Prof. Adjunct Marniati Terima SK, Perempuan Pertama Pendiri dan Ketua Partai Lokal di Aceh

REDAKSI BANDA ACEH

- Redaksi

Kamis, 26 Juni 2025 - 13:38 WIB

50166 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Prof. Adjunct Marniati Terima SK, Perempuan Pertama Pendiri dan Ketua Partai Lokal di Aceh

BANDA ACEH – Satu lagi partai lokal resmi mewarnai panggung politik Aceh. Partai Perjuangan Aceh (PPA) resmi mendapatkan pengesahan badan hukum dari Kementerian Hukum  Republik Indonesia melalui Kantor Wilayah Aceh. Penyerahan Surat Keputusan (SK) pengesahan tersebut dilakukan secara resmi dan disambut dengan penuh antusias oleh jajaran pengurus PPA, Kamis (25/6/2025).

Penyerahan SK dilakukan oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkum Aceh, Dr. Drs. Meurah  Budiman SH MH, kepada Ketua Umum PPA, Prof. Adjunct Dr. Marniati, S.E., M.Kes, didampingi Ketua Pembina PPA, Dedi Defrizal, dan Sekretaris Jenderal Rayuan Sukma, serta disaksikan oleh seluruh jajaran pengurus partai. Dengan diterbitkannya SK pengesahan ini, PPA menjadi partai lokal ke-18 yang resmi tercatat di Aceh.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Baca Juga :  Kuasa Hukum Drs. Sulaimi, M.Si Ajukan Banding Administratif ke Mendagri atas Pemberhentian sebagai Sekda Aceh Besar

Dalam sambutannya, Meurah Budiman menyampaikan bahwa pengesahan ini merupakan hasil kerja keras yang panjang dan kolaboratif dari semua pihak, baik internal partai maupun dukungan dari pemerintah Aceh. “Setelah terbit SK dan masuk dalam Lembaran Negara, kami berharap PPA segera mendaftar ke KIP Aceh dan bergerak aktif merebut hati masyarakat,” ujar Meurah.

Lebih lanjut, Meurah menekankan pentingnya peran partai lokal dalam memperkuat demokrasi daerah dan memperjuangkan aspirasi rakyat Aceh. “PPA harus mampu melahirkan kader-kader unggul yang berintegritas tinggi serta berkomitmen terhadap kepentingan masyarakat dan kemajuan daerah,” katanya.

Ketua Umum PPA, Prof. Adjunct Dr. Marniati, S.E., M.Kes, menyampaikan apresiasi mendalam atas dukungan dan fasilitasi dari Kemenkum Aceh, khususnya kepada Meurah Budiman. Ia menyebut bahwa pengesahan ini menjadi titik awal perjuangan PPA untuk berkontribusi nyata dalam politik Aceh yang lebih bermartabat.

Baca Juga :  Hasil Evaluasi APBA 2026 dari Kemendagri Diterima, TAPA Segera Kaji dan Laporkan ke Gubernur

“Insyaallah dalam waktu dekat kita akan deklarasikan kepengurusan lengkap Partai Perjuangan Aceh. Keputusan ini kami sambut dengan kerja keras dan kesiapan total. Kami ingin hadir sebagai partai lokal yang sungguh-sungguh memperjuangkan kepentingan masyarakat Aceh,” tegas Marniati.

Ia juga menegaskan bahwa struktur PPA telah terbentuk di seluruh kabupaten/kota di Aceh dan siap mengikuti seluruh tahapan verifikasi di KIP. “Kami akan hadir sebagai kekuatan baru yang membawa harapan baru bagi rakyat Aceh. Ini bukan hanya tentang politik, tapi tentang membangun masa depan Aceh yang lebih baik dan sejahtera,” tutupnya.

Dengan semangat juang dan visi kebangkitan Aceh, PPA diharapkan menjadi partai lokal yang dapat memperkuat demokrasi, menjawab kebutuhan masyarakat, serta menghadirkan pemimpin-pemimpin daerah yang mumpuni dan berkomitmen pada nilai-nilai keadilan dan kemaslahatan rakyat.

Berita Terkait

Transparansi Pengadaan BBM Disoal, LIRA Minta BPK Audit Kinerja BPBD Gayo Lues Tahun 2025
LSM LIRA Ungkap Dugaan Pelanggaran oleh Kasat Narkoba dalam Penanganan Bandar di Medan
Dinas Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Aceh mengerahkan 70 Relawan untuk membersihkan SMPN 5 Karang Baru Aceh Tamiang
Ketum PPA Desak Presiden Ringankan Tagihan PDAM dan PLN bagi Korban Banjir di Aceh
Aliansi Pers Akan Kawal Rehab Rekon Pasca Banjir Aceh, Sediakan Layanan Keluhan
Hasil Evaluasi APBA 2026 dari Kemendagri Diterima, TAPA Segera Kaji dan Laporkan ke Gubernur
Dari Dapil Ke Senayan : Kisah Jamaluddin Idham Mengawal Harapan Rakyat Selama 365 Hari
Ketua DPRK Banda Aceh Bantu Petani Cabai Aceh Tengah
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 21 Januari 2026 - 00:53 WIB

Partai Cinta Negeri Usung Pendiri Sekaligus Ketua Umumnya, Samsuri S.Pd.I., M.A., sebagai Capres RI 2029

Selasa, 20 Januari 2026 - 18:17 WIB

Putusan MK Nomor 145/PUU-XXlll/2025, Teguhkan Peran Pers Sebagai Pilar Demokrasi dan Penyeimbang Kekuasaan 

Sabtu, 17 Januari 2026 - 12:14 WIB

DPP AKPERSI: Sobang Terancam Pendidikan, Kesehatan dan Pertanian 

Jumat, 16 Januari 2026 - 20:53 WIB

BNN Bongkar Produksi Vape Narkoba Omzet Rp 18 M, PW GPA DKI : BNN Selamatkan Ribuan Pemuda Dari Bahaya Narkoba

Jumat, 16 Januari 2026 - 04:24 WIB

Kamis, 15 Januari 2026 - 03:09 WIB

Kejati Malut diminta segera menetapkan tersangka kasus dugaan korupsi tunjangan anggota DPRD Provinsi Maluku Utara

Selasa, 13 Januari 2026 - 22:04 WIB

RKAB PT HSM Dipersoalkan Aktivis Maluku Utara Datangi Dirjen Minerba dan PT CNGR

Senin, 12 Januari 2026 - 19:51 WIB

PDIP Ungkap 8 Tantangan Utama Bangsa dalam Penutupan Rakernas I

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Polisi Bongkar Jual Beli Satwa Dilindungi di Riau, Owa Dijual Rp 10 Juta

Sabtu, 24 Jan 2026 - 00:17 WIB