Kapolres Tanggamus Hadiri Panen Raya Jagung Program JAIM Bersama Kajati Lampung di Gisting

hayat

- Redaksi

Kamis, 26 Juni 2025 - 19:02 WIB

50128 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanggamus – Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Tanggamus, AKBP Rahmat Sujatmiko, S.I.K., M.H., menghadiri kegiatan Panen Raya Jagung dalam rangka program Jaksa Ikut Menanam (JAIM), yang digelar di lahan Kelompok Tani Irigasi, Pekon Gisting Bawah, Kecamatan Gisting, Kabupaten Tanggamus, Kamis pagi, 26 Juni 2025.

Panen raya tersebut turut dihadiri oleh Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Lampung, Danang Suryo Wibowo, S.H., L.LM., dan sejumlah pejabat penting lainnya, seperti Bupati Tanggamus Drs. H. Moh. Saleh Asnawi, M.A., M.H., Kajari Tanggamus Dr. Adi Fakhrudin, S.H., M.H., Ketua DPRD Tanggamus Agung Setyo Utomo, S.T., M.M., serta jajaran Forkopimda, OPD, kelompok tani, dan tokoh masyarakat setempat.

Baca Juga :  DUGAAN PENIPUAN dan Penggelapan Proyek Pengadaan, Oknum Kakon Akan Berlanjut di APH.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kegiatan ini merupakan bagian dari inisiatif Kejaksaan yang mendorong ketahanan pangan melalui sinergi antara aparat penegak hukum, pemerintah daerah, dan petani lokal.

Dalam kegiatan itu, juga ditandatangani nota kesepakatan aplikasi “Jaga Desa” dan pakta integritas oleh para kepala pekon.

Puncaknya ditandai dengan simbolis panen jagung serta penyerahan bantuan benih kepada kelompok tani.

Kapolres Tanggamus AKBP Rahmat Sujatmiko mengapresiasi kegiatan ini karena mampu membangun semangat gotong royong dan ketahanan ekonomi di tingkat lokal.

“Kami mendukung penuh langkah sinergis seperti ini. Polres Tanggamus siap berkontribusi dalam menjaga stabilitas dan keamanan demi kelancaran program-program pembangunan di sektor pangan,” kata AKBP Rahmad Sujatmiko.

Baca Juga :  Polsek Talang Padang Identifikasi Pohon Tumbang Timpa Rumah Warga

Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Lampung, Danang Suryo Wibowo, yang memberikan apresiasi tinggi terhadap keberhasilan kolaborasi antara kejaksaan, pemerintah daerah, dan masyarakat.

“Saya merasa bangga atas capaian ini. Kegiatan ini menjadi simbol nyata keberhasilan sinergi antara masyarakat, pemerintah, dan kejaksaan dalam menghasilkan kerja konkret yang berbuah manis bagi kesejahteraan masyarakat,” ujar Danang dalam sambutannya.

Ia menegaskan bahwa Kejaksaan tidak hanya berperan dalam penegakan hukum, tetapi juga berkomitmen penuh mendukung ketahanan pangan serta pembangunan ekonomi daerah yang selaras dengan arah kebijakan nasional, yakni Asta Cita Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia.

Sumber::Humas Polres Tanggamus

Berita Terkait

LSM TRINUSA Cium Dugaan Korupsi Dana Desa di Pekon Suka Banjar Kecamatan Cukuh Balak Tanggamus, Desak Aparat Penegak Hukum Usut Tuntas
LSM JATI: Ditemukan Dugaan Penyimpangan Anggaran Pekon Gedung Kecamatan Cukuh Balak Kabupaten Tanggamus
Kesigapan Polsek Kota Agung Dibantu Warga, Anak Tunarungu yang Sempat Hilang di Berhasil Ditemukan dengan Selamat
Konferensi Pers Rilis Akhir Tahun 2025, Polres Tanggamus Paparkan Capaian Kinerja dan Strategi Kamtibmas
Dibantu Warga dan Tekab 308, Polsek Kota Agung Amankan Dua Pelaku Curanmor
LSM TRINUSA Cium Aroma Kuat Dugaan Korupsi Dana Desa di Pekon Tanjung Betuah, Tanggamus
Terjunkan Personel Pengamanan Pilkakon PAW Sinar Jawa dan Tiuh Memon, Ini Pesan Kapolres Tanggamus
Pamapta II Polres Tanggamus Tangani Penemuan Anak Perempuan di Kota Agung Timur

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 22:39 WIB

Peringatan Isra’ Mi’raj di Pengungsian, Pemerintah dan Ulama Beri Dukungan Moril untuk Warga Agusen

Sabtu, 10 Januari 2026 - 22:18 WIB

PIKABAS Bank Aceh Salurkan Bantuan Kemanusiaan dan Layanan Kesehatan Spesialis bagi Korban Banjir Aceh

Jumat, 9 Januari 2026 - 23:42 WIB

Kapolres Gayo Lues Buka Akses Jalan Darurat Penghubung Desa Pertik–Desa Ekan

Jumat, 9 Januari 2026 - 18:59 WIB

Kegiatan Dzikir dan Doa Tolak Bala di Kantor Camat Blangpegayon Jadi Bentuk Ikhtiar Masyarakat Menghadapi Bencana Hidrometeorologi

Kamis, 8 Januari 2026 - 19:57 WIB

Laporkan Dugaan Tipikor Sektor Kesehatan, GAKORPAN Soroti Praktik Penggelembungan Anggaran di Puskesmas

Kamis, 8 Januari 2026 - 02:00 WIB

KONI Gayo Lues Terjunkan Tim Salurkan Bantuan Sembako untuk Pengungsi Terdampak Banjir dan Longsor

Selasa, 6 Januari 2026 - 14:16 WIB

Brimob Aceh, Hadir dalam Pengabdian, Percepat Pemulihan Fasilitas Pendidikan Pasca Banjir Gayo Lues

Senin, 5 Januari 2026 - 15:57 WIB

Wakapolres Gayo Lues Pimpin Langsung Gotong Royong Bangun Bendungan Pengalihan Sungai Aih Bobo

Berita Terbaru

KEPULAUAN MERANTI

Pemkab Kepulauan Meranti dan Pemko Pekanbaru Teken MoU Kerja Sama Strategis

Senin, 12 Jan 2026 - 22:28 WIB