Banda Aceh – Kerawang Gayo menjadi salah satu produk kerajinan asal Gayo Lues yang paling diminati oleh pengunjung Pekan Kebudayaan Aceh ke 8 tahun 2023 di Taman Sulthanah Safiatuddin, Banda Aceh.
Meski acara tersebut baru berlangsung selama tiga hari pada 5 hingga 7 November, namun produk asal Gayo Lues itu berhasil menarik perhatian banyak pengunjung.
Menurut salah seorang pengunjung, Tia 27 tahun, ia sangat tertarik dengan kualitas dan keindahan Kerawang Gayo.
“Sangat indah dan sangat halus, pasti pembuatan penuh kesabaran dan ketelitian,” ujarnya.
Bukan hanya Tia, namun beberapa pengunjung lainnya juga menyampaikan kesan yang sama. Mereka merasa bahwa Kerawang Gayo memang sangat menarik dan memiliki nilai seni yang tinggi.
Dalam kesempatan yang sama, Dinas Pariwisata Kabupaten Gayo Lues menyatakan kebanggaannya atas keberhasilan Kerawang Gayo dalam memikat hati pengunjung di Pekan Kebudayaan Aceh.
“Kami berharap produk ini semakin dikenal di pasar lokal maupun internasional, dan dapat menjadi produk unggulan” ungkap Kepala Dinas Pariwisata melalui sekretaris, Ayu, saat ditemui di anjungan Gayo Lues Sulthanah Safiatuddin, Banda Aceh, Selasa 07 November 2023.
Dia menambahkan, pihaknya juga akan terus berupaya untuk mempromosikan produk-produk unggulan yang lain agar dikenal.
“Dengan promosi yang baik, diharapkan akan semakin banyak pengunjung yang tertarik untuk mendatangi anjungan kita” kata dia.
Sebagai informasi, Kerawang Gayo merupakan produk kerajinan yang dibuat oleh orang- orang tertentu yang sudah ahli dan terlatih, Kerawang Gayo sudah menjadi pakaian adat turun temurun orang Gayo.