Danrem 012/TU Beri Penghargaan Anggota Kodim 0110/Abdya Amankan Terduga Pelaku Narkoba

- Redaksi

Rabu, 17 Juli 2024 - 16:58 WIB

50201 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Aceh Barat  : Komandan Korem (Danrem) 012/Teuku Umar, Kolonel Inf Deni Gunawan, S.E, menyerahkan piagam penghargaan kepada empat anggota Kodim 0110/Abdya yang berhasil mengamankan terduga pelaku penyalahgunaan narkoba.

Penyerahan piagam penghargaan tersebut diberikan kepada Lettu Inf Bakhtiar, Serma Fajri, dan Serda Redi Noprizal, Koptu Rudiansyah, usai prosesi Upacara bulanan, di lapangan upacara Makorem 012/TU, Rabu, 17 Juli 2024.

Danrem 012/TU Kolonel Inf Deni Gunawan,SE mengatakan bahwa penghargaan ini diberikan sebagai wujud apresiasi kepada prajurit atas prestasi yang telah mereka capai.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Sekecil apapun prestasi harus di apresiasikan, agar prajurit selalu memberikan yang terbaik dalam melaksanakan tugasnya,” ujarnya.

Baca Juga :  Jambret Tas Pelajar, Seorang Pria di Banda Aceh Ditangkap Polisi

Lebih lanjut, ia berharap dengan adanya penyerahan piagam penghargaan tersebut, dapat menjadi motivasi dan pemacu semangat bagi prajurit lainnya dalam melaksanakan tugas pengabdian kepada bangsa.

Sebelumnya, Tim Intelijen TNI dari satuan Kodim 0110/Abdya berhasil mengamankan tiga pemuda terduga pelaku penyalahgunaan narkoba di Desa Tengah, Kecamatan Manggeng, pada Kamis (27/6/2024) sekitar pukul 22.00 WIB.

Pengungkapan kasus ini bermula dari laporan masyarakat bahwa salah satu rumah di wilayah setempat kerap dijadikan tempat pesta narkoba.

Dalam penggerebekan tersebut, berhasil diamankan 3 pelaku beserta barang bukti di antaranya, 1 bong alat hisap lengkap dengan 2 kaca pirex, 1 paket sabu sisa pakai seberat 0,5 gram, 2 ikat plastik pembungkus paket sabu, 2 korek api, 1 gunting, 3 unit handphone, uang tunai senilai Rp. 1,6 juta, dan 1 unit mobil jenis Brio Satya, Nopol BL 1877 VK.

Baca Juga :  Kejari Gayo Lues Eksekusi Uqubat Cambuk 4 Penjudi

Selanjutnya, ketiga pelaku beserta barang bukti diserahkan ke Kepolisian guna pengembangan kasus lebih lanjut.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Kasrem 012/TU Letkol Inf Wijayanto Kusumo Harjono, para Dan/Kabalak, para Kasi, serta seluruh prajurit dan PNS TNI AD Korem 012/TU. (Penrem 012/TU) (red )

Berita Terkait

Bawa Sabu 3,47 Gram di Batu Karang Ditangkap
Satresnarkoba Polres Aceh Tenggara Bongkar Jaringan Peredaran Sabu di Pulonas Baru
Dugaan Pencemaran Sungai Citarum, Limbah MBG SPPG Sumur Bandung Diduga Dibuang Tanpa Pengolahan
Kapolres Sampang Bungkam, DPO Bebas Hadiri Kondangan — Wartawan Korban Penganiayaan Teriakkan Keadilan!
Cut Asma Pimpin Ketua DPD LPSA Kabupaten Aceh Barat .Dalam Waktu Dekat Segera Mendaftar Ke Kesbangpol
Jumat Berkah, Waka Polsek Indrapura Iptu Manahan Siregar Salurkan Bantuan Sembako Kepada Warga Kurang Mampu
Pria di Aceh Tenggara Ditangkap Atas Dugaan Pemerkosaan Anak Kandung
Terungkap Lewat Penyelidikan Mendalam, Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan Dosen Perempuan di Bungo yang Diduga Dilatarbelakangi Hubungan Emosional

Berita Terkait

Selasa, 25 November 2025 - 23:27 WIB

222 Kades Dan 222 Bendahara Nagan Raya Mengikuti Sosialisasi Pengawasan Keuangan Gampong

Selasa, 25 November 2025 - 20:01 WIB

Peringati HGN 2025 di Nagan Raya, Bupati TRK Tandatangani Prasasti Penegerian 18 Sekolah

Selasa, 25 November 2025 - 07:59 WIB

Tingkatkan Kapasitas Aparatur Pemkab Karo Gelar Pelatihan Keprotokolan

Senin, 24 November 2025 - 01:10 WIB

Respons Cepat Keluhan Petani, Tampa Hari Libur Bupati TRK: Tinjau Saluran Irigasi Ujong Fatihah

Sabtu, 22 November 2025 - 08:28 WIB

Ibadah Oikumene Pemkab Karo Pdt. Eliezer Sinukaban Ajak ASN Perbaharui Semangat Pelayanan Serta Jadi Terang Dalam Menjalankan Tugas

Jumat, 21 November 2025 - 08:27 WIB

Perkuat Sinergi Pemerintah dan Dunia Usaha Pemkab Karo Bentuk Forum TJSL

Kamis, 20 November 2025 - 08:19 WIB

Sosialisasi Penyerahan Prasarana, Sarana Dan Utilitas (PSU) Perumahan Dan Permukiman Pastikan Tersedianya Fasilitas Terintegrasi

Rabu, 19 November 2025 - 08:53 WIB

Bawa Sabu 3,47 Gram di Batu Karang Ditangkap

Berita Terbaru