Rumah Dinas Karyawan PT. Socfindo Perkebunan Negeri Lama Dilalap Si Jago Merah.

REDAKSI LABUAHANBATU RAYA

- Redaksi

Jumat, 17 Januari 2025 - 14:10 WIB

50822 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LABUHANBATU-Waspada Indonesia | Satu rumah karyawan afd.I PT. Socfindo Perkebunan Negeri Lama di Desa Perkebunan Negeri Lama, Kecamatan Bilah Hilir, Kabupaten Labuhanbatu di lalap si jago merah, Jumat (17/01/2025) sekitar pukul 02.00 WIB dini hari.

Pantauan Waspada Indonesia, bangunan permanen itu terbakar hingga menyebabkan dua unit sepeda motor, mesin cuci, kulkas, alat dapur, pakaian dan uang 3 juta rupiah di yang disimpan di bawah jok sepeda motor ikut ludes terbakar. Tidak ada korban dan hanya pakaian di badan serta sedikit pakaian yg bisa di selamatkan.

Ibu Samirah karyawan PT. Socfindo yang sehari-hari bekerja sebagai karyawan perawatan itu mengalami trauma yang cukup dalam, sebab harta bendanya habis terbakar dan tidak bisa diselamatkan lagi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Baca Juga :  Lapor Pak Kapoldasu!!, Tolong Periksa Izin H7 dan Penyediaan Penari Telanjang serta Narkoba

“Saat itu cuaca hujan, saya tersadar karena tubuh saya merasa panas. Karena merasa curiga, saya keluar dari kamar depan melihat dari dapur api sudah menyala,” sebut Samirah dengan sedih sambil menangis.

Setelah mengetahui api sudah menyalah membakar dan merambat ke ruang tamu, Samirah teriak minta tolong keluar rumah bersama anaknya Nur Hafizah (16). 

Kepada Waspada Indonesia, Kepala Desa Perkebunan Negeri Lama Syahbudin Sihombing mengatakan, informasi kejadian kebakaran terjadi saat hujan deras. Perangkat Desa dan warga ikut memadamkan api dengan mengunakan alat dan air seadanya yang ada di parit perumahan karyawan.

“Berkat air hujan yang deras dan bantuan warga api bisa cepat di padamkan,” sebut Syahbudin.

Ditambahkan Syahbuddin, atas nama pribadi dan Pemerintahan Desa Perkebunan Negeri Lama sangat prihatin kepada musibah yang di alami ibu Samirah. 

Pemerintah Desa Perkebunan Negeri Lama menyerahkan bantuan kepada ibu Samirah korban kebakaran yang terjadi di PT. Socfindo Perkebunan Negeri Lama.

Masih dilokasi kebakaran terlihat pihak Pemerintah Desa dengan cepat tanggap dan memberikan kepedulian bantuan makan pokok kepada korban. Adapun bantuan yang diberikan antara lain: Beras, telur, mie instan, minyak makan, susu, gula, roti, kerupuk dan air mineral kemasan sebagai kepedulian Pemerintah Desa Perkebunan Negeri Lama kepada warganya.

“Semoga dengan bantuan ini ibu Samirah bisa terbantu dan bisa mengurangi rasa beban yang dialaminya,” cetus Kepala Desa Perkebunan Negeri Lama.

Sedangkan untuk kronologis penyebab kejadian, pengurus PT. Socfindo Perkebunan Negeri Lama saat di konfirmasi melalui pesan WhatsApp mengatakan ” Wa’alaikumsalam Bang…Sebentar ya, lagi dibuatkan kronologis nya Bang”.(*)

Berita Terkait

Tupon dan 10,45 Gram Sabu Diamankan Team Unit Reskrim Polsek Bilah Hilir di Kelurahan Negerilama.
Ketua DPD K.A.I Sumut Dr. Surya Wahyu Danil, S.H,. M.H., Kecam Keras Pembakaran Mobil Ketua DPC K.A.I Deli serdang
Pemerintahan Desa Bersama Polsek Bilah Hilir Gerebek Sarang Narkoba di Dusun Pekan Sennah.
Dua Tersangka Narkoba Diamankan Team Unit Reskrim Polsek Bilah Hilir.
Oknum Kades di Bilah Hilir Diduga Aniaya dan Hina Seorang Karyawan Perusahaan PT. Socfindo. 
Malam Hari, Personil Unit Reskrim Polsek Bilah Hilir Gerebek Sarang Narkoba di Lingkungan Sei Bomban Kelurahan Negeri Lama.
Kapolri Percayakan Jabatan Dir Krimsus Polda Sumsel Kepada Kombes Pol Doni Satrya Sembiring SH,SIK,M.Si
Dapat Narkoba Dari Dayu, Andi di Sei Kasih Diciduk Personil Unit Reskrim Polsek Bilah Hilir Saat Menunggu Pembeli di Balik Pohon Pisang.

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 19:11 WIB

Protes Warga Desa Lawe Beringin Horas Meningkat, Kejaksaan Didesak Bertindak Tegas Terkait Kasus Dana Publik

Kamis, 22 Januari 2026 - 07:17 WIB

DPRK Aceh Tenggara Akan Panggil BPBD Terkait Dugaan Penumpukan Logistik Bantuan

Selasa, 20 Januari 2026 - 21:58 WIB

Kapolda Aceh Serahkan 300 Kasur untuk Korban Banjir Bandang di Ketambe

Senin, 19 Januari 2026 - 21:59 WIB

Menanti Taji APH di Aceh Tenggara: Antara Anggaran “Hantu” dan Pembiaran Sistematis

Minggu, 18 Januari 2026 - 23:29 WIB

Respons Cepat Dinsos Agara: Nasi Bungkus untuk Korban Kebakaran Strak Pisang

Sabtu, 17 Januari 2026 - 23:02 WIB

Wakil Bupati Ajak Masyarakat Jadikan Isra Mi’raj Sebagai Momentum Memperkuat Iman dan Kepedulian Sosial

Sabtu, 17 Januari 2026 - 22:57 WIB

STKIP Usman Safri Kutacane Wisuda 87 Mahasiswa, Pemkab Apresiasi Kontribusi Dunia Pendidikan bagi Pembangunan Daerah

Sabtu, 17 Januari 2026 - 22:39 WIB

Bau Anyir Dana Bencana: LSM KALIBER Mendesak Polda Aceh Audit Total BPBD Aceh Tenggara!

Berita Terbaru