Kalapas Binjai Hadiri Serah Terima & Pisah Sambut Kakanim Kelas I TPI Polonia

- Redaksi

Senin, 22 Juli 2024 - 18:11 WIB

50163 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BINJAI
Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Binjai, Theo Adrianus,A.Md., I.P., S.H., M.H.  menghadiri acara serah terima jabatan dan pisah sambut Kepala Kantor Imigrasi pada hari ini, 22 Juli 2024.

Acara yang berlangsung khidmat ini dihadiri oleh para pejabat tinggi di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, para pegawai Kantor Imigrasi Kelas I TPI Polonia, serta tamu undangan lainnya.

Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Kemenkumham, dilanjutkan dengan pembacaan doa.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan serah terima jabatan yang disaksikan oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sumatera Utara Agung Krisna dan dilanjutkan acara berikutnya yaitu penandatanganan berita acara serah terima jabatan.

Baca Juga :  Polda Sumut "Dikepung" Papan Bunga! Seruan Pecat Kompol DK Terus Menggema

Kemudian acara dilanjutkan dengan pisah sambut pejabat lama dan pejabat baru.

Dalam sambutannya Sigit Setyawan menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu selama masa jabatannya.

Sigit juga berpesan kepada seluruh pegawai Kantor Imigrasi Kelas I TPI Polonia untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Sementara itu, pejabat baru Arsy Aditya dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya.

Arsy berkomitmen untuk melanjutkan prestasi dan membawa Kantor Imigrasi Kelas I TPI Polonia menjadi kantor imigrasi yang lebih maju dan berprestasi serta memohon bimbingan dan arahan kepada Kepala Kantor wilayah Sumatera Utara.

Selanjutnya, setelah sambutan dari seorang tokoh masyarakat, Kakanwil juga berpesan kepada Sigit Setyawan, ‘’Sukses mengemban tugas sebagai Kepala Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Sumatera Selatan dan selamat datang di Kantor Imigrasi Kelas I TPI Polonia kepada Arsy Aditya, selamat bergabung semoga dimasa pengabdiannya bisa meningkatkan kinerja menjadi lebih baik, harapan nya bisa membuat suatu suasana persatuan persaudaraan di Kanim Polonia,” ujar Agung Krisna.

Baca Juga :  Tidak Ditemukan Adanya Perjudian dan Peredaran Narkoba di Wilkum Polsek Tuntungan

Acara serah terima jabatan dan pisah sambut ini ditutup ramah tamah dan penyerahan ulos sebagai cenderamata dan sebagai simbol mempererat hubungan/ikatan sebagai tanda pergantian kepemimpinan di Kantor Imigrasi Kelas I TPI Polonia. Diharapkan dengan pergantian kepemimpinan ini, Kantor Imigrasi Kelas I TPI Polonia dapat terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan menjadi kantor imigrasi yang maju dan berprestasi.(red)

Berita Terkait

Kapolsek Medan Helvetia Kunjungi Rutan Kelas I Medan, Apresiasi Program Pembinaan Kemandirian Warga Binaan
Rutan Kelas I Medan Gelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025
Jaya Sakti Menyapa, Dua Kampung Berebut Kehadiran Satgas: Simbol Harapan dan Kepercayaan Rakyat Papua Tengah
Anak Asuh Kapolri Ini Bikin Heboh Dunia Kampus! Ja’far Hasibuan Juara Workshop AI di USU
Perkuat Sinergi Penegakan Hukum, Kepala Rutan Kelas I Medan Silaturahmi Ke Polrestabes Medan
Informasi Masyarakat ke Polsek Bilah Hilir, Dalam Seminggu 3 Laporan dan 4 Tersangka Berhasil di Ringkus Team Unit Reskrim.
Masyarakat Helvetia Kirim Karangan Bunga, Apresiasi Kapolsek Medan Helvetia Usai Tangkap Bandar Besar Narkoba Wira
Wujudkan Pemasyarakatan yang Bersih dan Berintegritas, Kanwil Ditjenpas Sumut Lakukan Penandatanganan Komitmen Bersama Jajaran

Berita Terkait

Sabtu, 1 November 2025 - 17:25 WIB

Kegiatan Educare 2025: Kolaborasi Pendidikan dan Anak Negeri yang Berprestasi

Jumat, 31 Oktober 2025 - 20:26 WIB

Kapolda Riau Resmikan Dapur SPPG Polresta Pekanbaru 1 di Kecamatan Payung Sekaki

Selasa, 28 Oktober 2025 - 12:02 WIB

Bangun Ekosistem Pers Sehat, AMI Bentuk DPW Sumatera Barat

Jumat, 24 Oktober 2025 - 11:24 WIB

AKPERSI Desak Polres Jaksel Tindak Tegas Peredaran Obat Keras Terbatas 

Selasa, 21 Oktober 2025 - 17:05 WIB

Apresiasi Polda Riau Tangani Kasus Pemerasan Berkedok Ormas, Kemendagri: Contoh Baik dalam Menjaga Wibawa Hukum 

Kamis, 16 Oktober 2025 - 19:46 WIB

Pamapta Hadir 24 jam, Kapolda Riau Luncurkan Layanan Baru

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 19:58 WIB

Menghadapi Bisnis Mafia, Wartawan harus Profesional & Bermental Singa 

Jumat, 10 Oktober 2025 - 20:44 WIB

Bidpropam Polda Riau Gelar Bakti Sosial di Pondok Pesantren Nurul Azhar

Berita Terbaru