan di Tanah Air.

Baca Juga :  Bang Joni Bersama Apa Genseng Hiburkan Ribuan Tim JOZ. Di Kota Jeuram

“Apa yang disampaikan Sekjen PDIP tersebut merupakan bentuk konsistensi PDIP dalam membela wong cilik. Kritikan Hasto ini patut untuk diapresiasi. Namun, hal yang menjadi pertanyaan, apakah kritikan itu sekaligus memberikan penegasan bahwa Presiden Jokowi bukan sebagai petugas partai dari PDIP lagi? Ketegasan PDIP ini paling dinantikan publik,” ungkap Gandi.

Menurut Gandi, PDIP tidak membuka aib sendiri ketika mengungkit masalah proyek Food Estate tersebut. Kritikan tersebut justru untuk membela kepentingan wong cilik, khususnya masyarakat petani yang dilibatkan untuk mengelola food estate tersebut. Kegagalan dari proyek food estate oleh pemerintahan ini justru menjadi pertanyaan.

“Kita mengapresiasi sorotan dan kritikan membangun oleh PDIP tersebut. PMPHI menyarankan PDIP melalui petugas partainya tidak hanya sekedar memprotes namun bersedia membuat laporan ke aparat penegak hukum terkait kerugian negara maupun kerusakan lingkungan yang dituding sebagai bagian dari kejahatan lingkungan,” jelasnya.

Baca Juga :  Aspirasi Nelayan Terwujud, Profil H. Sismoyo, S.H, M.M Caleg DPRD Jawa Tengah Dapil 4

Disebutkan Gandi, masyarakat akan memberikan dukungan terhadap Hasto maupun PDIP untuk mengungkap kasus yang dimaksud. Dukungan masyarakat terhadap partai besutan Megawati Soekarnoputri ini dipastikan akan semakin bertambah besar dalam menyambut Pemilu 2024 mendatang.

“Ketegasan PDIP terkait masalah proyek Food Estate ini sangat dinantikan masyarakat. Ini merupakan pintu masuk bagi Polri, Kejaksaan maupun Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk menyelidiki kebenaran yang disampaikan Sekjen PDIP ke publik. Masyarakat menantikan masalah ini agar dibuka terang benderang,” sebut Gandi.(nia)

Berita Terkait

PDIP Ungkap 8 Tantangan Utama Bangsa dalam Penutupan Rakernas I
Putra Nagan Raya Jamaluddin Idham Pimpin Partai PDI Perjuangan Tingkat Provinsi Aceh
SWI Ingatkan Pemerintah: Jangan Jadikan PWI Satu-satunya Mitra, Pers Harus Merdeka dan Berdaulat
Partai Cinta Negeri Kukuhkan Samsuri, S.Pd.I., M.A. Sebagai Capres 2029, Didukung Seluruh Struktur Partai
Abi Hasan Resmi Dikukuhkan sebagai Ketua PKS Aceh Tenggara Periode 2025–2030, Tegaskan Komitmen Sinergi dan Pembangunan Berkeadilan
Partai Cinta Negeri Kukuhkan Ketua Umum Samsuri Menjadi Calon Presiden Indonesia untuk Pilpres 2029–2034
Jerry Massie Menilai Jiwa Soehartoisme Mbak Tutut Menjadi Kekuatan untuk Memimpin Partai Beringin
Samsuri, S.Pd.I, M.A Ditetapkan Sebagai Calon Presiden RI oleh Partai Cinta Negeri untuk Pemilihan Umum Tahun 2029

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 11:58 WIB

Kapolres Asahan Ramah Tamah Bersama Warga Jalan Durian, Perkuat Sinergi Wujudkan Kampung Bersih Narkoba

Jumat, 23 Januari 2026 - 11:02 WIB

Sat Reskrim Polres Asahan Ungkap Kasus Pencurian Dengan Pemberatan di Kisaran

Kamis, 22 Januari 2026 - 20:06 WIB

Satresnarkoba Polres Asahan Ungkap Peredaran Narkotika Jenis Sabu di Desa Gedangan

Kamis, 22 Januari 2026 - 19:58 WIB

Satreskrim Polres Asahan Berhasil Ungkap Kasus Penganiayaan dan Mengamankan Tersangka M.I

Jumat, 17 Januari 2025 - 09:46 WIB

Kadivpas Kalsel Kontrol Lapas Kelas III Batulicin Lewat Video Call

Rabu, 11 September 2024 - 03:26 WIB

Bupati Surya Hadiri Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H di Desa Sei Jawi Jawi

Sabtu, 24 Agustus 2024 - 14:39 WIB

Gelar Yudisium Fakultas Hukum IAIDU Asahan, 79 Mahasiswa Hukum Resmi Dinyatakan Lulus

Selasa, 21 Mei 2024 - 21:23 WIB

Relawan Sedulur Prabowo- Gibran Menyatakan Siap Mendukung dan Mengusung Rianto,SH,MAP Maju di Pilkada Kabupaten Asahan

Berita Terbaru