Demi P3KE  Dari Kemenko PMK Pemkab Nagan Raya Mendapatkan Kuota Sebanyak 16.188 KPM.

- Redaksi

Rabu, 7 Februari 2024 - 14:14 WIB

50559 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Nagan Raya – Aceh : Penjabat (Pj) Bupati Nagan Raya, Fitriany Farhas, AP., S.Sos., M.Si yang diwakili Staf Ahli Bupati Bidang Keistimewaan Aceh, Kesejahteraan Rakyat dan Sumber Daya Manusia, Samsuar, S.E., M.Si me-launching penyaluran Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah periode Januari–Maret 2024.

Acara launching itu ditandai dengan penyerahan bantuan beras secara simbolis kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Kantor Pos Simpang Peut, Kecamatan Kuala Kabupaten setempat, Rabu (07/02/2024).

Dalam sambutannya Samsuar mengatakan penyaluran Cadangan Beras Pemerintah (CBP) melalui pemberian bantuan pangan bertujuan untuk mengurangi beban pengeluaran penerima bantuan pangan.

Baca Juga :  Pemkab Nagan Raya Penandatanganan MOU Dengan PT Fortuna Mediatama

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Penyaluran bantuan ini juga merupakan upaya pemerintah dalam mengentaskan kemiskinan, menangani kerawanan pangan, menanggulangi kekurangan pangan dan gizi, mengendalikan gejolak harga pangan dan inflasi, serta melindungi produsen dan konsumen,” ujar Samsuar.

Sementara itu, Kepala Dinas Kelautan, Perikanan dan Pangan (DKPP) Kabupaten Nagan Raya, Azman, S.Hut dalam laporannya menjelaskan bantuan beras tersebut merupakan bantuan yang disediakan oleh Badan Pangan Nasional dengan penugasan Perum Bulog yang disalurkan melalui PT Pos Indonesia selaku transporter resmi.

Menurut Azman, Kabupaten Nagan Raya mendapatkan kuota sebanyak 16.188 penerima yang akan diberikan sebanyak 2 tahap, yaitu tahap pertama periode Januari-Maret 2024 dan tahap kedua periode April-Juni 2024.

Baca Juga :  Ketahanan Pangan 20% Desa Babah Rout Sebesar Rp. 160,568,000 Dana Desa Tahun 2025.

“Bantuan beras yang diterima oleh KPM sebanyak 10 kg setiap bulannya dengan menggunakan data Pensasaran Percepatan penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P3KE) dari Kemenko PMK,” jelas Azman

Turut hadir pada acara tersebut Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Nagan Raya, Nila Kasma, S.H., Kepala Cabang Perum Bulog Regional Meulaboh, Suhadi, S.T., M.T., Supervisor Penjualan Kantor Pos Meulaboh, Fitriadi serta sejumlah pejabat terkait lainnya.(red)

Berita Terkait

Minim Papan Proyek dan Akses Informasi, Pekerjaan Rutin Jalan Jabar Diduga Tak Akuntabel
Panen Raya Padi Sawah di Kecamatan Mardingding Indikator Keberhasilan Pemulihan Dan Penguatan Jaringan Irigasi Kawasan Terdampak Banjir
BPN KBB Serahkan 250 Sertipikat PTSL 2025 di Desa Mekar Jaya, Sekaligus Sosialisasikan Sertipikat Elektronik
Ribuan ASN Di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Karo Ikuti Apel Gabungan
Gerak Cepat: Sat Reskrim Polres Nagan Raya Berhasil Amankan Pelaku Judi Online Jenis Slot
Tim Terpadu Nagan Raya Periksa PT KIM Terkait Perizinan. HGU Dan Plasma
Batalyon C Pelopor Gelar Sertijab Danki dan Perwira Jajaran.
Pemkab Nagan Raya Umumkan Hasil Seleksi Bantuan Biaya Pendidikan Mahasiswa Berprestasi dan Santri Tahun 2026

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 19:11 WIB

Protes Warga Desa Lawe Beringin Horas Meningkat, Kejaksaan Didesak Bertindak Tegas Terkait Kasus Dana Publik

Kamis, 22 Januari 2026 - 07:17 WIB

DPRK Aceh Tenggara Akan Panggil BPBD Terkait Dugaan Penumpukan Logistik Bantuan

Selasa, 20 Januari 2026 - 21:58 WIB

Kapolda Aceh Serahkan 300 Kasur untuk Korban Banjir Bandang di Ketambe

Senin, 19 Januari 2026 - 21:59 WIB

Menanti Taji APH di Aceh Tenggara: Antara Anggaran “Hantu” dan Pembiaran Sistematis

Minggu, 18 Januari 2026 - 23:29 WIB

Respons Cepat Dinsos Agara: Nasi Bungkus untuk Korban Kebakaran Strak Pisang

Sabtu, 17 Januari 2026 - 23:02 WIB

Wakil Bupati Ajak Masyarakat Jadikan Isra Mi’raj Sebagai Momentum Memperkuat Iman dan Kepedulian Sosial

Sabtu, 17 Januari 2026 - 22:57 WIB

STKIP Usman Safri Kutacane Wisuda 87 Mahasiswa, Pemkab Apresiasi Kontribusi Dunia Pendidikan bagi Pembangunan Daerah

Sabtu, 17 Januari 2026 - 22:39 WIB

Bau Anyir Dana Bencana: LSM KALIBER Mendesak Polda Aceh Audit Total BPBD Aceh Tenggara!

Berita Terbaru