Akhmad Munir Terpilih sebagai Ketua Umum PWI Pusat 2025–2030 di Kongres Cikarang, Akhiri Dualisme dan Tegaskan Arah Baru Organisasi Wartawan

Waspada Indonesia

- Redaksi

Sabtu, 30 Agustus 2025 - 21:08 WIB

50396 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta – Kongres Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) yang berlangsung di BPPTIK Komdigi, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (30/8/2025), menetapkan Direktur Utama LKBN Antara, Akhmad Munir, sebagai Ketua Umum PWI Pusat periode 2025–2030.

Munir meraih dukungan mayoritas setelah mengantongi 52 suara dari total 87 suara sah daftar pemilih tetap (DPT). Sementara pesaingnya, Hendry Ch Bangun, memperoleh 35 suara. Pemilihan ini menandai berakhirnya ketegangan internal PWI Pusat yang berlangsung hampir dua tahun terakhir.

Proses pemilihan diawali dengan suara dari PWI Aceh yang memiliki tiga hak suara. Setiap provinsi selain memilih ketua umum juga menentukan Ketua Dewan Kehormatan (DK). Untuk posisi DK, terdapat dua calon yakni Atal S. Depari, mantan Ketua Umum PWI periode 2018–2023, serta Drs. Sihono HT, M.Si, mantan Ketua PWI Yogyakarta dua periode. Atal unggul tipis dengan 44 suara, sementara Sihono memperoleh 42 suara.

Baca Juga :  Kecam Rencana Menkominfo Pajaki Judi Online, CERI: Jelas-jelas Judi Dilarang KUHP

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sidang pleno yang mengagendakan penjaringan, pemilihan, hingga penetapan Ketum dan Ketua DK dipimpin oleh Hudono (PWI Yogyakarta) bersama sekretaris Marshal Abadi (Bengkulu), serta anggota Lulfil Hakim (Jawa Timur). Jalannya pemungutan suara berlangsung sejak ba’da ashar hingga menjelang isya.

Rangkaian Kongres sendiri dibuka pada pagi hari oleh Wakil Menteri Komunikasi dan Digital (Kondigi), Nezar Patria, dalam seremoni yang berlangsung hingga menjelang zuhur.

Baca Juga :  Amankan Pemilu-Pilkada, Polri Susun Rencana Operasi Mantap Brata 2023-2024

Klimaks kongres terjadi ketika Munir ditetapkan sebagai ketua umum, disusul ucapan selamat dari berbagai pihak, termasuk Zulmansyah Sekedang, mantan Ketum PWI Pusat versi KLB. Kehadiran Zulmansyah dalam momen penetapan hasil dianggap sebagai simbol rekonsiliasi sekaligus penegasan berakhirnya dualisme kepemimpinan di tubuh organisasi wartawan tertua di Indonesia ini.

Dengan terpilihnya Akhmad Munir dan Atal S. Depari, diharapkan PWI Pusat memasuki babak baru yang lebih solid, mengedepankan integritas, serta memperkuat peran jurnalis dalam menjaga kebebasan pers dan demokrasi di Indonesia.

Laporan : Salihan Beruh

Berita Terkait

Minim Papan Proyek dan Akses Informasi, Pekerjaan Rutin Jalan Jabar Diduga Tak Akuntabel
BPN KBB Serahkan 250 Sertipikat PTSL 2025 di Desa Mekar Jaya, Sekaligus Sosialisasikan Sertipikat Elektronik
Kades Mandalamukti Klarifikasi Isu Pembangunan Aula Mangkrak
PW GPA DKI Apresiasi BNN Ungkap Jaringan Narkoba Vape di Jakarta Utara
Desa Banggae Raih Peringkat ke-2 Nasional Pengguna Aktif DigiDes
Minim Pengawasan? Proyek Jalan Dana Desa Rp36 Juta di Batujajar Timur Cepat Rusak, Pemdes Bungkam
Perkuat Sinergi Antar Daerah Pemprov DKI Jakarta Hibahkan Mobil Pemadam Kebakaran Ke Pemkab Karo
Capaian Kepala BGN dan Jajaran Tahun 2025, DPP LPPI ; Berhasil Gerakkan Ekonomi Masyarakat

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 20:38 WIB

LSM LIRA Ungkap Dugaan Pelanggaran oleh Kasat Narkoba dalam Penanganan Bandar di Medan

Rabu, 7 Januari 2026 - 20:23 WIB

Dinas Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Aceh mengerahkan 70 Relawan untuk membersihkan SMPN 5 Karang Baru Aceh Tamiang

Selasa, 6 Januari 2026 - 21:04 WIB

Ketum PPA Desak Presiden Ringankan Tagihan PDAM dan PLN bagi Korban Banjir di Aceh

Selasa, 6 Januari 2026 - 20:58 WIB

Aliansi Pers Akan Kawal Rehab Rekon Pasca Banjir Aceh, Sediakan Layanan Keluhan

Selasa, 6 Januari 2026 - 12:15 WIB

Hasil Evaluasi APBA 2026 dari Kemendagri Diterima, TAPA Segera Kaji dan Laporkan ke Gubernur

Rabu, 31 Desember 2025 - 19:23 WIB

Dari Dapil Ke Senayan : Kisah Jamaluddin Idham Mengawal Harapan Rakyat Selama 365 Hari

Selasa, 30 Desember 2025 - 16:55 WIB

Ketua DPRK Banda Aceh Bantu Petani Cabai Aceh Tengah

Jumat, 26 Desember 2025 - 13:22 WIB

Sekjen DPW Fanst Respon Aceh Desak Kapolda Bentuk Tim Lapangan Tangani Kayu Gelondongan Pascabanjir

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Polisi Bongkar Jual Beli Satwa Dilindungi di Riau, Owa Dijual Rp 10 Juta

Sabtu, 24 Jan 2026 - 00:17 WIB