NAGAN RAYA – ACEH | Sebanyak 1.329 siswa dan siswi Sekolah Menengah Pertama (SMP) dalam Kabupaten Nagan Raya,telah mulai mengikuti Asesment Nasional Berbasis Komputer (ANBK) tahun ajaran 2023.
Ujian tersebut dibagi dalam dua gelombang yaitu,untuk gelombang pertama sejak tanggal 18 sampai dengan 19 september serta untuk gelombang kedua 20 sampai tanggal 21 september.
Pj Bupati Nagan Raya Fitriany Farhas, menyebutkan,dari hasil peninjauannya ke sejumlah sekolah,pelaksanaan ANBK tersebut berjalan dengan normal dan lancar. Rabu, 19 /9 /2023.
Dalam kesempatan itu tambahnya, guna untuk mencapai hasil yang baik bagi pelajar yang ikut ANBK itu, supaya dapat mengisi jawaban dengan benar,serta dapat diteliti dengan baik sebelum meninggalkan ruangan ujian.
Selain itu Fitriany Farhas juga mengharapkan, agar ribuan pelajar yang mengikuti ANBK tersebut, dapat mencapai hasil yang memuaskan,sehingga menjadi generasi penerus Nagan Raya masa mendatang,ungkapnya.
Kadisdik Nagan Raya Zulkifli.S.Pd menambahkan, untuk ujian tersebut,siswa dan siswi tingkat SMP menggunakan sistim Computer Assited Test (CAT).
Jauh sebelumnya kata Zulkifli, 1.329 pelajar SMP tersebut,telah diberikan pendidikan tentang tata cara mengikuti ANBK dengan menggunakan CAT itu.
Selanjutnya Zulkifli menegaskan,agar para pengawas ANBK tersebut, dalam seacra berlangsung netral,serta jangan sekali kali untuk bertindak tidak adil,pungkasnya.
Sementara itu Kamaruddin selaku masyarakat Beutong Ateuh Banggalang, juga mengucapkan terima kasih kepada Pj Bupati Nagan Raya, karena dengan telah adanya bangunan tower di wilayah itu,pelajar SMP Kecamatan itu, telah dapat melaksanakan ujian ANBK di sekolah tersebut.
Biasanya kata Kamaruddin, setiap menghadapi ujian ANBK tingkat SMP, pelajar wilayah itu harus mengikuti ujian di sekolah SMP Beutong Bawah.
Alhamdulillah ujarnya,berkat perjuangan Pj Bupati Fitriany Farhas kepada Kementerian Kominfo, bangunan tower di Kecamatan itu telah siap dibangun,dan telah bermanfaat bagi masyarakat serta pelajar dalam Kecamatan Beutong Ateuh Banggalang. Tutupnya. ( * )