TRK Bupati Nagan Raya Kunker Di Kecamatan Beutong Ateuh Banggalang.

Redaksi

- Redaksi

Jumat, 11 April 2025 - 16:42 WIB

5042 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Nagan Raya : Bupati Nagan Raya, Dr. TR. Keumangan, S.H., M.H. melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Kecamatan Beutong Ateuh Banggalang pada Kamis (10/4/2025) dalam rangka memenuhi undangan, sekaligus menyerap berbagai aspirasi masyarakat.

Kegiatan ini dipusatkan di Gampong Babah Suak dan disambut antusias oleh warga setempat melalui pelaksanaan kenduri rakyat serta tradisi adat Peusijuek (Tepung Tawar).

Dalam kunjungannya, Bupati TR Keumangan didampingi oleh Ketua dan Pengurus DPD II Partai Golkar Nagan Raya, pimpinan Tarekat Syattariyah Abu Said Kamaruddin, sejumlah kepala perangkat daerah, serta rombongan lainnya.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Rangkaian kegiatan ini juga turut diisi dengan ziarah ke makam Teuku Beutong Banggalang, Raja Beutong pertama yang berada di Gampong Babah Suak.

Dalam sambutannya, Bupati yang akrab disapa TRK ini menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kabupaten Nagan Raya untuk mendekatkan diri kepada masyarakat serta mendengarkan langsung kebutuhan dan harapan warga.

Baca Juga :  Lagi Ashik Main Maisir Satreskrim Polres Nagan Raya Berhasil Amankan 7 Pelaku Serta BB

“Semoga silaturahmi yang telah terjalin selama ini dapat terus kita pupuk dan jaga. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Beutong Ateuh yang telah menyambut kami dengan hangat melalui kenduri rakyat seperti ini,” ujar TRK.

Lebih lanjut, TRK menegaskan komitmennya untuk membangun Kecamatan Beutong Ateuh Banggalang dari berbagai sektor, mulai dari ekonomi, infrastruktur hingga pendidikan.

“Saya mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama membangun Beutong Ateuh Banggalang agar menjadi kecamatan yang lebih maju dan sejahtera ke depannya,” tegas TRK yang juga dikenal sebagai pewaris Kerajaan Beutong IX.

Bupati juga menyampaikan bahwa seluruh aspirasi masyarakat yang disampaikan akan menjadi perhatian serius dalam penyusunan program kerja Pemerintah Kabupaten Nagan Raya ke depan.

“Insya Allah, semua aspirasi dan keluhan masyarakat kami dengar, dan akan kami usahakan berbuat yang terbaik demi kemajuan dan kesejahteraan Beutong Ateuh Banggalang,” pungkas TRK.

Baca Juga :  Untuk Persiapan PKA DKA Nagan Raya Giat Latihan Pemantapan Bermacam Seni Budaya.

Pada kesempatan yang sama, tokoh masyarakat setempat, Alamsyah, menyampaikan rasa syukur atas kehadiran Bupati TR Keumangan dan rombongan. Ia juga menyatakan komitmen masyarakat untuk mendukung penuh program-program pemerintahan Bupati dan Wakil Bupati Nagan Raya, Raja Sayang.

“Kami siap membantu mewujudkan visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati dalam menjalankan roda pemerintahan. Terima kasih atas kunjungan dan perhatian yang diberikan kepada kami,” ucap Alamsyah.

Sebagai penghormatan adat, prosesi peusijuek dilakukan oleh tiga orang tokoh masyarakat Beutong Ateuh Banggalang, yaitu: Tgk Syafi’i, Tgk Abu Umi, dan Tgk Banta. Prosesi ini menjadi simbol restu dan doa untuk kelancaran tugas Bupati TRK dalam memimpin dan mengayomi masyarakat Nagan Raya. ( Red )

Berita Terkait

Pemkab Nagan Raya Salurkan Bantuan Untuk Korban Kebakaran.
Panen Raya Padi Serentak TRK Bupati Nagan Raya Potong Padi Mengunakan Combat.
Bupati Nagan Raya Gelar Open House Idul Fitri 1446 Hijriah Di Anjungan Pendopo
Jelang Hari Raya Idul Fitri 1446.H Bupati Nagan Raya Tinjau POS Pengamanan
TRK Bupati Nagan Raya Perintahkan Dinas Terkait Irigasi Lung Tiga Di Seunagan Timur
PMI Nagan Raya Gelar Buka Puasa Bersama Dan Santunan Puluhan Anak Yatim
Detik Detik Hari Raya Idul Fitri Kades Peulekung Berikan Santunan Anak Yatim.
Pemilihan Rektor IAIN Lhokseumawe, Ajang Adu Kuat Dukungan Parpol

Berita Terkait

Senin, 14 April 2025 - 23:15 WIB

Demi Perdamaian Dunia, Polri Gelar Latihan Satgas FPU 7 MINUSCA

Jumat, 11 April 2025 - 16:42 WIB

TRK Bupati Nagan Raya Kunker Di Kecamatan Beutong Ateuh Banggalang.

Kamis, 10 April 2025 - 15:17 WIB

Kunjungan Humanis Pemdes Sukamantri: Langkah Kecil, Makna Besar untuk Masa Depan Sukabumi

Rabu, 9 April 2025 - 18:07 WIB

Hari Kedua Pasca Lebaran, Suasana Kekeluargaan Warnai Kantor Desa Sukamantri

Senin, 7 April 2025 - 20:59 WIB

Panen Raya Padi Serentak TRK Bupati Nagan Raya Potong Padi Mengunakan Combat.

Minggu, 6 April 2025 - 09:24 WIB

Ketua IWO-I KBB: Media Harus Jadi Mitra Strategis Pemerintah, Junjung Etika dan Profesionalisme

Kamis, 3 April 2025 - 14:54 WIB

Sensasi Liburan Mewah di Cahaya Villa: Surga Relaksasi dengan Kolam Renang Air Hangat!

Kamis, 3 April 2025 - 01:24 WIB

Satu Unit Rumah Warga Ludes Terbakar Di Aceh Tenggara

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Demi Perdamaian Dunia, Polri Gelar Latihan Satgas FPU 7 MINUSCA

Senin, 14 Apr 2025 - 23:15 WIB