Respon Cepat Pj Gubernur Aceh dan Dinas PUPR Pulihkan Akses Jalan Babahrot-Blangkejeren

REDAKSI BANDA ACEH

- Redaksi

Selasa, 14 Januari 2025 - 22:55 WIB

50214 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Respon Cepat Pj Gubernur Aceh dan Dinas PUPR Pulihkan Akses Jalan Babahrot-Blangkejeren

BANDA ACEH – Akses jalan tembus Babahrot, Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), menuju Blangkejeren, Gayo Lues, kini kembali normal setelah Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Aceh bersama Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Wilayah V menurunkan grade ketinggian badan jalan yang tertimbun tanah longsor.

“Informasi tersebut kami terima dari pekerja yang membersihkan tanah longsor di ruas jalan tersebut,” ujar Kepala Dinas PUPR Aceh, Ir. Mawardi ST, kepada media, Selasa (14/1/2025), di Banda Aceh.

Menurut Mawardi, laporan ini penting disampaikan kepada publik agar masyarakat yang akan melintasi jalan tersebut dapat mengetahuinya. Selain itu, Penjabat (Pj) Gubernur Aceh, Safrizal ZA, juga melakukan pemantauan harian terhadap kondisi jalan tembus pedalaman Aceh yang rawan bencana alam seperti banjir dan tanah longsor.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Baca Juga :  Pemkab Nagan Raya Presentasi Strategi Pengelolaan Layanan Informasi Publik Selama Tahun 2022.

“Pj Gubernur meminta Dinas PUPR bersama UPTD di daerah untuk terus memonitor dan melaporkan kondisi ruas jalan yang rawan bencana,” tambah Mawardi. Jika terjadi longsor, Pj Gubernur memerintahkan koordinasi cepat antara Dinas PUPR, Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA), dan pemerintah daerah setempat untuk segera mengatasinya.

Safrizal juga menekankan pentingnya menjaga kelancaran arus transportasi darat pada musim hujan. Menurutnya, jalan yang tertutup akibat tanah longsor dapat memutus suplai kebutuhan pokok ke daerah pedalaman, sehingga menyebabkan kelangkaan barang dan lonjakan harga.

Sebaliknya, kelancaran arus transportasi dapat membantu pasokan barang tetap tersedia, sekaligus meningkatkan harga hasil pertanian petani di daerah pedalaman. “Jika arus transportasi macet, harga hasil pertanian di sentra produksi akan anjlok. Ini menjadi prioritas kita untuk segera dicarikan solusi,” jelas Mawardi.

Kepala Dinas PUPR Aceh, Ir. Mawardi ST,

Mawardi menambahkan, pemantauan kondisi ruas jalan tidak hanya dilakukan pada jalan Babahrot-Blangkejeren, tetapi juga ruas jalan tembus lainnya di Aceh. Alat berat, dump truk, operator, dan BBM telah disiagakan di berbagai titik untuk merespons cepat jika terjadi bencana.

Baca Juga :  Musyawarah Besar Himpunan Pemuda Pelajar Mahasiswa Gayo Lues (HIPPEMAGAS) Banda Aceh Selesai Dilaksanakan

Ketua Kebijakan Publik dan Politik Aceh, Fajarul Arwalis SIP, mengapresiasi langkah cepat ini. “Inilah yang kita tunggu, respon sigap Pj Gubernur Aceh dan Dinas PUPR. Akses jalan ini menyangkut hajat hidup orang banyak, dari kebutuhan pokok hingga aktivitas ekonomi masyarakat,” katanya.

Fajarul menilai langkah ini sebagai bukti komitmen pemerintah Aceh dalam melayani masyarakat. “Kita salut, ini langkah ampuh yang sangat berdampak positif bagi masyarakat Aceh,” tambahnya.

Meski jalan sudah kembali normal, Mawardi mengingatkan para pengendara untuk berhati-hati saat melintasi kawasan rawan tanah longsor. Kondisi tebing dan badan jalan masih labil, sehingga bencana serupa bisa saja terjadi kembali jika hujan deras turun. “Kehati-hatian sangat diperlukan untuk menghindari risiko,” pungkasnya.[Heri]*

Berita Terkait

Transparansi Pengadaan BBM Disoal, LIRA Minta BPK Audit Kinerja BPBD Gayo Lues Tahun 2025
LSM LIRA Ungkap Dugaan Pelanggaran oleh Kasat Narkoba dalam Penanganan Bandar di Medan
Dinas Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Aceh mengerahkan 70 Relawan untuk membersihkan SMPN 5 Karang Baru Aceh Tamiang
Ketum PPA Desak Presiden Ringankan Tagihan PDAM dan PLN bagi Korban Banjir di Aceh
Aliansi Pers Akan Kawal Rehab Rekon Pasca Banjir Aceh, Sediakan Layanan Keluhan
Hasil Evaluasi APBA 2026 dari Kemendagri Diterima, TAPA Segera Kaji dan Laporkan ke Gubernur
Dari Dapil Ke Senayan : Kisah Jamaluddin Idham Mengawal Harapan Rakyat Selama 365 Hari
Ketua DPRK Banda Aceh Bantu Petani Cabai Aceh Tengah

Berita Terkait

Rabu, 21 Januari 2026 - 00:53 WIB

Partai Cinta Negeri Usung Pendiri Sekaligus Ketua Umumnya, Samsuri S.Pd.I., M.A., sebagai Capres RI 2029

Selasa, 20 Januari 2026 - 18:17 WIB

Putusan MK Nomor 145/PUU-XXlll/2025, Teguhkan Peran Pers Sebagai Pilar Demokrasi dan Penyeimbang Kekuasaan 

Sabtu, 17 Januari 2026 - 12:14 WIB

DPP AKPERSI: Sobang Terancam Pendidikan, Kesehatan dan Pertanian 

Jumat, 16 Januari 2026 - 20:53 WIB

BNN Bongkar Produksi Vape Narkoba Omzet Rp 18 M, PW GPA DKI : BNN Selamatkan Ribuan Pemuda Dari Bahaya Narkoba

Jumat, 16 Januari 2026 - 04:24 WIB

Kamis, 15 Januari 2026 - 03:09 WIB

Kejati Malut diminta segera menetapkan tersangka kasus dugaan korupsi tunjangan anggota DPRD Provinsi Maluku Utara

Selasa, 13 Januari 2026 - 22:04 WIB

RKAB PT HSM Dipersoalkan Aktivis Maluku Utara Datangi Dirjen Minerba dan PT CNGR

Senin, 12 Januari 2026 - 19:51 WIB

PDIP Ungkap 8 Tantangan Utama Bangsa dalam Penutupan Rakernas I

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Polisi Bongkar Jual Beli Satwa Dilindungi di Riau, Owa Dijual Rp 10 Juta

Sabtu, 24 Jan 2026 - 00:17 WIB