BATU BARA — seorang pemuda Wan Fahri, yang mewakili masyarakat Desa Nanas Siam, Kecamatan Medang Deras, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kapolres Batu Bara atas bantuan material yang diberikan untuk memperbaiki jalan lintas yang sempat terputus akibat banjir beberapa bulan lalu. Minggu (11/01/2026).
Diketahui, banjir yang melanda wilayah tersebut mengakibatkan terputusnya akses jalan lintas dari Desa Lalang menuju Pagurawan, tepatnya di Desa Nanas Siam. Kondisi ini membuat jalan tidak dapat dilalui kendaraan roda empat dan sangat menghambat aktivitas masyarakat, terutama dalam bidang ekonomi dan mobilitas sehari-hari.
Melalui kepedulian Kapolres Batu Bara yang disalurkan lewat Kapolsek Medang Deras, bantuan material berupa timbunan diberikan untuk memperbaiki jalan yang rusak. Dengan adanya bantuan tersebut, akses jalan kini kembali dapat dilalui kendaraan, sehingga aktivitas masyarakat berangsur normal.
Wan Fahri menyampaikan bahwa bantuan ini sangat berarti bagi masyarakat. Kami mewakili warga Desa Nanas Siam mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Batu Bara dan Polsek Medang Deras. Bantuan ini sangat membantu dan menjadi bentuk nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat, ujarnya.
Masyarakat berharap ke depan sinergi antara kepolisian dan warga terus terjalin dengan baik, serta pemerintah terkait dapat melakukan perbaikan permanen agar kejadian serupa tidak kembali mengganggu akses transportasi warga. Tutup warga Wan Fahri. (Herman Pelangi).


































